Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jhonny Iskandar Meninggal, Elvy Sukaesih Berduka

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Jhonny Iskandar. Foto: Instagram/@jhony.isk
Jhonny Iskandar. Foto: Instagram/@jhony.isk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi dangdut Jhonny Iskandar meninggal pada Jumat, 10 Mei 2024 pukul 08.45 WIB. Kabar duka ini disampaikan oleh pihak keluarga dan sahabat seprofesi, salah satunya Elvy Sukaesih.

"Inna Lillahi wa Inna Ilayhi Roji'un. Telah wafat Seniman Dangdut Indonesia H. JHONI ISKANDAR BIN MUHAMMAD SAID, pada hari ini Jumat, 10 Mei 2024 Jam 8.45 wib. Umie Elvy dan Keluarga Turut Berduka Cita Yang se’dalam-dalamnya," tulis Elvy Sukaesih di Instagram pribadinya satu jam lalu.

Diketahui Jhonny Iskandar meninggal dalam usia 63 tahun. Elvy Sukaesih memanjatkan doa untuk mendiang pelantun "Bukan Pengemis Cinta" itu. Dia juga mendoakan seluruh keluarga yang ditinggalkan agar diberi kesehatan, kesabaran, dan keikhlasan.

"Semoga Allahyarham H. Jhoni Iskandar bin Muhammad Said, Husnul Khotimah, Akhli Khaer, semoga ALLAH jadikan Kubur nya Raudhoh min Riyyadil Jannah. ALLAH SWT terima semua amal Ibadahnya, semoga Almarhum-dalam Ampunan Rahmat dan KeRidho’an ALLAH SWT," tulis Elvy Sukaesih.

Unggahan Terakhir Jhonny Iskandar sebelum Meninggal

Beberapa hari sebelum meninggal, Jhonny Iskandar sempat membagikan momen ketika menghibur anak-anak dalam sebuah perayaan ulang tahun. Dalam keterangannya, dia menjelaskan sedikit bahwa itu adalah acara ulang tahun anak penyanyi dangdut Dessy Kus Endang Santer.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kehadiran Jhonny Iskandar di perayaan tersebut adalah keinginan dari anak Dessy sendiri. "Permintaan putri dari neng Dessy Kus Endang Santer di hari ulang tahunnya pingin ada om Jois datang baiklah," tulis Jhonny Iskandar di Instagram pada Rabu, 8 Mei 2024.

Kini, unggahan tersebut dibanjiri ucapan belasungkawa dari teman maupun netizen, seperti dalam unggahan Elvy Sukaesih. "Innalillahi wa Inna Ilaihi Roji’un. Semoga Almarhum Husnul Khotimah Al Fatihah," tulis Fitri Carlina. "Innalillahi waina Ilaihi Rojiun...semoga almarhum husnul khotimah..Aamiin. Al Fatehah," tulis Krisna Mukti.

Jhonny Iskandar merupakan penyanyi dangdut kelahiran Madiun, Jawa Timur, 20 Oktober 1959. Pada tahun 1980 hingga 1990-an, namanya sangat populer. Selain menjadi penyanyi solo, dia juga pernah mendirikan grup musik dangdut Orkes Moral Pengantar Minum Racun atau OM PMR pada 1977. Salah satu lagu hitsnya yang masih dikenal sampai generasi sekarang adalah "Judul-judulan".

Pilihan Editor: Estu Pradhana The Blackstones Meninggal, Once Mekel: Sahabat Musisi Pejuang

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dewi Perssik Balas Hujatan Netizen yang Sebut Dirinya Mandul Lewat Foto USG

8 hari lalu

Dewi Perssik masuk dalam daftar artis yang sempat terinfeksi Covid-19 dua kali. Pada infeksi yang pertama ia mengalami ruam merah pada wajah. Sempat dinyatakan negatif, namun Depe kembali dinyatakan positif untuk kedua kalinya. Instagram/dewiperssikreal
Dewi Perssik Balas Hujatan Netizen yang Sebut Dirinya Mandul Lewat Foto USG

Dewi Perssik membantah keras tudingan warganet yang menyebut dirinya tidak dapat memiliki keturunan, hingga melampirkan bukti medis di media sosial.


Gita KDI Penyanyi Dangdut Asal Garut Maju Pilkada Jabar 2024, Berikut Profilnya

12 hari lalu

Gitalis Dwi Natarina atau Gita KDI. FOTO/instagram/gita_kdi
Gita KDI Penyanyi Dangdut Asal Garut Maju Pilkada Jabar 2024, Berikut Profilnya

PKB mengajukan Adang Ruhiyat dan Gita KDI sebagai cagub dan cawagub Jawa Barat dalam Pilkada Jabar 2024. Ini profil Gitalis Dwi Natarina.


Fakta Nayunda Nabila yang Terseret Kasus TPPU SYL: Penyanyi Muda hingga jadi Honorer Kementan Bergaji Rp 4,3 Juta

21 Mei 2024

Penyanyi, Nayunda Nabila, seusai memenuhi panggilan penyidik menjalani pemeriksaan selama 12 jam, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Senin, 13 Mei 2024. Nayunda Nabila, diperiksa sebagai saksi untuk dimintai keterangan dan pengetahuannya terkait aliran uang dari mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, yang kembali dijerat sebagai tersangka dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang, terkait pengembangan perkara penyalahgunaan kekuasaan dengan memaksa memberikan sesuatu untuk proses lelang jabatan dalam pengadaan barang dan jasa serta penerimaan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian RI. TEMPO/Imam Sukamto
Fakta Nayunda Nabila yang Terseret Kasus TPPU SYL: Penyanyi Muda hingga jadi Honorer Kementan Bergaji Rp 4,3 Juta

Nayunda Nabila Nizrinah, yang dikenal sebagai Nayunda Nabila, ternyata merupakan titipan SYL agar dijadikan pegawai honorer di Kementan.


5 Lagu Jhonny Iskandar yang Populer

11 Mei 2024

Jhonny Iskandar. Foto: Instagram/@jhony.isk
5 Lagu Jhonny Iskandar yang Populer

Lagu Bukan Pengemis Cinta menjadi salah satu yang mengangkat karier Jhonny Iskandar


Teman Duet Rhoma Irama Si Raja Dangdut, dari Elvy Sukaesih hingga Rita Sugiarto

12 Desember 2023

Rhoma Irama dan Elvy Sukaesih. YouTube
Teman Duet Rhoma Irama Si Raja Dangdut, dari Elvy Sukaesih hingga Rita Sugiarto

Rhoma Irama telah berkolaborasi dengan beberapa penyanyi, baik dalam negeri maupun luar negeri. Antara lain Elvy Sikaesih hingga Rita Sugiarto.


Unggahan Terakhir Penyanyi Nahee 2 Hari Sebelum Meninggal di Usia 24 Tahun

10 November 2023

Penyanyi dan penulis lagu asal Korea Selatan, Nahee. Foto: Instagram/@im_na._.hee
Unggahan Terakhir Penyanyi Nahee 2 Hari Sebelum Meninggal di Usia 24 Tahun

Penyanyi Korea Selatan, Nahee membagikan foto dan video di Instagram sebelum meninggal. Ia juga baru merilis lagu terbaru 4 bulan lalu.


Keluarga Angkat Bicara Soal Kematian Matthew Perry

30 Oktober 2023

Matthew Perry. Foto: Instagram
Keluarga Angkat Bicara Soal Kematian Matthew Perry

Keluarga tampak putus asa ketika tiba di rumah beberapa jam setelah Matthew Perry ditemukan meninggal.


Bintang Friends, Matthew Perry Ditemukan Meninggal Tenggelam di Jacuzzi Rumahnya

29 Oktober 2023

Matthew Perry. Foto: Instagram/@friends
Bintang Friends, Matthew Perry Ditemukan Meninggal Tenggelam di Jacuzzi Rumahnya

Matthew Perry ditemukan meninggal tenggelam di jacuzzi rumahnya. Polisi mengatakan tidak ada narkoba yang ditemukan di tempat kejadian.


Metamorfosa Pedangdut Ayu Ting Ting Menjadi Komedian

2 Oktober 2023

Pelapor kasus promosi judi online, Ketua Umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI), Zainul Arifin, membeberkan tiga nama lain yang turut dilaporkan ke polisi atas dugaan promosi situs judi online. Salah satunya pedangdut sekaligus komedian Ayu Ting Ting. Dikabarkan, video diduga Ayu Ting Ting melakukan promosi judi online sudah viral beredar. Namun, di video tersebut, Ayu mengatakan bahwa aplikasi yang dipromosikan olehnya adalah aplikasi game online Instagram/ayutingting92
Metamorfosa Pedangdut Ayu Ting Ting Menjadi Komedian

Pada 2 September 2023, Ayu Ting Ting berhasil meraih penghargaan Anugerah Komedi Indonesia 2023. Untuk meraih pencapaian tersebut, jalan yang Ayu tempuh dalam dunia komedi tidak mudah.


Pemeran Dumbledore di Harry Potter, Michael Gambon Meninggal dalam Usia 82 Tahun

28 September 2023

Michael Gambon, pemeran Dumbledore di Harry Potter. Foto: Instagram/@harrypotterfilm
Pemeran Dumbledore di Harry Potter, Michael Gambon Meninggal dalam Usia 82 Tahun

Pemeran Dumbledore di Harry Potter, Michael Gambon meninggal di rumah sakit, di samping istri dan putranya.