Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keluar Penjara, Seungri eks BIGBANG Rayakan dengan Clubbing dan ke Thailand Bareng Pacar

image-gnews
Seungri BigBang. instagram.com/x.x.xgdbigbang_vip
Seungri BigBang. instagram.com/x.x.xgdbigbang_vip
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bekas anggota grup K-Pop, BIGBANG, Seungri dikabarkan merayakan kebebasannya dengan mengajak teman dan kekasihnya berlibur. Dikutip melalui All Kpop, Seungri bebas dari penjara pada awal Februari 2023. Sumber terdekat Seungri membocorkan bahwa sang penyanyi hidup dengan bahagia.

Seungri dipenjara dengan dakwaan amat berat. Ia menghadapi 9 dakwaan pidana. Kasus yang melibatkannya antara lain, ajakan prostitusi dan perjudian di luar negeri secara illegal, penyebaran konten seksual yang difilmkan, penggelapan, ancaman, dan penyerangan. Awal tahun 2021, Seungri dihukum  3 tahun penjara oleh persidangan militer lantaran dia menjalani dakwaan saat melakukan wajib militer.

Ia kemudian mengajukan banding. Pada Juni tahun lalu, Mahkamah Agung memangkas hukumannya menjadi satu tahun 6 bulan atau 18 bulan. Dengan kebebasannya pada Februari 2023, Seungri hanya menjalani 1 tahun 2 bulan atau 14 bulan.

Seungri Bebas Rayakan dengan Clubbing

Melansir dari All Kpop, beberapa sumber yang dipercaya memiliki hubungan dekat dengan Seungri mengatakan bahwa mereka mendapatkan ajakannya untuk pergi clubbing. "Seungri akan menghubungi teman-temannya, termasuk selebritas, dan menyarankan untuk pergi ke kelab malam," ujar B dikutip dari Koreaboo.

Sumber lain menyebutkan, Seungri masih memiliki kepribadian yang ceria dan tidak banyak perubahan dalam dirinya. "Seungri menghubungiku (pascabebas dari penjara) dan bertanya 'Apa kabarmu?'. Tidak ada yang berbeda darinya kecuali suara yang lebih tenang," tutur sumber A, dikutip dari AllKpop.

Seungri Liburan ke Bangkok Ajak Pacar

Informasi terbaru tentang Seungri diunggah oleh media Korea Selatan, Dispatch, pada Rabu, 22 Maret 2023. Melalui laporan terbarunya, Seungri diketahui melakukan perjalanan ke Bangkok selama lima hari bersama kekasihnya yang diduga telah berpacaran sejak 2018.

Dispatch mendapatkan informasi dari informan A yang sedang berlibur ke Bangkok, Thailand. A melihat Seungri mengenakan baju karakter animasi Spongebob bersama dengan selebgram yang merupakan kekasihnya, yaitu Yoo Hye Won. A juga melaporkan bahwa Seungri berlibur di hotel bintang lima dan terlihat dengan mesra menggandeng tangan sang kekasih. Selain itu, A menyebutkan bahwa pakaian yang digunakan oleh Seungri menarik perhatian sesama pengunjung di hotel tersebut.

Kembali melansir dari Dispatch, dua sejoli ini dikabarkan sering bersentuhan selama liburan mereka di Bangkok, tetapi keduanya juga terlihat berhati-hati dengan turis Korea lain. Dispatch juga melaporkan bahwa keduanya pernah dikabarkan berpacaran pada 2018 dan 2020. Namun, setiap kabar itu mencuak ke publik, pihak Seungri memilih untuk tidak memberikan respons apa pun.

"Keduanya bersentuhan secara natural seperti pasangan pada umumnya, tapi terlihat khawatir dengan pengunjung Korea lain," ujar A dikutip melalui unggahan Dispatch di Instagram.

GABRIELLA AMANDA | ALL KPOP | KOREABOO | DISPATCH

Pilihan Editor: Seungri Bebas 2 Bulan Lagi, Netizen Khawatirkan Dia Beralih ke Youtube

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Panitia Burning Sun Surabaya Dituding Gunakan Foto Seungri Tanpa Izin

32 hari lalu

Seungri, mantan anggota boybanda Big Bang menjawab pertanyaan wartawan karena kasus prostitusi dan penyebaran video porno di Kantor Polisi Metropolitan Seoul, Korea Selatan, 14 Maret 2019. YG Entertainment telah memutuskan kontrak eksklusif bintang K-pop Seungri, akibat dari kasusnya yang kontroversial. REUTERS/Kim Hong-Ji
Panitia Burning Sun Surabaya Dituding Gunakan Foto Seungri Tanpa Izin

Seungri, mantan anggota grup K-Pop BIGBANG, tegaskan tidak terlibat dalam acara Burning Sun Surabaya. Rencanakan tindakan hukum.


Duduk Perkara Kasus Seungri dan Burning Sun Surabaya

32 hari lalu

Seungri BigBang. instagram.com/x.x.xgdbigbang_vip
Duduk Perkara Kasus Seungri dan Burning Sun Surabaya

Seungri membantah akan menghadiri acara "Burning Sun Surabaya" dan menyatakan akan membawa ke masalah hukum.


Bantah akan Hadiri Burning Sun Surabaya, Seungri Siap Tempuh Jalur Hukum

33 hari lalu

Seungri, mantan anggota boyband Big Bang yang terlibat kasus prostitusi dan penyebaran video porno saat tiba di Kantor Polisi Metropolitan Seoul, Korea Selatan, 14 Maret 2019. REUTERS/Kim Hong-Ji
Bantah akan Hadiri Burning Sun Surabaya, Seungri Siap Tempuh Jalur Hukum

Seungri mengaku sama sekali tidak mengetahui tentang Burning Sun Surabaya dan akan menempuh jalur hukum karena fotonya digunakan tanpa izin.


Diduga Akan Hadirkan Seungri, Agenda Burning Sun Surabaya Tuai Kecaman Warganet

35 hari lalu

Seperti ini penampilan Seungri saat datang ke kantor polisi/ exsports news
Diduga Akan Hadirkan Seungri, Agenda Burning Sun Surabaya Tuai Kecaman Warganet

Acara bertajuk "Burning Sun Surabaya" mendapat kecaman warganet karena diduga akan mendatangkan Seungri setelah kasus kontroversial di negaranya.


Serba-serbi Nama G-Dragon, Merek Dagang hingga Pengucapan Bertepatan Tahun Shio Naga

40 hari lalu

G-Dragon. Instagram/Xxxibggrgn
Serba-serbi Nama G-Dragon, Merek Dagang hingga Pengucapan Bertepatan Tahun Shio Naga

YG Entertainment mengonfirmasi laporan mengenai hak merek dagang atas nama panggung G-Dragon telah dialihkan kepada penyanyi tersebut tanpa biaya


Serba-serbi Taeyang Menjelang Konser Solo

59 hari lalu

Taeyang Big Bang. ALLKPOP
Serba-serbi Taeyang Menjelang Konser Solo

Solois dan anggota grup K-Pop BigBang, Taeyang akan mengadakan konser solo di Seoul, Korea Selatan setelah jeda tujuh tahun


G-Dragon akan Jadi Profesor Tamu Jurusan Teknik Mesin di KAIST Selama 2 Tahun

5 Juni 2024

G-Dragon. Instagram/Xxxibggrgn
G-Dragon akan Jadi Profesor Tamu Jurusan Teknik Mesin di KAIST Selama 2 Tahun

G-Dragon merasa terhormat dipilih menjadi profesor tamu di salah satu universitas teknik terbaik Korea Selatan, KAIST.


Batal ke Bulan, T.O.P eks BIGBANG Isyaratkan Bakal Comeback dengan Lagu Baru

2 Juni 2024

T.O.P eks BIGBANG. Foto: Instagram/@dearmoonproject
Batal ke Bulan, T.O.P eks BIGBANG Isyaratkan Bakal Comeback dengan Lagu Baru

T.O.P mengungkapkan perasaannya setelah pengumuman pembatalan perjalanan ke bulan bersama dearMoon SpaceX.


Poin-Poin Penting dalam Film Dokumenter Burning Sun yang Menyeret Seungri

22 Mei 2024

Seungri, mantan anggota boyband Big Bang yang terlibat kasus prostitusi dan penyebaran video porno saat tiba di Kantor Polisi Metropolitan Seoul, Korea Selatan, 14 Maret 2019. Seungri Big Bang dituduh menyediakan pelacur kepada investor asing di klub pribadinya. REUTERS/Kim Hong-Ji
Poin-Poin Penting dalam Film Dokumenter Burning Sun yang Menyeret Seungri

Berikut ini beberapa poin-poin penting dalam film dokumenter "Burning Sun: Exposing the secret K-pop chat group" yang menyeret Seungri.


Peran Goo Hara Mengungkap Skandal Burning Sun Gate yang Libatkan Petinggi Polisi

20 Mei 2024

Goo Hara ditemukan tak bernyawa di kediamannya, di kawasan Cheongdam, Seoul, pada 24 November 2019. Sebelumnya memutuskan mengakhiri hidupnya, mantan personel grup Kara itu sempat mengungkapkan kesedihan yang dirasa akibat beratnya tekanan hidup. Ungkapan kesedihan itu ia sampaikan  lewat akun Instagramnya. soompi.com
Peran Goo Hara Mengungkap Skandal Burning Sun Gate yang Libatkan Petinggi Polisi

Goo Hara disebut membantu reporter dalam mengungkapkan kasus Burning Sun Gate dalam sebuah film dokumenter