Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

ISIS Akan Dijadikan Musuh dalam Film Rambo V  

image-gnews
Ilustrasi bendera Islamic State of Iraq and the Levant (ISIL) atau ISIS. TAUSEEF MUSTAFA/AFP/Getty Images
Ilustrasi bendera Islamic State of Iraq and the Levant (ISIL) atau ISIS. TAUSEEF MUSTAFA/AFP/Getty Images
Iklan

TEMPO.CO, Los Angeles – Aktor legendaris Hollywood, Sylvester Stallone, bakal menjadikan ISIS sebagai musuh dalam film Rambo berikutnya.

Sekuel kelima dari film yang mengisahkan veteran Perang Vietnam bernama John Rambo ini bakal menggambarkan perjuangan melawan terorisme global di Timur Tengah.

Menurut Stallone, yang tengah menulis skenarionya sekaligus akan kembali memainkan  peran sebagai Rambo, tim produksinya sudah mencari-cari lokasi di Suriah dan Irak yang kini menjadi pusat kekuatan ISIS.

Aktor berusia 68 tahun ini mengungkapkan rencana tersebut saat menghadiri sebuah event di San Diego Comic-Con pekan lalu untuk mempromosikan film Rocky berikutnya berjudul “Creed.”

Dalam sesi tanya-jawab seputar film “Creed”di mana Stallone kembali memainkan peran sebagai Rocky Balboa untuk kali ketujuh, seorang fan menyela dengan pertanyaan seputar Rambo V.

“Kami sebenarnya tengah mengerjakan film itu sekarang,” kata Stallone seperti dikutip Washington Times.

“Kami memiliki tim yang tengah mencari lokasi di Irak dan Suriah di mana ISIS memiliki basis terkuat. Kami tengah bekerja sama dengan warga setempat untuk menampilkan film Rambo yang paling menegangkan dan paling realistis.”

Meski beberapa audience mencoba untuk terus menggali, Stallone menolak untuk memberikan informasi lebih jauh seputar film Rambo yang akan diberi judul “Last Blood” tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebuah pernyataan dikeluarkan Juni tahun lalu yang menegaskan bahwa kisah soal ISIS bukan sekadar karangan Stallone di acara Comic Con.

“Dengan Rambo V, Sylvester Stallone kembali kepada perannya yang melegenda sebagai John Rambo. Kali ini ia kembali ke Timur Tengah untuk memerangi ancaman terbesar yang dihadapi dunia saat ini, terorisme global,” demikian bunyi pernyataan perusahaan film Jerman, Splendor Films.

Ini bukan kali pertama Rambo berperang di Timur Tengah. Dalam sekuel ketiga pada 1988, Rambo diceritakan melakukan misi tunggal ke Afghanistan saat terjadinya perang Uni Soviet-Afghanistan untuk menyelamatkan komandangnya.

Hingga 2001, film itu diakhiri dengan kutipan: “Film ini dipersembahkan kepada para pejuang Mujahidin Afghanistan yang berani”.

Tapi, setelah serangan 11 September 2001 yang disusul perang di Afghanistan di mana pejuang Mujahidin memihak Al-Qaeda, persembahan itu diganti menjadi “warga Afghanistan yang gagah berani”.

DAILYMAIL | A. RIJAL

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

2 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024


Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

2 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri) menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd J. Austin III sebelum melakukan pertemuan tingkat menteri pertahanan ASEAN dan AS di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu 15 November 2023. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.


Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

3 hari lalu

Ryan Gosling dalam film The Fall Guy. Dok. Universal Pictures
Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024


Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

4 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".


Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

10 hari lalu

The Beatles. Foto: Instagram/@thebeatles
Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be


Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

12 hari lalu

Cuplikan trailer Next Stop Paris, film hasil AI Generatif buatan TCL (Dok. Youtube)
Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.


7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

13 hari lalu

Poster film The Green Knight. Foto: Wikipedia.
7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.


8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

15 hari lalu

Mansion di film The Godfather (Paramount Picture)
8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.


Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

17 hari lalu

Aktor Christian Bale menghadiri pemutaran perdana film terbarunya, `Exodus:Gods and Kings` di Madrid, Spanyol, 4 Desember 2014. REUTERS
Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal


7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

19 hari lalu

Film The Idea of You. (dok. Prime Video)
7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

Nicholas Galitzine adalah seorang aktor muda yang sedang melesat, Galitzine telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bintang muda yang paling menjanjikan di industri hiburan.