TEMPO.CO, Jakarta - Film Indigo: What Do You See? bakal tayang perdana pada 19 Oktober 2023. Film horor yang diproduksi Hitmaker Studios dan disutradarai oleh Rocky Soraya, film ini dibintangi oleh oleh Amanda Manopo, Aliando Syarief, dan Sara Wijayanto.
Indigo: What Do You See? berkisah tentang seorang perempuan yang memiliki kemampuan indigo, yaitu mampu melihat makhluk halus dan hal-hal gaib lainnya.
Mengutip laman 21cineplex.com Indigo: What Do You See? menceritakan kehidupan Zora yang diperankan Amanda Manopo, seorang perempuan muda yang mampu melihat makhluk tak kasat mata atau sering disebut indigo.
Kemampuan indigo ini telah dimiliki Zora sejak kecil. Selain Zora, adiknya yang bernama Ninda yang diperankan Nicole Rossi juga memiliki kemampuan serupa.
Meski tinggal bersama, Zora awalnya tak mengetahui bahwa Ninda juga merupakan seorang indigo.
Saat mengetahui fakta tersebut, Zora berupaya untuk menutup kemampuan indigo sang adik.
Zora tidak ingin adiknya terlibat lebih jauh dengan hal-hal menyeramkan yang selama ini menghantuinya.
Namun, tidak semudah itu bagi Zora untuk menutup kemampuan indigo Ninda. Pasalnya, kemampuan indigo Zora sudah ia tutup sejak lama.
Satu-satunya cara yang bisa dilakukan Zora untuk membantu Ninda menutup kemampuan indigonya adalah dengan membuka kembali kemampuan lamanya.
Meski awalnya ragu, Zora bersedia membuka kembali kemampuan indigonya demi sang adik tercinta.
Zora pun harus membiasakan diri dengan hal-hal tak kasat mata yang kembali dapat dilihatnya. Tak jarang, Zora dan adiknya mendapatkan teror dari makhluk halus akibat kemampuan indigo yang mereka miliki.
Suatu hari, Zora bertemu dengan seorang perempuan yang memiliki pengetahuan istimewa tentang kemampuan indigo. Perempuan itu mengungkapkan bahwa saat kecil, Zora pernah menggambar sosok wanita yang sedang hamil.
Wanita hamil itu sejak dulu mencoba mengincar Zora, tetapi tidak pernah berhasil. Sekarang, wanita itu tampaknya tengah mengincar Ninda.
Bagaimana kelanjutan kisah kakak-beradik indigo? Nantikan jawabannya di bioskop kesayangan Anda. Jadi jangan lewatkan film horor ini.
21 CINEPLEX
Pilihan editor: Sinopsis Sekuel Film Horor Pet Sematary: Bloodlines