Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Deathbat Berselawat saat Keluar dari Konser Avenged Sevenfold, Sandiaga: Adem

image-gnews
Avenged  Sevenfold. Foto: Instagram.
Avenged Sevenfold. Foto: Instagram.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Enonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno salut dengan aksi ribuan para penggemar Avenged Sevenfold yang melantunkan selawat saat hendak keluar dari Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK) usai menonton konser band heavy metal asal Amerika Serikat itu. Sandiaga mengunggah kembali video berdurasi 42 detik milik akun TikTok @agisprayudi, ke Instagram pribadinya.

Bangganya Sandiaga dengan Deathbat Indonesia

Dalam video tersebut akun itu menuliskan, jika para penggemar yang diberi nama Deathbat, melantunkan sholawat saat hendak keluar dari stadion. "Masya Allah, nah ginikan adem. Ga ada yang berantem-berantem," tulis Sandiaga Uno pada keterangan unggahannya, Ahad, 26 Mei 2024.

Menteri Sandiaga mengatakan, ketertiban saat menonton dan mengantre oleh Deathbat, merupakan tindakan yang yang akan berbuah manis untuk dunia hiburan di Indonesia. "Mana nih yang semalam nonton Avenged Sevenfold? Gimana seru ga? Kalau penonton tertib, Insya Allah makin banyak band-band luar negeri yang pengen manggung di Indonesia," tulisnya melanjutkan.

Sehingga nantinya, kata Sandiaga Uno, akan banyak konser-konser yang akan digelar di Indonesia yang nantinya juga akan menghibur sekaligus memberikan dampak ekonomi yang baik bagi Indonesia. "Banyak yang gelar konser, banyak juga dampak ekonomi dan penciptaan lapangan kerja yang kita dapat, loh," tulisnya lagi.

Penggemar Avenged Sevenfold Apresiasi Kerja Promotor

Deathbat, mengapresiasi kinerja promotor yang dinilai sukses menyelenggarakan konser AX7, nama lain dari band metal itu. Band ini sebelumnya telah tiga kali datang ke Indonesia, yaitu pada 2007, 2008 dan 2019.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Semalam saya nonton konsernya, Pak Menteri @sandiuno. Management, lokasi, security guard dan lainnya teratur, dan nyaman. Patut diacungi jempol promotornya," tulis akun @missl******.

"Wahhh, masuk ke IG Pak Menteri nih. Tapi semalam emang tertib banget loh dan bersih, pada buang sampah gak sembarangan. Kayak nonton konser di Sg (Singapura) deh. Ruang laktasi juga ada, jadi saya bisa pumping ASI," tulis akun penggemar @melisaa***** yang kemudian dibalas Sandiaga. "Wah alhamdulilah."

Pilihan Editor: Avenged Sevenfold Bawakan Lagu Dear God Saat Konser di GBK, Fans Bernostalgia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


13 Kategori Tiket Konser Super Diva Dijual Hari Ini, Termurah Rp 550 Ribu

2 hari lalu

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela
13 Kategori Tiket Konser Super Diva Dijual Hari Ini, Termurah Rp 550 Ribu

Penjualan tiket untuk umum konser Super Diva dibuka mulai 25 Juli 2024 dengan harga dari Rp 550 ribu hingga Rp 10 juta.


Lelang 78 Lukisan Michael Jackson akan Diadakan di Los Angeles

2 hari lalu

King of Pop, Michael Jackson, tewas karena keracunan obat propofol sebelum sempat menggelar konser This is It. Ia telah melakukan persiapan untuk konsernya tersebut. Instagram/@Michaeljackson
Lelang 78 Lukisan Michael Jackson akan Diadakan di Los Angeles

Sebanyak 78 lukisan karya bintang pop Michael Jackson akan dilelang di Los Angeles, Amerika Serikat pada 3 Agustus 2024


Terpopuler: Sempat Membantah BPOM Akhirnya Tarik Roti Okko, Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN

2 hari lalu

Roti Okko. rotiokko.com
Terpopuler: Sempat Membantah BPOM Akhirnya Tarik Roti Okko, Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN

BPOM memerintahkan penarikan roti bermerek Okko dari pasaran usai temuan unsur natrium dehidroasetat sebagai bahan tambahan pangan pada produk itu.


Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN dan Tarik Wisatawan Mancanegara

2 hari lalu

Direktorat Jenderal Imigrasi  memberikan  pertama kali golden visa  kepada Samuel Altman, Chief Executive Officer (CEO) OpenAI, FOTO : istimewa
Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN dan Tarik Wisatawan Mancanegara

Sandiaga mengatakan pemerintah menerapkan prinsip kehati-hatian dalam kebijakan golden visa.


Politikus PKB Anggap Prospek Usung Sandiaga di Pilgub Jawa Barat Kurang Bagus

4 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Pondok Pesantren Assalafiyyah Mlangi II Sleman Yogyakarta Jumat 19 Juli 2024.  Tempo/Pribadi Wicaksono
Politikus PKB Anggap Prospek Usung Sandiaga di Pilgub Jawa Barat Kurang Bagus

Elektabilitas Sandiaga di Pilgub Jawa barat disebut tak bergerak naik.


Prestasi Terbaru Enhypen yang Akan Konser di Jakarta: Duduki Peringkat 2 Billboard 200

4 hari lalu

ENHYPEN. beliftlab.com
Prestasi Terbaru Enhypen yang Akan Konser di Jakarta: Duduki Peringkat 2 Billboard 200

Pencapaian ENHYPEN itu melengkapi pencapaian sebelumnya berupa rekor penjualan tertinggi untuk album yang sama di antara semua album mereka.


Highlight Konser Key SHINee di Jakarta: Sapa Penggemar dengan Bahasa Daerah Hingga Spoiler Comeback

5 hari lalu

Konser Key SHINee
Highlight Konser Key SHINee di Jakarta: Sapa Penggemar dengan Bahasa Daerah Hingga Spoiler Comeback

Selain menyajikan penampilan intens dengan vokal dan tarian yang memukau, Key SHINee juga menghibur para penggemarnya dengan sejumlah aksi lucunya.


Serba-Serbi WayV Menjelang Konser di Indonesia

5 hari lalu

Grup WayV. Foto : Fandom
Serba-Serbi WayV Menjelang Konser di Indonesia

WayV akan konser tunggal perdana di Indonesia bertajuk 2024 WayV Concert (On The Way) in Jakarta di Istora Senayan, Jakarta, pada 5 Oktober 2024


Sandiaga Mengaku Lebih Percaya Diri Maju Pilkada Jakarta ketimbang Jawa Barat

6 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Pondok Pesantren Assalafiyyah Mlangi II Sleman Yogyakarta Jumat 19 Juli 2024.  Tempo/Pribadi Wicaksono
Sandiaga Mengaku Lebih Percaya Diri Maju Pilkada Jakarta ketimbang Jawa Barat

Sandiaga mengatakan bahwa perlu kerja keras karena Jawa Barat merupakan provinsi yang terbesar di Indonesia dari jumlah penduduk.


Lil Freaks Siap-siap, Key SHINee Ungkap Sedang Persiapkan Album Baru

6 hari lalu

Konser Key SHINee
Lil Freaks Siap-siap, Key SHINee Ungkap Sedang Persiapkan Album Baru

Key SHINee mengungkapkan, ia akan comeback dengan album Korea yang tengah dipersiapkannya.