Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Malam Ini Konser Westlife di Prambanan, Kian Egan: Semoga Tidak Hujan Seperti 2 Tahun Lalu

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Westlife akan menggelar konser With Love Tour 2024 di Candi Prambanan, Yogyakarta pada Jumat, 7 Juni 2024. Dok. Otello Asia
Westlife akan menggelar konser With Love Tour 2024 di Candi Prambanan, Yogyakarta pada Jumat, 7 Juni 2024. Dok. Otello Asia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Boyband dari Irlandia, Westlife menggelar konser kedua kalinya di Candi Prambanan, Yogyakarta pada Jumat, 7 Juni 2024. Dalam konser bertajuk The Hits Tour 2024 kali ini, personel Westlife berharap cuaca mendukung pertunjukan mereka.

"Westlife di Yogyakarta!! Semoga malam ini tidak hujan dan tidak ada badai petir seperti 2 tahun yang lalu," tulis Kian Egan di Instagram Storynya beberapa jam sebelum konser dimulai. "Semua orang yang hadir, nikmati pertunjukannya!"

Konser Westlife di Candi Prambanan 2022

Konser Westlife The Wild Dreams Tour di Candi Prambanan pada Ahad, 2 Oktober 2022 lalu menjadi pengalaman yang kurang menyenangkan, baik bagi para anggota maupun penonton yang hadir. Hujan deras terus mengguyur lokasi konser sehingga lampu atau lighting di area panggung dipadamkan. Layar besar atau giant screen yang sudah disiapkan juga tidak dinyalakan demi keselamatan pada vokalis.

Penampilan Shane Filan, Nicky Byrne, Mark Feehily, dan Kian Segan juga sempat tertunda karena hujan lebat yang mengguyur Yogyakarta dan sekitarnya selama berjam-jam. Acara yang sejatinya dimulai pukul 17:45 WIB terpaksa diundur hingga 20:30 WIB. Grup band D'Masiv dan Dave The Moffatts sebagai pembuka konser pun terpaksa tidak jadi naik panggung.

Westlife Unsung Konsep Pertunjukan Baru

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Westlife akan membawa pertunjukan konsep baru mereka yang telah lama dinanti-nantikan dengan tajuk konser The Hits Tour 2024 ke Indonesia. The Hits Tour 2024 menjanjikan sebuah terobosan bagi Westlife dengan memperkenalkan konsep tur yang benar-benar baru.

Indonesia, negara yang dikenal dengan basis penggemar Westlife yang sangat besar, akan menjadi lokasi utama tur ini, yang merupakan pertunjukan istimewa terbaru Westlife untuk para penggemarnya di Indonesia.

Para penggemar Westlife dapat menantikan malam spektakuler yang dipenuhi dengan semua lagu-lagu hits Westlife, ditambah dengan penampilan spesial dari musisi ternama Christian Bautista yang akan menambah kemeriahan pertunjukan The Hits Tour nanti.

Sayangnya, konser Westlife kali ini tidak lengkap. Mark Feehily memutuskan rehat sementara dari tur bersama Westlife karena pertimbangan kesehatan. Dia mengungkapkan penyesalannya yang terdalam dan berharap dapat bergabung kembali bersama Westlife setelah sembuh.

Pilihan Editor: Rundown Konser Westlife di Prambanan, Diawali Penampilan Christian Bautista

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prambanan Jazz Festival 2024: Merayakan Satu Dekade Kolaborasi Musik dan Sejarah

5 hari lalu

Poster Prambanan Jazz
Prambanan Jazz Festival 2024: Merayakan Satu Dekade Kolaborasi Musik dan Sejarah

Prambanan Jazz Festival kembali hadir sebagai "Melting Pot" pariwisata di Yogyakarta.


Buka Konser Westlife di Prambanan, Christian Bautista Siap Sentuh Fans dengan Hati

23 hari lalu

Christian Bautista menghadiri konferensi pers menjelang konser Westlife di Candi Prambanan, Yogyakarta, Jumat, 7 Juni 2024. TEMPO/Muh Syaifullah
Buka Konser Westlife di Prambanan, Christian Bautista Siap Sentuh Fans dengan Hati

Christian Bautista mengungkapkan perasaannya menjelang konser Westlife di Candi Prambanan malam ini.


Westlife Bayar Utang di Candi Prambanan, Siapkan Banyak Kejutan untuk Fans

23 hari lalu

Konferensi pers menjelang konser Westlife di Candi Prambanan, Yogyakarta, Jumat, 7 Juni 2024. TEMPO/Muh Syaifullah
Westlife Bayar Utang di Candi Prambanan, Siapkan Banyak Kejutan untuk Fans

Westlife akan menyanyikan lagu yang jarang dibawakan saat manggung di Indonesia dalam konser di Candi Prambanan malam ini.


Begini Tata Cara Penukaran Tiket Konser Westlife di Candi Prambanan Yogjakarta

26 hari lalu

Boyband Westlife tampil dalam konser bertajuk
Begini Tata Cara Penukaran Tiket Konser Westlife di Candi Prambanan Yogjakarta

Panduan bagi Westlifers yang belum tahu bagaimana tata cara menukarkan tiket Westlife Anda.


Rundown Konser Westlife di Prambanan, Diawali Penampilan Christian Bautista

26 hari lalu

Westlife akan menggelar konser With Love Tour 2024 di Candi Prambanan, Yogyakarta pada Jumat, 7 Juni 2024. Dok. Otello Asia
Rundown Konser Westlife di Prambanan, Diawali Penampilan Christian Bautista

Westlife akan tampil untuk menghibur dan membawakan lagu-lagu populernya di hadapan Westlifers.


Polisi Bekuk 2 Tersangka Penusukan saat Duel Maut Antarsesama Manusia Silver di Prambanan Klaten

47 hari lalu

Jajaran Kepolisian Resor Klaten berhasil membekuk 2 tersangka penusukan dalam duel maut yang terjadi di wilayah Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Foto diambil di Mapolres Klaten, Selasa, 14 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Polisi Bekuk 2 Tersangka Penusukan saat Duel Maut Antarsesama Manusia Silver di Prambanan Klaten

Polres Klaten berhasil membekuk terduga pelaku penusukan dalam duel maut antarsesama pengamen manusia silver di Banyuwangi.


Konser Westlife Juni Mendatang: Soal Tiket dan Perjalanan Band yang Pernah Bubar Lalu Reuni

52 hari lalu

Boyband Westlife tampil dalam konser bertajuk
Konser Westlife Juni Mendatang: Soal Tiket dan Perjalanan Band yang Pernah Bubar Lalu Reuni

Konser Westlife digelar bulan depan, tepatnya di Candi Prambanan. Band ini pernah bubar dan akhirnya kembali reuni pada 2018.


Duel Maut Antarsesama Manusia Silver di Prambanan Klaten Tewaskan 2 Orang, Pelaku Masih Diburu

53 hari lalu

Seorang remaja dengan tubuh penuh cat silver mengamen di jalan kawasan Margahayu, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 15 Februari 2021. Manusia silver kini menjadi salah satu cara mengamen yang populer di kota-kota besar. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Duel Maut Antarsesama Manusia Silver di Prambanan Klaten Tewaskan 2 Orang, Pelaku Masih Diburu

Duel maut terjadi di wilayah Prambanan, Jawa Tengah, Selasa petang, yang telah mengakibatkan dua orang meregang nyawa. Identitasnya belum diketahui.


Westlife Hadirkan Christian Bautista sebagai Tamu Spesial Konser di Candi Prambanan

28 April 2024

Christian Bautista. Dok. Istimewa
Westlife Hadirkan Christian Bautista sebagai Tamu Spesial Konser di Candi Prambanan

Selain Christian Bautista, Westlife akan membawa pertunjukan konsep baru ke dalam konser mereka di Candi Prambanan pada 7 Juni 2024.


TWC Catat Kunjungan 243.821 Wisatawan selama Libur Lebaran, Candi Borobudur Paling Banyak

18 April 2024

Zona II Candi Borobudur. Dok. PT TWC
TWC Catat Kunjungan 243.821 Wisatawan selama Libur Lebaran, Candi Borobudur Paling Banyak

Jumlah kunjungan wisatawan di Candi Borobudur, Prambanan, Ratu Boko, plus Teater Pentas Ramayana dan TMII sebanyak 243.821 orang.