Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jessie J Ingin Gelar Konser Tunggal untuk Tebus Kekecewaan Fans Indonesia

image-gnews
Jessie J. Foto: Instagram/@jessiej
Jessie J. Foto: Instagram/@jessiej
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Antusiasme para penggemar musik di Indonesia harus terpaksa reda saat Jessie J tiba-tiba membatalkan penampilannya dalam konser HITMAN Returns David Foster and Friends pada Sabtu, 15 Juni 2024 lalu. Melalui unggahan di Instagram Story-nya, Jessie J berjanji untuk mengganti kekecewaan penggemar dengan menggelar konser tunggal di Indonesia dalam waktu dekat.

"Aku ingin menebus kekecewaan ini dengan mengadakan konser tunggal di Indonesia secepatnya," tutur penyanyi asal Inggris itu, dikutip Senin, 17 Juni 2024.

Jessie J Minta Maaf Batal Tampil di Konser David Foster

Jessie J seharusnya dijadwalkan sebagai salah satu pengisi acara utama dalam konser HITMAN Returns David Foster and Friends di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan. Namun, dalam unggahan permintaan maafnya, penampilan tersebut harus dibatalkan secara mendadak karena alasan pribadi yang mengharuskannya kembali ke London. Jessie tak menjelaskan secara rinci perihal urusan pribadinya tersebut.

"Aku benar-benar ingin bisa berada di dua tempat sekaligus. Tapi, aku harus pulang ke London. Aku sangat menyesal mengecewakan kalian," ujar Jessie.

Pelantun Flashlight itu juga telah menyampaikan permintaan maafnya secara langsung, untuk memastikan penggemar bahwa keputusannya tidak tampil adalah secara tidak disengaja. "Untuk semua fans Indonesia, saya minta maaf sekali tidak bisa hadir dalam pertunjukan David Foster besok," kata Jessie, dalam video yang diputar dari panggung pertunjukan HITMAN Returns akhir pekan lalu.

Pembatalan Sepihak dari Jessie J

Promotor acara, Color Asia Live, juga telah mengonfirmasi pembatalan tersebut dan meminta maaf kepada penggemar atas ketidaknyamanan tersebut. "Kami mohon maaf atas kejadian yang menimpa Jessie J. Dia harus kembali ke London karena permasalahan pribadinya," ujar Color Asia, dikutip melalui akun Instagramnya, @colorasoalive.

Sebelumnya, desainer Cynthia Tan sebagai istri dari promotor Color Asia Live, sempat membeberkan bahwa pembatalan tersebut dilakukan sepihak oleh Jessie J. Promotor telah memfasilitasi Jessie J liburan bersama keluarganya di Balik selama 10 hari agar tidak perlu bolak-balik Inggris-Jakarta dalam selang waktu tersebut. Jessie J yang sudah dibayar lunas oleh promotor tiba-tiba membatalkan untuk tampil menjelang konser David Foster.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami sudah membayar penuh artis ya. Karena kalau belum lunas, mana mau artis itu mau terbang ke Indonesia. Kami juga sudah membiayai liburan mereka di Bali. Walau mereka sudah ke Inggris, kami juga sudah mencoba membujuk baik baik agar Jessie J kembali ke Indonesia. Sayang tidak ada kabar baik dari mereka," kata Cynthia dalam video klarifikasi yang diunggah di akun TikToknya.

Terungkap juga, rupanya Jessie J sudah beberapa kali melakukan pembatalan tampil di berbagai acara sebelumnya.

Netizen Indonesia Kecewa dengan Jessie J

Beragam kekecewaan para penggemar masih mewarnai kolom komentar di Instagram pribadi Jessie. Walaupun sudah menyampaikan permintaan maaf, banyak yang menilai Jessie J tidak professional dalam melakukan pekerjaannya. "Kecewa, lari tanpa alasan," ujar salah satu akun. Atau komentar "Udah full payment (pembayaran penuh) lagi sama promotornya," dan masih banyak lagi.

Meskipun demikian, konser tetap berlangsung meriah, Jessie J digantikan dengan penyanyi kondang asal Malaysia, Dato' Sri Siti Nurhaliza. Konser David Foster kali ini juga dimeriahkan oleh Brian McKnight, Josh Groban, Katherine McPhee, serta penyanyi Tanah Air, Afgan dan Rossa.

Pilihan Editor: Konser David Foster di Indonesia Juni 2024 akan Hadirkan Jessie J hingga Josh Groban

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Tangkap Provokator Kerusuhan Konser Tangerang Lentera Festival

12 jam lalu

Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Polisi Tangkap Provokator Kerusuhan Konser Tangerang Lentera Festival

Polres Kota Tangerang menetapkan dua tersangka baru dalam kasus kerusuhan konser musik Tangerang Lentera Festival 2024 di Pasar Kemis


BAALE Mulai Rangkaian Tur Konser Fortuna di Sumatera Besok, Lampung yang Pertama

1 hari lalu

Iqbaal Ramadhan. Foto: Istimewa
BAALE Mulai Rangkaian Tur Konser Fortuna di Sumatera Besok, Lampung yang Pertama

Iqbaal Ramadhan atau BAALE akan memulai rangkaian tur konser Fortuna di 6 kota di Pulau Sumatera pada 6 Juli 2024.


John Legend akan Konser di Sentul, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

2 hari lalu

John Legend. Foto: Instagram/@johnlegend
John Legend akan Konser di Sentul, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

John Legend mengkonfirmasi akan menggelar konser di Sentul, tiket dijual mulai 14 Juli 2024 dengan harga termurah Rp 900 ribu.


Sempat Pindah Lokasi dan Jadwal, Fancon BTOB di Jakarta Resmi Dibatalkan

4 hari lalu

BTOB. Foto: Instagram/@official_btob
Sempat Pindah Lokasi dan Jadwal, Fancon BTOB di Jakarta Resmi Dibatalkan

Fancon BTOB di Jakarta pada 13 Juli 2024 dibatalkan karena masalah kontrak dan persiapan lokal yang tidak memadai.


Warganet Puji Profesionalitas Taylor Swift dan Tim Usai Terjebak di Panggung Konser

4 hari lalu

Penyanyi Taylor Swift. Foto: Instagram/@taylorswift
Warganet Puji Profesionalitas Taylor Swift dan Tim Usai Terjebak di Panggung Konser

Momen Taylor Swift terjebak di atas panggung yang tidak bergerak turun sebagaimana mestinya saat konser The Eras Tour di Dublin.


Tur Dunia, Justin Timberlake Olok-olok Peristiwa Penangkapannya di Depan Penggemar

5 hari lalu

Justin Timberlake tampil saat iHeartRadio Music Awards di Dolby Theater di Los Angeles, California, AS, 1 April 2024. Penyanyi tersebut saat ini sedang menjalani tur
Tur Dunia, Justin Timberlake Olok-olok Peristiwa Penangkapannya di Depan Penggemar

Justin Timberlake, dalam tur dunianya tampak mengolok-olok penangkapan dirinya soal kasus DUI yang bahkan belum selesai.


Serba-serbi Konser TREASURE di Jakarta, Live Band hingga Adu Pamer Kemampuan Bahasa Indonesia

6 hari lalu

Konser 2024 TREASURE RELAY TOUR (REBOOT) IN JAKARTA pada Sabtu, 29 Juni 2024 di Indonesia Arena GBK Senayan. TEMPO/Raden Putri
Serba-serbi Konser TREASURE di Jakarta, Live Band hingga Adu Pamer Kemampuan Bahasa Indonesia

TREASURE sukses menghibur TEUME Indonesia dengan penampilan yang memukau. Berbagai keseruan pun terjadi di konser hari pertama.


Konser TREASURE Hari Pertama di Jakarta, Ungkap Rasa Rindu pada TEUME Indonesia

7 hari lalu

Konser 2024 TREASURE RELAY TOUR (REBOOT) IN JAKARTA pada Sabtu, 29 Juni 2024 di Indonesia Arena GBK Senayan. TEMPO/Raden Putri
Konser TREASURE Hari Pertama di Jakarta, Ungkap Rasa Rindu pada TEUME Indonesia

TREASURE sukses memukau TEUME Indonesia sejak lagu pertama yang mereka bawakan, "BONA BONA", dalam konser di Jakarta hari pertama.


Makna Gelar Diva Bagi Ruth Sahanaya: Merasa Berlebihan

8 hari lalu

Diva pop Ruth Sahanaya dalam konferensi pers pada Selasa, 11 Juni 2024 di 1920 Bar & Lounge, Grand Kemang, Jakarta Selatan. Acara ini digelar menjelang Konser 40 Tahun Dari Hati yang rencananya diadakan di Plenary Hall, JCC Senayan pada Sabtu, 22 Juni 2024. TEMPO/Adinda Jasmine.
Makna Gelar Diva Bagi Ruth Sahanaya: Merasa Berlebihan

Ruth Sahanaya berbagi pandangan mengenai gelar 'diva' yang disematkan padanya selama ini.


Lentera Festival Tangerang Batal: Ketua Panitia Konser Tersangka hingga Pasal Pidana yang Menjerat

8 hari lalu

Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Lentera Festival Tangerang Batal: Ketua Panitia Konser Tersangka hingga Pasal Pidana yang Menjerat

Polisi menetapkan Ketua Panitia Konser Lentera Festival sebagai tersangka