TEMPO.CO, Jakarta - Pada 2024, Dua diva Indonesia Raisa dan Rossa merilis film dokumenter biografinya di layar lebar. Kedua film tersebut berkisahkan perjalanan karir keduanya dari seorang penyanyi biasa sampai mencapai puncak kejayaannya. Kedua film tersebut akan mengisahkan kisah dua diva sebagai seorang penyanyi, wanita, dan ibu.
Rossa: All Access to Rossa 25 Shining Years
Film Dokumenter Raissa berjudul All Access to Rossa 25 Shining Years akan fokus pada dokumenter mengenai konser megah Rossa yang dihelat di tujuh kota di Indonesia dan Malaysia. Namun, dibalik kemegahan konser 25 tahunnya sebagai penyanyi tersebut, akan diceritakan pula sisi emosional Rossa saat menjadi seorang perempuan dan ibu.
Rangkaian kisah emosional tersebut akan digambarkan cukup dramatis dengan cara membedah cerita dibalik lagu-lagu yang dibawakan oleh Rossa. Penyanyi dengan darah sunda tersebut mengatakan setiap lagu yang ia bawakan di panggung memiliki cerita yang mewakili kisah hidupnya. Beberapa lagu yang ia miliki juga terinspirasi dari kisah pribadinya.
Sisi lain seorang diva Indonesia diungkap sutradara Ani Ema Susanti ini akan lebih terlihat dalam film ini sehingga penonton juga akan merasakan kedekatan yang lebih dengan Rossa. Banyak kondisi pribadi Rossa yang sebelumnya tidak pernah ditunjukan seperti dirinya yang sering jatuh sakit, perfeksionis, dedikasinya dalam beribadah, bahkan sampai urusan personal keluarga.
Baca juga:
Urusan personal keluarga yang diungkapkan dalam film ini adalah mulai dari bagaimana ia merawat sang anak semata wayangnya, Rizky Langit Ramadhan sampai dengan cerita rumah tangganya bersama dengan Yoyo Padi Reborn di masa silam. Rossa secara perdana akan menceritakan kisah perceraian tersebut sampai berhasil saling terbuka untuk saling memahami perasaannya.
Film dokumenter Raisa berjudul Harta Tahta Raisa, tayang di bioskop mulai Kamis, 6 Juni 2024. Dok. Imajinari
Raisa: Harta Tahta Raisa
Sama seperti Rossa, Film dokumenter Raisa yang berjudul Harta, Tahta, Raisa akan mendokumentasikan konser akbar tunggalnya di Stadion Bung Gelora Bung Karno atau GBK. Fokus dokumenter ini adalah mengekspos dan menampilkan orang-orang yang ada di balik layar kesuksesan Raisa seperti para penggemarnya yang bernama YouRaisa dan manajernya Adryanto Pratono atau yang akrab disapa dengan nama Boim.
“Sebenarnya aku seneng banget bisa dapat kesempatan untuk bisa mengekspos orang-orang yang ada di belakang aku. Karena menurutku mereka adalah unsung heroes in my life,” ujar Raisa.
Raisa juga merasa timnya sampai saat ini merupakan kunci dibalik kesuksesannya sampai saat ini terutama Boim sebagai manajer yang memiliki peran besar dalam mewujudkan mimpi bersama-sama. Film dokumenter yang disutradarai Soleh Solihun ini juga diinisiasi oleh Boim yang kemudian bekerjasama dengan rumah produksi Imajinari dan Juni Records.
Harta Tahta Raisa juga menunjukan bahwa Raisa hanya manusia biasa yang dalam kehidupan sehari-harinya berperan sebagai anak, adik, istri, dan juga ibu. Selain itu, film ini juga Raisa dedikasikan untuk para penggemarnya yaitu YourRaisa.
“Dari mulai judulnya aja aku lempar ke YourRaisa kan udah tahu betapa sayangnya gitu loh. Apalagi kita memakai jargon YourRaisa juga yang selalu bikin aku ketawa, ‘harta, tahta, Raisa’, dari zaman dulu. Kita sahkan jadi judul film kan itu udah kebayang dong betapa sayangnya kita sama YourRaisa. Aku ngerasa, dari judulnya ‘harta’, salah satu hartaku yang paling kita ekspos di film ini juga kan YourRaisa,” ujarnya.
ADINDA ALYA IZDIHAR | ADINDA JASMINE PRASETYO | HANIN MARWAH
Pilihan Editor: Review Filmn All Access to Rossa 25 Shining Years: Kisah Hidup hingga Jejak di Balik Panggung