TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Hyun Bin ternyata tidak mendapingi istrinya, Son Ye Jin ketika melahirkan anak pertama mereka pada Minggu, 27 November 2022, menurut laporan Osen. Hal tersebut karena Hyun Bin tengah menjalani syuting film Harbin di Mongolia.
"Hyun Bin saat ini berada di luar negeri," kata seorang perwakilannya pada Senin, 28 November 2022.
Tepat di Hari Syuting Selesai
Di hari yang sama, rumah produksi film Harbin mengatakan kepada Osen bahwa jadwal syuting Hyun Bin di Mongolia berakhir tepat di hari kelahiran putranya. "Syuting di Mongolia telah selesai kemarin," kata perwakilan dari rumah produksi.
Proses syuting film Harbin dimulai sejak Minggu, 20 November 2022. Hyun Bin berperan sebagai Ahn Jung Geun, letnan jenderal Angkatan Darat Korea, yang harus diingat semua orang. Dalam film ini, Hyun Bin menunjukkan kesepian mereka yang hidup di era di mana tanah air mereka telah diambil, dan kecemasan serta tanggung jawab melalui gerakan kemerdekaan di risiko hidup mereka.
Son Ye Jin dan Hyun Bin. Instagram.com/@vast.ent
Tidak Sesuai Rencana
Putra pertama bintang drama Crash Landing on You ini lahir lebih cepat dari perkiraan. Sebelumnya dikabarkan kalau putra mereka akan lahir pada Desember 2022. Meski demikian, Son Ye Jin dan bayinya dipastikan dalam keadaan sehat. "Son Ye Jin melahirkan bayi laki-laki hari ini. Baik ibu dan anak sehat," kata agensi Son Ye Jin, MSTeam Entertainment pada Minggu, 27 November 2022.
Son Ye Jin dan Hyun Bin pertama kali bertemu saat membintangi film The Negotiation (2018), dan mereka kemudian mulai berkencan setelah syuting drama Crash Landing on You. Pasangan itu kemudian menikah pada 31 Maret 2022 di Seoul, Korea Selatan. Mereka berbulan madu ke Amerika Serikat selama lebih dari dua pekan.
OSEN | SOOMPI
Baca juga: Selamat, Anak Pertama Hyun Bin - Son Ye Jin Lahir, Lebih Cepat dari Perkiraan
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.