Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anggun C. Sasmi Tampil di Situs Warisan Dunia UNESCO, Theatre Antique d'Orange Prancis

image-gnews
Anggun C. Sasmi. Foto: Instagram/@anggun_cipta
Anggun C. Sasmi. Foto: Instagram/@anggun_cipta
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Théâtre Antique d'Orange di Prancis, sebuah situs warisan dunia UNESCO yang merupakan peninggalan sejarah dari Kekaisaran Romawi, menjadi saksi dari kemegahan Anggun C. Sasmi dalam sebuah konser yang tak terlupakan.

Penyanyi berdarah Indonesia ini memukau ribuan penonton dengan penampilan spektakulernya. Konser itu diselenggarakan dalam rangka tur Spectacul'Art Chante Florent Pagny, menampilkan Anggun bersama lebih dari 2.000 anggota paduan suara dan 25 musisi. 

Malam yang tak terlupakan di teater Romawi Kuno yang megah di d’Orange untuk dua pertunjukan yang terjual habis dikelilingi oleh ribuan penyanyi dan musisi,” tulis Anggun di unggahan Instagram pribadinya, @anggun_cipta, dikutip Ahad, 16 Juni 2024.

Pemilik nama lengkap Anggun Cipta Sasmi itu merasa bahwa ini merupakan penampilan luar biasa dan bersejarah baginya. Pernyataan tersebut diungkapkan Anggun dalam unggahan video saat dia membawakan lagu dari penyanyi dan penulis lagu asal Prancis, Florent Pagny berjudul Là où je t'emmènerai. “Kenangan indah bersama ribuan penyanyi dan musisi berbakat untuk merayakan kehebatan Florent Pagny,” tulis dia.

Jawdal Penampilan Aggun C. Sasmi

Anggun diketahui tampil untuk tur konser Spectacul'Art Chante Florent Pagny yang berlokasi di Théâtre Antique d'Orange pada 7 dan 8 Juni 2024, di Palace of Congress pada 15 Juni 2024, di L'Amphithéâtre 3000 pada 14 September 2024, dan di Congress City Nantes pada 21 September 2024.

Anggun akan memberi kita kehormatan untuk menemani 2.700 artis kita, bernyanyi untuk 6 penampilan luar biasa,” demikian tertulis pada akun Instagram konser tersebut, @spectakul_art, dikutip Ahad.

Karier Musik Anggun C. Sasmi di Internasional

Prestasi Anggun tidak hanya tercermin dalam konser ini, tetapi juga dalam perjalanan panjangnya dalam dunia musik internasional. Single internasionalnya Snow on the Sahara pada 1997 tidak hanya mendominasi tangga lagu di berbagai negara, tetapi juga membuka pintu kesuksesannya di industri musik Prancis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Album debutnya yang bertajuk sama dirilis di 33 negara dan terjual lebih dari 2 juta unit di seluruh dunia. Anggun bahkan meraih Triple Platinum di Italia dan Indonesia serta Platinum di Prancis dan Malaysia, memperkuat posisinya sebagai salah satu ikon musik Asia yang disegani.

Tak hanya sebagai penyanyi, Anggun juga mencatat sejarah dalam industri film dengan menyumbangkan lirik lagu untuk soundtrack film internasional seperti The Transporter II, yaitu versi bahasa prancis, Cesse la pluie, yang ada dalam albumnya, 'Luminescence' (2005). Keterlibatannya dalam ajang Asia's Got Talent pada 2019 sebagai juri bersama David Foster juga menunjukkan pengakuan atas kontribusinya dalam memajukan bakat-bakat di Asia.

Konser Anggun C. Sasmi di Jakarta 28 Juli 2024

Di tahun 2024, Anggun juga akan mempersembahkan konser tunggal bertajuk Enchanting Anggun and Friends di Jakarta, menandai kembalinya ke panggung Indonesia dengan didampingi oleh komposer ternama Andi Rianto dan Magenta Orchestra. Konser ini diharapkan menjadi momen istimewa bagi para penggemar setianya di tanah air.

@anggun_cipta akan menggelar konser tunggalnya 'Enchanting' tanggal 28 Juli 2024, di Plenary Hall, Jakarta Convention Center,” demikian tertulis pada keterangan unggahan LOKET, di Instagram @lokercom, dikutip Ahad, 16 Juni 2024.

Pilihan Editor: Kenalkan Budaya Indonesia, Anggun C. Sasmi Nyinden di Paris

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BAALE Mulai Rangkaian Tur Konser Fortuna di Sumatera Besok, Lampung yang Pertama

10 jam lalu

Iqbaal Ramadhan. Foto: Istimewa
BAALE Mulai Rangkaian Tur Konser Fortuna di Sumatera Besok, Lampung yang Pertama

Iqbaal Ramadhan atau BAALE akan memulai rangkaian tur konser Fortuna di 6 kota di Pulau Sumatera pada 6 Juli 2024.


Balon Udara Mendarat Darurat di Fairy Chimney Turki, Ini Profil Cappadocia

1 hari lalu

Nevsehir, Cappadocia, Turki. Terlihat beberapa balon udara terbang tinggi, untuk dapat menerbangkan balon tersebut diperlukan pelatihan seperti seorang pilot. Sebelum terbang balon-balon tersebut dipanaskan dengan gas, sehingga dapat terbang. 23 Desember 2014. Murat Oner Tas/Anadolu Agency/Getty Images.
Balon Udara Mendarat Darurat di Fairy Chimney Turki, Ini Profil Cappadocia

Viral video di berbagai aplikasi media sosial sebuah balon udara raksasa di Cappadocia yang membawa 2 pilot dan 20 orang turis mendarat darurat.


John Legend akan Konser di Sentul, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

1 hari lalu

John Legend. Foto: Instagram/@johnlegend
John Legend akan Konser di Sentul, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

John Legend mengkonfirmasi akan menggelar konser di Sentul, tiket dijual mulai 14 Juli 2024 dengan harga termurah Rp 900 ribu.


Perajin Yogyakarta dan Jateng Tunjukkan Keterampilan Membatik sambil Pameran di Borobudur

2 hari lalu

Lebih dari 50 perajin batik dari wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah menunjukkan keterampilan membatik sekaligus memerkan produknya di Balkondes Wanurejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah Selasa 2 Juli 2024. Dok. Istimewa
Perajin Yogyakarta dan Jateng Tunjukkan Keterampilan Membatik sambil Pameran di Borobudur

Karya perajin batik dipamerkan di ajang Cultivating Cultural Heritage for Sustainable Livelihoods yang digelar UNESCO Jakarta.


Sempat Pindah Lokasi dan Jadwal, Fancon BTOB di Jakarta Resmi Dibatalkan

2 hari lalu

BTOB. Foto: Instagram/@official_btob
Sempat Pindah Lokasi dan Jadwal, Fancon BTOB di Jakarta Resmi Dibatalkan

Fancon BTOB di Jakarta pada 13 Juli 2024 dibatalkan karena masalah kontrak dan persiapan lokal yang tidak memadai.


Warganet Puji Profesionalitas Taylor Swift dan Tim Usai Terjebak di Panggung Konser

3 hari lalu

Penyanyi Taylor Swift. Foto: Instagram/@taylorswift
Warganet Puji Profesionalitas Taylor Swift dan Tim Usai Terjebak di Panggung Konser

Momen Taylor Swift terjebak di atas panggung yang tidak bergerak turun sebagaimana mestinya saat konser The Eras Tour di Dublin.


Tur Dunia, Justin Timberlake Olok-olok Peristiwa Penangkapannya di Depan Penggemar

4 hari lalu

Justin Timberlake tampil saat iHeartRadio Music Awards di Dolby Theater di Los Angeles, California, AS, 1 April 2024. Penyanyi tersebut saat ini sedang menjalani tur
Tur Dunia, Justin Timberlake Olok-olok Peristiwa Penangkapannya di Depan Penggemar

Justin Timberlake, dalam tur dunianya tampak mengolok-olok penangkapan dirinya soal kasus DUI yang bahkan belum selesai.


Tokoh Inspiratif: Alfira Oktaviani Membangun Semilir Ecoprint Usung Konsep Ramah Lingkungan

4 hari lalu

Proses pembuatan ecoprint dengan teknik kukusan yang dilakukan Alfira Oktaviani, di Ngaglik Sleman, Yogyakarta pada Rabu, 19 Juni 2024. TEMPO/Rachel Farahdina Rega
Tokoh Inspiratif: Alfira Oktaviani Membangun Semilir Ecoprint Usung Konsep Ramah Lingkungan

Alfira Oktaviani berhasil memberdayakan produk lokal dari Bengkulu menggunakan ecoprint sampai mendunia. Begini kendala dan upayanya hingga sukses.


Irak Temukan 5 Bom Besar ISIS Tersembunyi di Masjid Bersejarah Mosul

5 hari lalu

Warga sipil melarikan diri melewati masjid al-Nuri yang rusak berat saat pasukan Irak meneruskan gempurannya terhadap ISIS di kota tua Mosul, Irak, 4 Juli 2017. Berikut sejumlah kejadian tragedi dan teror di dunia sepanjang 2017.  AP/Felipe Dana
Irak Temukan 5 Bom Besar ISIS Tersembunyi di Masjid Bersejarah Mosul

Aparat Irak meminta UNESCO menghentikan semua operasi rekonstruksi di Masjid al-Nuri dan mengevakuasi seluruh kompleks sampai bom tersebut dievakuasi


Serba-serbi Konser TREASURE di Jakarta, Live Band hingga Adu Pamer Kemampuan Bahasa Indonesia

5 hari lalu

Konser 2024 TREASURE RELAY TOUR (REBOOT) IN JAKARTA pada Sabtu, 29 Juni 2024 di Indonesia Arena GBK Senayan. TEMPO/Raden Putri
Serba-serbi Konser TREASURE di Jakarta, Live Band hingga Adu Pamer Kemampuan Bahasa Indonesia

TREASURE sukses menghibur TEUME Indonesia dengan penampilan yang memukau. Berbagai keseruan pun terjadi di konser hari pertama.