Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Film Brad Pitt dan George Clooney, Wolfs Tayang September 2024

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Brad Pitt dan George Clooney di film Wolfs. Foto: YouTube Apple TV
Brad Pitt dan George Clooney di film Wolfs. Foto: YouTube Apple TV
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Apple Original Films mengungkapkan strategi baru mereka dalam peluncuran film Wolfs. Film arahan sutradara Jon Watts yang akan tayang perdana di Festival Film Internasional Venesia ke-81 ini dijadwalkan untuk dirilis secara terbatas di bioskop selama satu minggu pada Jumat, 20 September 2024, diikuti dengan pemutaran perdana di Apple TV+ pada Jumat, 27 September 2024.

Awalnya, Wolfs dijadwalkan untuk dirilis secara luas sebelum ditayangkan di Apple TV+. Strategi terbaru yang diambil Apple didasarkan pada pasar untuk perilisan terbarunya, Fly Me to the Moon, yang dinilai tidak berjalan baik di bioskop meskipun dibintangi oleh Scarlett Johansson dan Channing Tatum. Sehingga, meskipun dua bintang besar sekelas George Clooney dan Brad Pitt yang bermain di dalamnya, tidak ada jaminan kesuksesan untuk film Wolfs

"Dengan keakraban yang luar biasa dan memikat antara George dan Brad di bawah arahan Jon Watts yang luar biasa, Wolfs memadukan semua elemen hebat komedi, aksi, dan drama menjadi film yang sangat menghibur yang akan membuat penonton siap untuk apa yang akan terjadi selanjutnya,” kata Matt Dentler selaku kepala bagian fitur Apple Original Films dalam sebuah pernyataan, dilansir dari Deadline.

“Merilis film tersebut ke bioskop sebelum membuatnya tersedia secara luas bagi pelanggan Apple TV+ menghadirkan yang terbaik dari kedua dunia bagi para penonton, dan kami sangat gembira melihat para penggemar menyukai film tersebut saat kami mulai bekerja sama dengan Jon untuk sekuelnya," ujarnya melanjutkan.

Meski begitu, beberapa sumber mengatakan bahwa perubahan rencana perilisan Wolfs tidak menandakan adanya perubahan dalam strategi hibridanya, yaitu perilisan layanan streaming yang didahului oleh perilisan bioskop dengan P&A yang dilakukan pada Killers of the Flower Moon dan Napoleon. Keputusan yang diambil dianggap sebagai strategi terbaik untuk memastikan jumlah penonton yang besar untuk film tersebut di layanan streaming Apple TV+.

Tentang Film Wolfs

Dalam Wolfs, George Clooney berperan sebagai seorang pemecah masalah profesional bernama Jack yang disewa untuk menutupi kejahatan yang terkenal. Namun ketika pemecah masalah kedua bernama Nick yang dimainkan Brad Pitt muncul dan kedua ‘serigala penyendiri’ itu dipaksa bekerja sama, mereka mendapati aksi mereka menjadi tidak terkendali dengan cara yang tidak terduga.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain George Clooney dan Brad Pitt, pemeran lainnya yang terlibat dalam proyek ini juga meliputi Amy Ryan sebagai Margaret, Austin Abrams memerankan Kid, Poorna Jagannathan memainkan June. Lainnya adalah Richard Kind, dan Zlatko Buri.

Jon Watts sebagai sutradara merupakan orang yang sama yang telah membuat Cop Car dan Spider-Man Homecoming bersama Tom Holland dan Zendaya. Ia memproduksi Wolfs bersama Dianne McGunigle. Di sampingnya, George Clooney memproduksi film ini bersama mitra Smokehouse Grant Heslov dan Brad Pitt di bagian produksi bersama mitra Plan B Dede Gardner dan Jeremy Kleiner. Urutan produser berdasarkan laman Deadline diawali oleh Brad Pitt, diikuti dengan Dede Gardner, Kleiner, Heslov, George Clooney, Jon Watts, dan McGunigle. Sedangkan Michael Beugg menduduki kursi produser eksekutif.

Proyek Mendatang Tayangan Apple TV+ 

Apple akan tetap merilis film lainnya yang dibintangi Brad Pitt, yaitu drama Formula One F1, yang disutradarai oleh Joseph Kosinski dan diproduksi oleh Jerry Bruckheimer. The Instigators, film perampokan yang disutradarai Doug Liman dan dibintangi Matt Damon dan Casey Affleck, juga akan dirilis secara terbatas minggu ini sebelum tayang perdana di Apple TV+. Film besar Apple berikutnya setelah itu, drama Perang Dunia II bertajuk Blitz yang disutradarai Steve McQueen akan dirilis secara terbatas di bioskop pada 1 November. 

DEADLINE | VARIETY | IMDB

Pilihan Editor: Pesona Brad Pitt di Belakang Kemudi Mobil Balap dalam Trailer Perdana Film F1

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sinopsis Love Stuck Film Thailand di Prime Video yang Tayang 17 Oktober 2024

8 jam lalu

Film Love Stuck dibintangi Teeradon Supapunpinyo (James). Dok. Prime Video
Sinopsis Love Stuck Film Thailand di Prime Video yang Tayang 17 Oktober 2024

Film Love Stuck dibintangi Teeradon Supapunpinyo (James) dan Plearnpichaya Komalarajun (Junei), tentang remaja yang terjebak dalam lingkaran waktu.


Yunita Siregar Ungkap Adegan Tersulit di Film Home Sweet Loan

9 jam lalu

Yunita Siregar pemeran Kaluna dalam film Home Sweet Loan saat diwawancara di Kantor Tempo, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Yunita Siregar Ungkap Adegan Tersulit di Film Home Sweet Loan

Yunita Siregar mengungkapkan beberapa adegan di film Home Sweet Loan sangat menguras emosi dan energinya.


Risty Tagor Kembali Main Film Setelah 15 Tahun: Mulai dari Nol Lagi

13 jam lalu

Risty Tagor pemeran Tanisha dalam film Home Sweet Loan saat diwawancara di Kantor Tempo, Jakarta, Selasa, 10 September 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Risty Tagor Kembali Main Film Setelah 15 Tahun: Mulai dari Nol Lagi

Setelah vakum 15 tahun, Risty Tagor akhirnya kembali main film layar lebar dengan berperan sebagai Tanish di Home Sweet Loan.


Film Danyang: Mahar Tukar Nyawa Terinspirasi dari Kisah Nyata tentang Pesugihan

20 jam lalu

Teaser poster Danyang: Mahar Tukar Nyawa. Dok. Castle Film Production
Film Danyang: Mahar Tukar Nyawa Terinspirasi dari Kisah Nyata tentang Pesugihan

Dibintangi Wulan Guritno, film Danyang: Mahar Tukar Nyawa mengisahkan tentang bagaimana cinta bisa membuat seseorang melakukan pesugihan.


Para Pemeran Film Officer Black Belt

1 hari lalu

Kim Woo Bin dalam film Officer Black Belt. Dok. Netflix
Para Pemeran Film Officer Black Belt

Kim Woo Bin berperan sebagai Lee Jung Do, pria biasa dengan kemahiran taekwondo, kendo, dan judo dalam film Officer Black Belt


Speak No Evil: Sinopsis dan Para Pemerannya

2 hari lalu

Film Speak No Evil. Foto: Universal Pictures Canada
Speak No Evil: Sinopsis dan Para Pemerannya

Speak No Evil yang dirilis pada 2024 memuat beberapa perubahan dengan cerita yang versi sebelumnya


MNC Mengakuisisi Multivision Senilai Rp 309,71 Miliar, Profil Hary Tanoesoedibjo dan Raam Punjabi

2 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo.  ANTARA/Muhammad Adimaja
MNC Mengakuisisi Multivision Senilai Rp 309,71 Miliar, Profil Hary Tanoesoedibjo dan Raam Punjabi

MNC mengakuisisi Multivision. Dua perusahaan besar ini dimiliki Hary Tanoesoedibjo dan Raam Punjabi, simak profilnya.


Jumlah Penonton Film Victory Diragukan, Hyeri: Banyak Cobaan Berat Sejak Awal

3 hari lalu

Hyeri membagikan beberapa cuplikan foto dari film terbarunya yang berjudul Victory. Instagram.com/@hyeri_0609
Jumlah Penonton Film Victory Diragukan, Hyeri: Banyak Cobaan Berat Sejak Awal

Dibintangi Hyeri, film Victory dituduh melakukan pembelian tiket dalam jumlah besar yang disengaja untuk memanipulasi perolehan skor box office.


Hary Tanoe Lewat MNC Digital Entertainment Akuisisi Perusahaan Milik Raam Punjabi Senilai Rp309,71 Miliar

4 hari lalu

Presiden kelima Megawati Soekarnoputri bersama Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibyo saat menghadiri Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Perindo di iNews Tower, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa, 30 Juli 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Hary Tanoe Lewat MNC Digital Entertainment Akuisisi Perusahaan Milik Raam Punjabi Senilai Rp309,71 Miliar

Total nilai akuisisi Hary Tanoe ditaksir mencapai Rp309,71 miliar.


Pemeran Film Home Sweet Loan

5 hari lalu

Film Home Sweet Loan. Dok. Visinema Pictures
Pemeran Film Home Sweet Loan

Home Sweet Loan film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop pada 26 September 2024