Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Ethan Hawke, Aktor yang akan Menerima Penghargaan di Lucca Film Festival

image-gnews
Ethan Hawke. REUTERS
Ethan Hawke. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sutradara dan aktor Ethan Hawke akan menerima penghargaan dalam ajang Golden Panther Award di Lucca Film Festival pada 26 September 2024.

Laporan The Hollywood Reporter pada Kamis, 22 Agustus 2024, dikutip Antara, dalam kesempatan itu, Ethan juga akan memperkenalkan film terbarunya Wildcat yang dibintangi anaknya, Maya Hawke.

Dalam Lucca Film Festival, Ethan rencananya juga menggelar kelas publik dan menyerahkan penghargaan Lifetime Achievement Award kepada Paul Schrader, sutradara film First Reformed yang dibintangi oleh Ethan.

Profil Ethan Hawke 

Ethan Hawke aktor, sutradara, dan penulis Amerika. Dikutip dari Britannica, ia lahir di Austin, Texas, pada 6 November 1970. Dia memulai kariernya di industri hiburan pada usia muda dan sejak itu telah membangun reputasi.

Ethan Hawke memulai debut filmnya pada usia 14 tahun dengan peran kecil dalam film Explorers (1985). Dikutip dari Biography, ia berperan dalam drama sekolah persiapan Peter Weir Dead Poet's Society (1989). 

Hawke mendapat pujian atas perannya sebagai siswa baru yang pemalu Todd, yang menemukan kepercayaan diri tumbuh dengan dukungan teman-teman sekelasnya dan guru bahasa Inggris, diperankan oleh Robin Williams.Dia mendapat pujian dan membuka pintu untuk proyek-proyek besar berikutnya.

Hawke terus membangun kariernya dengan beragam peran yang menunjukkan kemampuannya dalam berbagai genre. Pada usia 25 tahun ia telah membintangi 15 film, termasuk White Fang (1991), adaptasi novel Jack London; Alive (1993), drama berdasarkan kisah nyata perjuangan tim rugby Uruguay yang bertahan hidup setelah kecelakaan pesawat di Pegunungan Andes,dan Reality Bites (1994), yang berpusat kelompok anak muda berusia dua puluhan yang mencoba mencari tahu, yang ingin dilakukan dalam hidup setelah kuliah.

Salah satu film yang memperkuat posisinya adalah Before Sunrise (1995), ia memerankan Jesse, pemuda yang bertemu dengan seorang wanita di kereta dan menghabiskan waktu bersama di Wina. Film ini yang pertama dari trilogi Before yang melanjutkan kisah dalam Before Sunset (2004) dan Before Midnight (2013). Trilogi ini dianggap sebagai salah satu karya terbaik Hawke dan menonjolkan kecakapan aktingnya dalam drama.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hawke juga dikenal melalui film seperti Training Day (2001), ia berperan sebagai polisi pemula yang bekerja dengan seorang detektif korup yang diperankan oleh Denzel Washington. Perannya dalam film ini membawanya meraih nominasi Academy Award untuk Aktor Pendukung Terbaik.

Hawke juga bekerja di belakang layar. Ia mengarahkan beberapa film, termasuk Chelsea Walls (2001) dan The Hottest State (2006).  Hawke juga menulis beberapa buku, termasuk novel The Hottest State dan Ash Wednesday. 

Nominasi Academy Award 

Hawke empat kali masuk nominasi Academy Award untuk kategori aktor pendukung terbaik dalam film Training Day (2002) dan Boyhood (2015), serta kategori skenario adaptasi terbaik dalam film Before Sunset (2005) dan Before Midnight (2014).

Lucca Film Festival tahun ini akan berlangsung pada 21-23 September di Lucca, Italia. Ethan juga akan bertandang ke Venesia awal bulan depan untuk mengajar kelas master di Venice Film Festival ke-81.

Sebelumnya, Lucca Film Festival juga telah memberikan penghargaan kepada sejumlah pelaku industri film di antaranya Oliver Stone, David Lynch, Susan Sarandon, Isabelle Huppert, Rutger Hauer, George Romero, Paolo Sorrentino, dan Willem Dafoe.

Pilihan Editor: Maya Hawke Bangga Punya Jalur Orang Dalam di Hollywood

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pegadaian Borong 8 Penghargaan The Best Indonesian Contact Center 2024

1 jam lalu

PT Pegadaian berhasil meraih delapan penghargaan sekaligus dalam Gala Awards Ceremony The Best Indonesian Contact Center 2024 yang diselenggarakan oleh Indonesian Contact Center Association (ICCA) di Jakarta, pada Rabu, 11 September 2024. Dok Pegadaian
Pegadaian Borong 8 Penghargaan The Best Indonesian Contact Center 2024

Semua penghargaan yang diboyong Pegadaian dapat memantik semangat dan motivasi pegawai untuk meningkatkan kualitas pelayanan.


Hary Tanoe Lewat MNC Digital Entertainment Akuisisi Perusahaan Milik Raam Punjabi Senilai Rp309,71 Miliar

4 jam lalu

Presiden kelima Megawati Soekarnoputri bersama Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibyo saat menghadiri Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Perindo di iNews Tower, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa, 30 Juli 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Hary Tanoe Lewat MNC Digital Entertainment Akuisisi Perusahaan Milik Raam Punjabi Senilai Rp309,71 Miliar

Total nilai akuisisi Hary Tanoe ditaksir mencapai Rp309,71 miliar.


Pemeran Film Home Sweet Loan

22 jam lalu

Film Home Sweet Loan. Dok. Visinema Pictures
Pemeran Film Home Sweet Loan

Home Sweet Loan film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop pada 26 September 2024


Taylor Swift: Penghargaan MTV VMA hingga Dukungan untuk Kamala Harris

22 jam lalu

Taylor Swift berpose saat menghadiri MTV Video Music Awards di Elmont, New York, AS, 12 September 2024. REUTERS/Andrew Kelly
Taylor Swift: Penghargaan MTV VMA hingga Dukungan untuk Kamala Harris

Taylor Swift menerima penghargaan Video of the Year untuk kolaborasinya dengan Post Malone dalam lagu Fortnight


James Earl Jones: 5 Film yang Dibintanginya, Pemeran dan Pengisi Suara

1 hari lalu

James Earl Jones. REUTERS/Carlo Allegri
James Earl Jones: 5 Film yang Dibintanginya, Pemeran dan Pengisi Suara

Aktor kawakan Hollywood yang juga pengisi suara Darth Vader dalam film Star Wars, James Earl Jones meninggal pada usia 93 tahun


Profil Kim Moo Yeol yang Membintangi 3 Drakor pada 2024

2 hari lalu

Aktor Kim Moo Yeol. Dok.Instagram
Profil Kim Moo Yeol yang Membintangi 3 Drakor pada 2024

Kim Moo Yeol membintangi, Sweet Home 3, Queen Woo, No Way Out: The Roulette


Penghargaan Tempo untuk Tokoh Indonesia

2 hari lalu

Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Tomsi Tohir (Ketujuh dari kiri), Direktur Utama PT Tempo inti Media Tbk, Arif Zulkifli (kedelapan dari kiri), berfoto bersama para pemenang penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia 2024, di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. Dok. Tempo
Penghargaan Tempo untuk Tokoh Indonesia

Pelaksana tugas Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Komisaris Jenderal Polisi Tomsi Tohir, mengapresiasi dan menyambut baik langkah Tempo Media Group yang telah menyelenggarakan Apresiasi Tokoh Indonesia 2024.


Senang Terima Tantangan, Yeri Red Velvet akan Main Film Horor

3 hari lalu

Yeri Red Velvet. Foto: Instagram/@sm_actist
Senang Terima Tantangan, Yeri Red Velvet akan Main Film Horor

Yeri Red Velvet mengaku gugup sekaligus gembira akan membintangi film horor pertamanya.


Film Tulang Belulang Tulang: Sinopsis dan Para Pemerannya

3 hari lalu

Film Tulang Belulang Tulang. Foto: Instagram/@tulangbelulangtulangfilm
Film Tulang Belulang Tulang: Sinopsis dan Para Pemerannya

Film Tulang Belulang Tulang karya sutradara Sammaria Sari Simanjuntak akan tayang di bioskop pada 26 September 2024


Penggebrak Gerakan Serentak

4 hari lalu

Penjabat Gubernur Sumatera Selatan periode 2 Oktober 2023 - 24 Juni 2024, Agus Fatoni menerima dua penghargaan Apresiasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah 2024 dari Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dan didampingi Direktur Utama Tempo Media Group, Arif Zulkifli, di The Tribrata Hotel and Convention, Darmawangsa, Jakarta, Jumat, 30 Agustus 2024. Dok. Tempo
Penggebrak Gerakan Serentak

Penjabat Gubernur Sumatera Selatan periode 2 Oktober 2023 - 24 Juni 2024, Agus Fatoni menyabet dua penghargaan sekaligus untuk kategori Kinerja Total dan Ekonomi Daerah untuk kelompok daerah dengan fiskal sedang. Kolaborasi menjadi faktor penting suksesnya program pemerintah.