Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

image-gnews
Film Kartini. Foto: Netflix
Film Kartini. Foto: Netflix
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Raden Ajeng Kartini atau R.A Kartini telah menjadi pelopor emansipasi wanita di Indonesia. Keinginannya untuk melihat kesetaraan antara pria dan wanita telah disampaikan dengan aksi dan surat-suratnya yang ia tulis. Surat tersebut seringkali ia kirimkan kepada Nyonya Rosa Abendanon-Mandri, istri Direktur Pendidikan, Agama, dan Industri Hindia Belanda. 

RA Kartini dianggap sebagai pahlawan nasional yang akhirnya dijadikan sebagai hari besar yang selalu diperingati pada 21 April. Setiap tahunnya, peringatan ini disebut sebagai Hari Kartini yang sudah ditetapkan oleh Presiden Soekarno di surat Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 108 Tahun 1964 tertanggal 2 Mei 1964. 

Banyak cara untuk memperingati hari kelahiran dan hari besar R.A Kartini. Beberapa sekolah akan mengadakan perlombaan dan mewajibkan menggunakan kebaya di Hari Kartini. Bagi para Filmmaker, tentu saja punya caranya sendiri untuk mengenang Kartini.

Sudah banyak film-film komersial yang mengisahkan hidup seorang Kartini dengan sudut pandang yang berbeda-beda. Bagi Anda yang ingin mengenang kisah Kartini, beberapa film berikut dapat menjadi referensi:

R. A Kartini
Film berjudul R.A Kartini rilis pada 1982 berdasarkan adaptasi dari buku berjudul Biografi Kartini karya Sitisoemandari Soeroto. Dalam film ini, telah digambarkan sosok Kartini yang memperjuangkan hak-hak perempuan Indonesia saat itu yang masih dinilai lebih rendah derajatnya dibandingkan laki-laki. Perjuangan Kartini untuk menghilangkan batasan tradisi dan kesetaraan pendidikan menjadi poin utama film ini.

Dalam film ini, sosok Kartini diperankan oleh Yenny Rachman seorang aktris berdarah Aceh dan Tionghoa-Madura. Film yang disutradarai oleh Sjumandjaja ini merupakan salah satu film terbaik era 80-an. Karakter Kartini oleh Yenny Rachman digadang-gadang sebagai salah satu karakter paling berkesan sepanjang sepak terjangnya di dunia perfilman.

Surat Cinta untuk Kartini
Film Surat Cinta untuk Kartini rilis pada 2016 dan disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis. Film ini memberikan sudut pandang berbeda mengenai perjuangan Kartini. Ceritanya berfokus pada kisah cinta Suwardi seorang tukang pos yang kagum kepada Kartini karena berani melawan standarisasi sikap perempuan kala itu. Meskipun fokus dengan sudut pandang yang berbeda, film ini tetap menggambarkan perjuangan Kartini untuk mendongkrak pendidikan perempuan saat itu.

Kartini dalam film ini diperankan oleh Rania Putisari yang merupakan aktris kelahiran Surabaya, Jawa Timur. Aktingnya sebagai Kartini mendapatkan pujian dari banyak pihak. Salah satu apresiasi yang ia terima adalah berhasil masuk  nominasi “Pemeran Pendatang Baru Terbaik” dan “Pendatang Baru Terfavorit” dalam ajang Indonesia Movie Award 2017 atas film Surat Cinta untuk Kartini.

Kartini
Film Kartini rilis pada 2017 yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Masih berkutat pada sejarah yang sama, film ini juga menggambarkan Kartini yang memperjuangkan hak-hak perempuan, agar setara dengan laki-laki serta hak semua orang tanpa melihat gelar. 

Sisi lain yang diperlihatkan dalam film ini adalah ketika ibu kandung Kartini yang bernama Ngasirah harus dibuang dari rumahnya sendiri akibat tidak memiliki darah ningrat. Tidak hanya itu, Ngasirah juga dijadikan pembantu oleh suaminya sendiri di dalam rumah utama dimana keluarganya tinggal

Sosok Kartini dalam film ini diperankan oleh Dian Sastrowardoyo yang merupakan aktris kelahiran Jakarta. Akting Dian Sastro dalam film ini membuat namanya semakin naik karena menghipnotis penontonnya. Karakter Kartini melekat pada dirinya sehingga ia dapat menguasai dialog dan pelafalan dialek bahasa Jawa yang baik.

ADINDA ALYA IZDIHAR  | DELFI ANA HARAHAP
Pilihan editor: Ucapan Hari Kartini PDIP Singgung Abuse of Power Presiden Jokowi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

5 hari lalu

TalKshop Hari Kartini bertajuk 'Perempuan dan Perannya '/Nakara
Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.


Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

7 hari lalu

Pekerja perempuan di Juragan 99 Garment/J99 Corp
Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.


Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

9 hari lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.


Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

9 hari lalu

Kartini Masa Kini Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins SimatupangJakarta.
Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

Juga ada talkshow tentang bagaimana menjadi Kartini masa kini yang tangguh dan mandiri.


Bulan RA Kartini: Sejarah Jepara dalam Catatan Penulis Portugis Tome Pires

9 hari lalu

Wisatawan mengunjungi Museum RA Kartini di jalan Alun-alun Kota Jepara, Jawa Tengah, 19 April 2018. Museum yang didirikan pada 30 Maret 1975 dan menyimpan benda peninggalan RA Kartini beserta keluarga semasa hidup seperti foto keluarga, surat untuk teman Kartini, meja belajar dan mesin jahit serta benda yang bernilai sejarah yang ditemukan di wilayah Jepara itu mengalami lonjakan jumlah pengunjung hingga 200 persen setiap menjelang peringatan Hari Kartini, 21 April. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho
Bulan RA Kartini: Sejarah Jepara dalam Catatan Penulis Portugis Tome Pires

April sebagai bulan RA Kartini, ketahui asal mula Kota Jepara tanah kelahirannya. Termasuk dalam catatan penulis Portugis Toem Pires.


Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

9 hari lalu

Suasana alam di lokasi wisata di kepulauan Karimunjawa. (Dok.Tim ITB)
Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

Jepara asal RA Kartini memiliki beragam potensi destinasi wisata menarik, salah satunya adalah Taman Nasional Karimunjawa.


Kakak RA Kartini, Sosok Sosrokartono Si Jenius dari Timur Kuasai 36 Bahasa dan Wartawan Perang

9 hari lalu

Sejumlah wartawan menabur bunga di Makam Raden Mas Panji Sosrokartono saat memperingati Hari Pers Nasional (HPN) di Makam Sedo Mukti, Kaliputu, Kudus, 9 Februari 2017. Sosrokartono merupakan kakak dari RA Kartini, menjadi wartawan pertama Indonesia pada era Perang Dunia I dan pada zaman penjajahan Belanda. ANTARA/Yusuf Nugroho
Kakak RA Kartini, Sosok Sosrokartono Si Jenius dari Timur Kuasai 36 Bahasa dan Wartawan Perang

Sosok Sosrokartono lebih jarang dilirik daripada sang adik, RA Kartini. Kisah hidupnya sangat berwarna dan penuh petualangan sebagai wartawan perang.


Selain RA Kartini, Ini Peran Besar 2 Sosok Perempuan Tangguh Lain dari Jepara

9 hari lalu

Ratu Kalinyamat hidup saat masa awal perkembangan Islam di Nusantara. Ia dikenal sebagai penguasa wilayah Jepara yang sangat pemberani dan ahli perang. Ratu Kalinyamat memiliki peran besar dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia, khususnya dalam melawan bangsa Portugis pada abad ke-16. Berkat kemampuannya membangun kekuatan maritim yang hebat membuat raja-raja di kawasan lain meminta bantuannya untuk mengirimkan pasukan guna melawan Portugis. Foto: Istimewa
Selain RA Kartini, Ini Peran Besar 2 Sosok Perempuan Tangguh Lain dari Jepara

Jepara memberikan kontribusi besar dalam sejarah dan budaya dengan 'melahirkan' sosok RA Kartini, Ratu Kalinyamat, dan Ratu Shima.


PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

10 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).


Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

10 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi. TEMPO/Tony Hartawan
Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.