Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tanggapan Para Dokter Soal Video Viral Dokter Kevin Samuel

Reporter

image-gnews
Kevin Samuel dan dokter Tirta. Instagram
Kevin Samuel dan dokter Tirta. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dokter Kevin Samuel menjadi sorotan usai video TikTok buatannya soal persalinan viral. Banyak kecaman dan hujatan yang tertuju kepadanya termasuk dari para dokter, salah satunya dokter Tirta.

Dokter Tirta bahkan sampai menghubungi dokter Kevin Samuel lewat DM supaya segera meminta maaf dan mengklarifikasi atas video yang telah membuat kegaduhan di media sosial tersebut. Ia bahkan mengatakan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) akan memanggil dokter Kevin Samuel karena telah dianggap melanggar 3 pasal etik kedokteran, yang meliputi menjaga kerahasian pasien, menjaga profesionalitas, dan menjaga temen sejawat.

"Soal rahasia pasien. Itu penting, kisah-kisah pasien, itu hanya buat dokter sendiri. Jika mau menceritakan di medsos itu juga harus izin pasien. So edukasilah tanpa merendahkan pasien," cuit dokter Tirta pada Sabtu, 17 April 2021.

Ia berpesan untuk berpikir terlebih dulu sebelum bertindak apalagi kejadian ini akan berpengaruh kepada rekan-rekannya sesama dokter. "Soal TikTok. Dokter tu melekat. Jika melakukan atau membuat konten. Berpikirlah impactnya. Apakah ini merendahkan pasien atau tidak? Merugikan temen sejawat / tidak?" tulisnya.

Kevin Samuel. Instagram

Dokter Tirta juga menanggapi video permintaan maaf dan klarifikasi dokter Kevin Samuel yang dianggap sebagian besar orang kurang meyakinkan. "Klarifikasi video @kevinsamuel5 itu setidaknya ada itikad baik untuk menyadari kesalahan. Tapi sisanya merupakan tugas MKEK. Ya ini masukan buat temen-temen dokter lainnya. Promotif dan preventif, ga harus fyp, ga harus trending. Yang penting goalnya : edukasi," cuitnya.

Berbeda halnya yang dilakukan oleh dokter mata, Ferdiriva Hamzah. Dokter yang memiliki akun TikTok dengan lebih dari 125 ribu pengikut ini sering mengedukasi masyarakat mengenai kesehatan mata. Meski tidak terang-terangan menanggapi video viral dokter Kevin Samuel, dokter Ferdiriva mengaku akan tetap membuat video dengan tujuan mengedukasi lewat TikTok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Oooh, gue sih masih tetap nerusin bikin konten edukasi kesehatan mata di TikTok. Banyak sekali yang butuh info kesehatan di sana. Views-nya pun bisa jutaan. Gue berharap konten gue bisa sedikiiiit membantu mengurangi angka kebutaan di Indonesia," cuitnya pada Sabtu, 17 April 2021.

Tak dipungkiri banyak pasiennya yang terbantu dengan kehadiran video buatannya itu. "Jadi buat yang ngetawain kenapa sih nge TikTok? Karena ini. Views segini gak pernah gue dapetin di platform mana pun. 6,8 juta views untuk memberikan edukasi kenapa perlu bersihin kelopak mata, 1,4 juta views untuk pemakaian salep mata yang benar, dan lainnya," tulisnya.

Melalui video yang beredar di media sosial, dokter Kevin Samuel meminta maaf kepada seluruh masyarakat khususnya kaum hawa. Ia mengakui telah lalai dalam membuat video konten berdurasi 15 detik tersebut. "Kepada seluruh masyarakat, teman-teman netizen khususnya kaum wanita. Saya dokter Kevin ingin meminta maaf sebesar-besarnya atas video konten saya mengenai pembukaan. Saya tidak berhati-hati dalam memilih soundtrack dan memasang ekspresi wajah yang terkesan melecehkan," katanya sambil mengenakan kemeja kotak-kotak berwarna merah dan hitam.

MARVELA

Baca juga: Dihujat karena Konten Mesum, Dokter Kevin Samuel Minta Maaf, Akun TikTok Hilang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Negara Pengguna Media Sosial Terbanyak, Indonesia Termasuk

1 hari lalu

Berikut ini deretan negara pengguna sosial media terbanyak. Foto: Canva
5 Negara Pengguna Media Sosial Terbanyak, Indonesia Termasuk

Media sosial telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Berikut ini deretan negara pengguna sosial media terbanyak.


8 Calon Pembeli Batal, Pemilik Lapor Polisi Rumahnya Dijadikan Lokasi Konten Horor

2 hari lalu

ilustrasi jual rumah (pixabay.com)
8 Calon Pembeli Batal, Pemilik Lapor Polisi Rumahnya Dijadikan Lokasi Konten Horor

Dia akhirnya mengetahui sejumlah akun Tiktok dan channel Youtube telah membuat konten bergenre horor di rumahnya.


4 Cara Mematikan Notifikasi TikTok yang Mengganggu

3 hari lalu

Beberapa cara untuk top up koin TikTok, yaitu melalui website resmi dan aplikasi TikTok. Berikut ini informasi tata cara dan harganya. Foto: Canva
4 Cara Mematikan Notifikasi TikTok yang Mengganggu

Notifikasi TikTok yang terlalu sering tentunya cukup mengganggu. Berikut ini cara mematikan notifikasi TikTok lewat HP maupun aplikasinya.


Begini 5 Cara Mendapatkan Koin TikTok Tanpa Harus Membeli

5 hari lalu

Logo TikTok (tiktok.com)
Begini 5 Cara Mendapatkan Koin TikTok Tanpa Harus Membeli

Jika Anda ingin mendapatkan koin TikTok tanpa harus membeli, berikut beberapa cara yang bisa Anda coba.


Kompetisi Bernyanyi TikTok Gimme The Mic 2024 Dibuka, Ini Syarat Daftar dan Hadiahnya

6 hari lalu

TikTok Gimme Mic 2024. Foto: TikTok.
Kompetisi Bernyanyi TikTok Gimme The Mic 2024 Dibuka, Ini Syarat Daftar dan Hadiahnya

TikTok Gimme The Mic di tahun ini memiliki visi dan misi lebih besar, yaitu membawa enam musisi berbakat yang terpilih tampil di panggung besar.


Apakah Gelang Tangan yang Sedang Trend di TikTok Benar-benar Ampuh Mengencangkan Otot Lengan?

7 hari lalu

Aktris Cameron Diaz meski telah menginjak usia di atas 40 tahun, ia memiliki bentuk tubuh yang menakjubkan. Badan ideal dengan otot lengan yang kekar ini didapatkan dengan rajin berlatih di pusat kebugaran dan menghidari makanan siap saji. Aktris yang berperan dalam film
Apakah Gelang Tangan yang Sedang Trend di TikTok Benar-benar Ampuh Mengencangkan Otot Lengan?

Klaim bahwa beban di pergelangan tangan dapat mengencangkan otot lengan, seperti yang beredar di TikTok, hanyalah mitos.


Fans Barcelona Galang Dana di TikTok untuk Bantu Rencana Transfer Nico Williams

8 hari lalu

Pemain Spanyol Nico Williams melewati hadangan pemain Italia Federico Chiesa dalam pertandingan Grup B Euro 2024 di  Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, 21 Juni 2024. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Fans Barcelona Galang Dana di TikTok untuk Bantu Rencana Transfer Nico Williams

Penggemar Barcelona telah menyumbangkan sejumlah uang secara simbolis melalui akun TikTok resmi klub untuk mendukung rencana transfer Nico Williams.


Adakan Kompetisi Bernyanyi, TikTok LIVE Gaet Tiga Musisi Ternama Tanah Air Sebagai Juri

8 hari lalu

Kompetisi menyanyi Gimme The Mic di TikTok. Foto: TikTok.
Adakan Kompetisi Bernyanyi, TikTok LIVE Gaet Tiga Musisi Ternama Tanah Air Sebagai Juri

Ini menjadi yang kedua kalinya TikTok menggelar kompetisi bernyanyi setelah tahun lalu berhasil diikuti lebih dari 28 ribu peserta.


Tiktok Dikabarkan Bakal Ekspansi Layanan Restoran Hotel, PHRI Tunggu Ajakan Kerja Sama

8 hari lalu

Beberapa cara untuk top up koin TikTok, yaitu melalui website resmi dan aplikasi TikTok. Berikut ini informasi tata cara dan harganya. Foto: Canva
Tiktok Dikabarkan Bakal Ekspansi Layanan Restoran Hotel, PHRI Tunggu Ajakan Kerja Sama

Platform TikTok dikabarkan akan merambah layanannya ke sektor pengiriman makanan, pembelian voucher restoran, hotel, dan pesawat


Trump Kini Dukung TikTok, Dulu Sempat Sebut Sebagai Ancaman

9 hari lalu

Calon presiden dari Partai Republik dan mantan Presiden AS Donald Trump saat menghadiri Hari ke-1 Konvensi Nasional Partai Republik (RNC), di Fiserv Forum di Milwaukee, Wisconsin, AS, 15 Juli 2024.  REUTERS/Mike Segar
Trump Kini Dukung TikTok, Dulu Sempat Sebut Sebagai Ancaman

Donald Trump sempat menyebut TikTok sebagai ancaman, kini dia punya akun di media sosial asal Cina tersebut.