Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bicara Soal Percintaan, Ziva Magnolya Ingin Fokus dengan Karier Penyanyi

image-gnews
Ziva Magnolya. Instagram.com/@zivamagnolya
Ziva Magnolya. Instagram.com/@zivamagnolya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Ziva Magnolya bicara soal percintaan. Dia menjelaskan bahwa saat ini fokus dengan kariernya sebagai penyanyi. Menurutnya masih banyak kesempatan yang bisa diraih di industri musik.

Penyanyi yang tengah viral dengan lagu Peri Cintaku itu menjelaskan bahwa cinta belum menjadi fokus dalam hidupnya. “Kalau pacar aku belum punya. Soalnya itu bukan tujuan aku sekarang. Aku masih mau fokus sama kerjaan dan karier dan kalau sekarang aku sudah merasa cukup dengan apa yang dikasih Tuhan,” kata Ziva usai menghadiri konferensi pers AMI Awards ke-26, di The Lounge XXI Plaza Senayan, Jakarta, Kamis 21 September 2023. 

Ziva Magnoya fokus dengan karier

Lebih lanjut, Ziva juga menegaskan bahwa dia tidak memiliki target untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius soal percintaan. “Kalau target enggak ada, selama aku masih bisa melihat tanda-tanda yang baik why not. Tapi kalau soal iri sama temen percintaan iya. Hal terpenting untuk saat ini lebih ke kerja. Aku mau sendiri, perbanyak teman dan relasi,” tutur wanita berusia 22 tahun itu.

Belum berpikir tentang cinta, Ziva mengalihkannya perhatian dengan bermain game di tengah kesibukannya sebagai seorang penyanyi. Sambil main game, dia mendengarkan lagunya. “Main game sama teman-teman atau mungkin juga suka jalan-jalan sendiri di mall. Mungkin ada yang suka jalan-jalan ke mall dan ketemu sama aku ya karena aku suka tiba-tiba sendiri jalan,” terang Ziva Magnolya.

Namun tidak dipungki Ziva juga memiliki kriteria pendamping yang dapat menarik hati. “Kriteria pendamping yang penting kalau aku seiman terus kalau bisa yang tidak pelit yang pasti baik sayang sama keluarganya, keluargaku, terus bertanggung jawab,” katanya.

Nominias AMI Awards 2023

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di ajang bergengsi AMI Awards 2023, Ziva termasuk dalam 3 nominasi sekaligus. Ketiganya adalah Album Terbaik yang berjudul Magnolya, penyanyi Wanita Terbaik, dan Lagu Pilihan Terbaik.

Ziva tak menyangka mendapat nominasi di ajang penghargaan musik tersebut. “Puji Tuhan senang sekali. Aku senang dapat kesempatan ini. Seperti tidak menyangka lebih tepatnya, tapi semuanya aku serahkan saja ke Tuhan. Semua musisi ini sebenarnya menurut aku punya ciri khasnya masing-masing. Jadi aku percaya sama Tuhan, Tuhan tahu yang terbaik,” kata Ziva.

Pilihan editor: Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Begini Perasaan Weird Genius dan Ziva Magnolya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cek Tanda Berikut, Bisa Jadi Pasangan Punya Idaman Lain

9 jam lalu

Ilustrasi selingkuh. aklat.net
Cek Tanda Berikut, Bisa Jadi Pasangan Punya Idaman Lain

Jika khawatir pasangan berbuat curang, berikut beberapa perubahan kecil yang ditunjukkan kalau dia sedang menduakan Anda dengan orang lain.


Soal Batasan Privasi, Nadin Amizah: Sedih Direkam Diam-diam Tanpa Izin

14 jam lalu

Nadin Amizah. Dok. Istimewa.
Soal Batasan Privasi, Nadin Amizah: Sedih Direkam Diam-diam Tanpa Izin

Nadin Amizah merasa terganggu dengan orang-orang yang merekamnya secara diam-diam tanpa izin ketika sedang tidak tampil di atas panggung.


Viral Teori Kupas Jeruk untuk Menguji Cinta Pasangan, Cek Tujuannya

17 jam lalu

kulit jeruk (pixabay.com)
Viral Teori Kupas Jeruk untuk Menguji Cinta Pasangan, Cek Tujuannya

Ternyata, hanya mengupaskan jeruk buat pasangan bisa menjadi tanda kasih sayang. Pakar pun memberi pendapat.


Lupakan Cinta Tak Berbalas dengan Cara Berikut

2 hari lalu

Ilustrasi wanita bersedih. shutterstock.com
Lupakan Cinta Tak Berbalas dengan Cara Berikut

Jika merasakan pedihnya cinta tak berbalas, coba lakukan empat hal ini agar lebih ikhlas menerimanya.


Mengenal Yukika, Penyanyi Jepang yang Pensiun sebagai Penyanyi Setelah Berkarier 16 Tahun

2 hari lalu

Penyanyi Jepang Yukika. Instagram
Mengenal Yukika, Penyanyi Jepang yang Pensiun sebagai Penyanyi Setelah Berkarier 16 Tahun

Yukika Teramoto pensiun sebagai penyanyi setelah merilis album Time-Lapse pada Jumat, 1 Desember 2023


Alasan Jaz Remake Lagu Seribu Tahun Milik Penyanyi Singapura

6 hari lalu

Penyanyi asal Brunei Darussalam, Jaz. Dok. Sony Music Entertainment Indonesia
Alasan Jaz Remake Lagu Seribu Tahun Milik Penyanyi Singapura

Ketika Jaz masih SMA, lagu Seribu Tahun cukup populer di Brunei, Singapura, dan Malaysia, serta memuncaki tangga lagu radio pada masanya.


Ingin Tetap Berteman dengan Mantan setelah Putus Cinta, Ini Syaratnya

7 hari lalu

Ilustrasi putus cinta. shutterstock.com
Ingin Tetap Berteman dengan Mantan setelah Putus Cinta, Ini Syaratnya

Buat yang ingin tetap berteman dengan mantan pacar setelah putus cinta, simak saran berikut agar tak salah bersikap dan bertindak.


Wanita Bunuh Diri Melompat dari Lantai 17 Apartemen Treepark Serpong Terekam Ponsel Warga

8 hari lalu

Lokasi ZY, wanita 21 tahun, bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 17 Apartemen Treepark, Serpong, Kota Tangerang Selatan. Selasa, 28 November 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Wanita Bunuh Diri Melompat dari Lantai 17 Apartemen Treepark Serpong Terekam Ponsel Warga

ZY, wanita berusia 21 tahun, tewas bunuh diri usai melompat dari lantai 17 apartemen Treepark Serpong, Tangerang Selatan.


Ragam Asmara, dari Cinta Monyet sampai Beracun

9 hari lalu

Ilustrasi pasangan. Shutterstock.com
Ragam Asmara, dari Cinta Monyet sampai Beracun

Hampir semua orang pernah merasakan jatuh cinta dan menjalin hubungan sebelum menikah. Berikut tipe-tipe cinta yang umum dialami banyak orang.


Profil Morgan Wallen, Penerima Penghargaan Terbanyak di Billboard Music Awards 2023

15 hari lalu

Penyanyi Morgan Wallen. FOTO/instagram
Profil Morgan Wallen, Penerima Penghargaan Terbanyak di Billboard Music Awards 2023

Morgan Wallen tercatat paling banyak menerima penghargaan di Billboard Music Awards 2023