Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Serba-serbi Busan International Film Festival, Sejarah Hingga Karya yang Jadi Sorotan

image-gnews
Pemain serial Gadis Kretek Busan International Film Festival ke-28 di Korea Selatan pada Oktober 2023. Dok. Netflix
Pemain serial Gadis Kretek Busan International Film Festival ke-28 di Korea Selatan pada Oktober 2023. Dok. Netflix
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Busan International Film Festival atau Festival Film Internasional Busan (BIFF) ke-29 siap digelar mulai 2 hingga 11 Oktober 2024.

Sebagai salah satu festival film terbesar di Asia, BIFF selalu menjadi sorotan dunia perfilman, tidak hanya karena seleksi filmnya yang beragam, tetapi juga karena inovasi-inovasi baru yang dihadirkan setiap tahunnya.

Sejarah BIFF

Dikutip dari situs resminya, Festival Film Internasional Busan (BIFF) pertama kali diselenggarakan pada 13 September 1996. Visinya saat itu adalah untuk menciptakan festival film yang “kecil namun bergengsi.”

Saat itu, sempat timbul kekhawatiran mengenai keputusan untuk menggelar festival film internasional di Busan, bukan Seoul. Namun, BIFF berhasil berkembang dari festival internasional pertama di Korea menjadi salah satu yang terbesar di Asia.  

Menurut Busan.go.kr, BIFF ini bahkan telah dipilih oleh Majalah TIME sebagai festival film terbaik di Asia, diakui sebagai salah satu festival film paling bergengsi di dunia.

Pada edisi perdananya, 169 karya dari 31 negara ditampilkan di enam bioskop. Sejak saat itu, BIFF terus tumbuh. Bahkan pada 2019, festival ini mengundang 299 film dari 85 negara dan mengadakan pemutaran di 37 bioskop.

Kini Busan dikenal sebagai pusat budaya visual di Asia berkat komitmen festival ini untuk mempromosikan sinema dan mendukung talenta baru, khususnya dari Asia. Busan Cinema Center, yang dibuka pada 2011, kini menjadi markas besar festival dan salah satu landmark ikonik kota Busan.

Inovasi pada BIFF 2024

Dilansir dari Hollywood Reporter, festival tahun ini menghadirkan beberapa inovasi menarik. Salah satunya adalah kembalinya beberapa tradisi lama festival, seperti shuttle bus dan lounge festival yang memungkinkan tamu dan pengunjung berinteraksi lebih dekat.

Tahun ini, festival akan menampilkan 279 film dari 63 negara, termasuk 13 pemutaran perdana internasional dan 86 pemutaran perdana dunia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dengan jadwal yang berlangsung selama 10 hari, edisi ke-29 dari festival ini akan dibuka dengan pemutaran film Uprising yang disutradarai oleh Kim Sang Man dengan naskah oleh Park Chan Wook, sineas terkenal di balik film Oldboy. Sementara itu, acara akan ditutup dengan film Spirit World karya Eric Khoo dari Singapura, yang dibintangi legenda Prancis, Catherine Deneuve.

Selain itu, BIFF 2024 juga menyuguhkan berbagai sesi diskusi di Asia Contents and Film Market (ACFM), dengan fokus pada topik integrasi teknologi kecerdasan buatan (AI) dalam produksi konten, termasuk keynote dari Stability AI yang akan membahas pengaruh besar AI generatif di dunia sinema.

Karya Sorotan BIFF 2024

Salah satu sorotan utama BIFF 2024 adalah penghargaan Asian Filmmaker of the Year yang diberikan kepada Kurosawa Kiyoshi, sutradara Jepang yang terkenal dengan karya horor psikologisnya, seperti Cure (1997). Dua film terbarunya, yakni Serpent’s Path dan Cloud yang baru saja tayang di Festival Film Venesia, akan ditampilkan di BIFF.

Tak hanya itu, BIFF juga memberikan panggung bagi film-film dari sutradara Asia terkemuka lainnya, termasuk Caught by the Tides karya Jia Zhanke, dan The Seed of Sacred Fig karya Mohammad Rasoulof, yang menggambarkan kondisi politik di Iran dan penindasan terhadap perempuan.

Selain itu, festival ini juga memutar sejumlah karya dari sineas Eropa seperti The Empire karya Bruno Dumont, pemenang Silver Bear di Berlin International Film Festival. Ada pula Anora karya Sean Baker, pemenang Palme d’Or di Cannes.

Tahun ini, BIFF juga memberikan penghormatan khusus kepada Lee Sun Kyun, aktor yang dikenal lewat film Parasite dan serial My Mister. Dengan berbagai program dan seleksi film yang beragam, BIFF 2024 terbukti sebagai festival film terbesar dan paling dinantikan di Asia.

BIFF.KR | BUSAN | HOLLYWOOD REPORTER
Pilihan editor: Film Dokumenter RM BTS Bakal Diputar di Busan International Film Festival 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Keunikan dan Sejarah Chuseok Thanksgiving Ala Korea

12 jam lalu

Chuseok di Korea Selatan. Foto: kimcmarket
Mengenal Keunikan dan Sejarah Chuseok Thanksgiving Ala Korea

Secara historis, Chuseok telah dirayakan oleh masyarakat Korea selama berabad-abad.


Balon Sampah Korea Utara Picu Kebakaran di Seoul

1 hari lalu

Tentara Korea Selatan memeriksa sampah dari balon yang diyakini dikirim oleh Korea Utara, di Incheon, Korea Selatan, 2 Juni 2024. Ini bukan kejadian yang pertama kali. Sebelumnya pada Rabu, 29 Mei 2024, Korea Utara mengirimkan ratusan balon yang juga diisi sampah dan kotoran yang melintasi wilayah perbatasan dengan Korea Selatan yang dijaga ketat. Yonhap via REUTERS
Balon Sampah Korea Utara Picu Kebakaran di Seoul

Sebuah balon sampah dari Korea Utara mendarat di atap gedung Seoul dan menyebabkan kebakaran


Juara Ganda Putra Hong Kong Open 2024, Profil Kang Min Hyuk dan Seo Seung Jae

1 hari lalu

Ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama dan Moh Reza Pahlevi Isfahani menjadi runner-up Hong Kong Open 2024 setelah kalah menghadapi wakil Korea Selatan unggulan ketiga Kang Min Hyuk dan Seo Seung Jae di fina, 13-21, 17-21, Minggu, 15 September 2024. Dok. Tim Media PBSI
Juara Ganda Putra Hong Kong Open 2024, Profil Kang Min Hyuk dan Seo Seung Jae

Ganda putra Sabar Karyaman dan Reza Pahlevi Isfahani menjadi runner up Hong Kong Open 2024, mereka dikalahkan oleh pebulu tangkis Korea Selatan


Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton Setelah Viral di Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Kim Ye-Ji. Instagram/wkorea
Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton Setelah Viral di Olimpiade Paris 2024

Siapa sangka atlet tembak bisa banting stir menjadi model brand mewah Louis Vuitton. Simak kisah Kim Ye-Ji yang gemilang di Olimpiade Paris 2024.


Jeonghan Seventeen Segera Wajib Militer, Apa Ketentuan Wamil di Korea Selatan?

2 hari lalu

Jeonghan SEVENTEEN. Foto: Instagram/@jeonghaniyoo_n
Jeonghan Seventeen Segera Wajib Militer, Apa Ketentuan Wamil di Korea Selatan?

Jeonghan Seventeen mulai 26 September 2024 akan wajib militer, Ini syarat dan ketentuan wamil bagi warga negara Korea Selatan


Wajib Militer Mulai 26 September 2024, Jeonghan Absen Tampil di Seventen Right Here World Tour 2024

2 hari lalu

Jeonghan SEVENTEEN. Foto: Instagram/@jeonghaniyoo_n
Wajib Militer Mulai 26 September 2024, Jeonghan Absen Tampil di Seventen Right Here World Tour 2024

Anggota boy grup Seventeen, Jeonghan akan menjalani wajib militer per 26 September 2024. Ia absen tampil di Seventen Right Here World Tour 2024.


Survei: Dukungan untuk Presiden Yoon Suk Yeol di Level Terendah

4 hari lalu

Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol dan Ibu Negara Kim Keon-hee saat tiba di Bali Minggu, 13 November 2022, untuk menghadiri KTT G20. ANTARA FOTO/Media Center G20 Indonesia/Galih Pradipta/nym.
Survei: Dukungan untuk Presiden Yoon Suk Yeol di Level Terendah

Dukungan publik terhadap Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol dititik terendah sejak dia menjabat sebagai orang nomor satu di Korea


Berawal dari Keluhan An Se-young, Ini 5 Fakta Investigasi Asosiasi Bulu Tangkis Korea Selatan

5 hari lalu

Peraih medali emas An Se Young dari Korea Selatan berpose dengan medalinya selama upacara penyerahan medali Bulu tangkis Tungga Putri Olimpiade Paris 2024 di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Prancis, Senin, 5 Agustus 2024. REUTERS/Ann Wang
Berawal dari Keluhan An Se-young, Ini 5 Fakta Investigasi Asosiasi Bulu Tangkis Korea Selatan

Investigasi terhadap Asosiasi Bulu Tangkis Korea Selatan dilakukan setelah atlet tunggal putri An Se-young menyampaikan keluhannya.


Pabrik Lotte Chemical Indonesia Senilai Rp 63 Triliun di Cilegon Bakal Beroperasi per Maret 2025

6 hari lalu

Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani dan Presiden Direktur PT Lotte Chemical Indonesia, Yim Dong Hee, meninjau dari jauh kawasan pembangunan Gedung C3 Splitter (menara di belakang) di kawasan industri petrokimia PT Lotte, di Kota Cilegon, Banten, Rabu, 11 September 2024. C3 Splitter akan berfungsi memisahkan produk propylene dengan propana. TEMPO/Ihsan Reliubun
Pabrik Lotte Chemical Indonesia Senilai Rp 63 Triliun di Cilegon Bakal Beroperasi per Maret 2025

Proses produksi dari pabrik Lotte Chemical itu diharapkan bisa dimulai pada Maret 2025.


KTT REAIM di Seoul Serukan Kontrol Manusia pada Penggunaan AI di Bidang Militer

6 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
KTT REAIM di Seoul Serukan Kontrol Manusia pada Penggunaan AI di Bidang Militer

Kontrol manusia tetap dipertahankan dalam AI di militer agar mencegah penggunaan yang memicu penyebaran senjata pemusnah massal.