Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perjalanan Noah, Peterpan sampai Kejutan Video Musik Menghapus Jejakmu

image-gnews
Grup band Noah yang beranggotakan  (kiri ke kanan) Lukman, Ariel, dan David. Dok. Musica Studios
Grup band Noah yang beranggotakan (kiri ke kanan) Lukman, Ariel, dan David. Dok. Musica Studios
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Noah mengumumkan pamit dari industri musik pada Senin, 1 Januari 2024.  "Selamat Tahun Baru 2024 untuk kita semua. Sahabat. Terima kasih untuk segala-galanya selama ini. Terima kasih atas setiap dukungannya terhadap karya-karya kami, bahkan terhadap setiap individu yang ada di Noah. Kami akan merindukan setiap apresiasi kalian dan kami akan selalu mengingatnya," tulis keterangan di unggahan video Instagram Noah.

Dikutip dari Antara, bertepatan dengan momentum tahun baru, band yang beranggota Ariel, Lukman, dan David pamit dari industri musik Indonesia setelah eksis sejak 2012.

Perjalanan Noah

1. Peterpan

Sebelum bernama Noah, grup musik ini dikenal sebagai Peterpan, karena pentolannya Ariel, Lukman, dan Uki masih ada dalam band ini. Saat ketenarannya, Peterpan terbentuk dengan formasi Ariel (vokalis), Lukman (gitaris), Uki (gitaris), Indra (gitar bas), Andika (kibordis), Reza (drummer). Peterpan muncul dengan album studio pertama Taman Langit pada 2003. Musik yang diusung Peterpan bergenre pop dengan sentuhan irama rock dalam beberapa lagunya. Sebagian besar lagu Peterpan ditulis Ariel.

2. Perpisahan Peterpan, Noah dan The Titans

Noah grup musik kumpulan anggota Peterpan. Pada 2006, Ariel dan rekan-rekannya bermusik tidak lagi menggunakan nama Peterpan. Pada 2 Agustus 2012, Ariel, Lukman, Uki, Reza, dan David mengumumkan, nama Noah menggantikan Peterpan. Proses tersebut membuat mereka kelimpungan karena pada saat  bersamaan mepet tenggat untuk merilis album baru.

Andika dan Indra membentuk grup musik The Titans. Pada 2006, formasi awal bentukan The Titans, yaitu Andika, Indra, Imot, Tomtom, Onny dan Rizki.

3. Uki dan Reza Hengkang dari Noah

Pada 2019, gitaris Noah, Uki hengkang dari band setelah lebih dari 20 tahun kebersamaan mereka bermusik. Melalui Instagram, pada saat itu Uki membagikan kenangan tentang persahabatannya dengan Ariel yang telah terjalin selama 24 tahun. Uki mengungkapkan, Ariel yang mengajak dia terjun dalam dunia musik semasih SMA. Sebelum Uki, Reza drummer sudah hengkang dari Noah pada 2014. Semasa hiatus, anggota Noah berjumlah tiga orang, yaitu Ariel, Lukman, dan David.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Menghapus Jejakmu

Noah merilis ulang video musik Menghapus Jejakmu yang dulu dibawakan semasih Peterpan. Video versi baru ini dibintangi oleh Angga Yunanda dan Vanesha Prescilla. Video musik Menghapus Jejakmu ini sudah bisa ditonton di kanal Youtube Noah Official pada Jumat, 21 Januari 2022.  Penggemar Peterpan atau Noah, terfokus kemunculan Reza dalam video musik itu. Sosok Reza menyita perhatian para penggemar.

5. Noah Pamit

Sebelum pamit, Noah mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para kru dan penggemar yang telah menemani karier selama ini di industri musik Indonesia., Ariel dan teman-temannya mempersembahkan penampilan terakhir dalam seri The Great Journey of Noah di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, pada Minggu, 3 Desember 2023

"Enggak terasa, waktu kami sendiri menemani musik Indonesia sudah 22 tahun. Mungkin itu tidak terlalu lama. Cuma kayaknya kami butuh waktu untuk istirahat," kata vokalis Noah, Ariel. "Teman-teman, ini mungkin terakhir kita bertemu, karena kami akan libur panjang (hiatus). Mungkin dua tahun, tiga tahun."

RENO EZA MAHENDRA I ANDIKA DWI I ANTARA | TIM TEMPO

Pilihan Editor: Band Noah Bersiap Libur Panjang 2-3 Tahun Setelah 22 Tahun Berkarya, Ariel: Butuh Istirahat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Film Para Nabi: The Message, The Last Temptation of Christ, Noah, hingga Testament: The Story of Moses yang Tayang di Netflix

25 hari lalu

Testament: The Story of Moses. Netflix
Film Para Nabi: The Message, The Last Temptation of Christ, Noah, hingga Testament: The Story of Moses yang Tayang di Netflix

Selain film Testament: The Story of Moses yang ditayangkan di Netflix, beberapa film lain pernah mengangkat kisah para nabi. Apa saja?


Jeongyeon TWICE Menyesal Sempat Hiatus

26 Februari 2024

Jeongyeon TWICE. Instagam.com/@jy_piece
Jeongyeon TWICE Menyesal Sempat Hiatus

Jeongyeon TWICE mangalami cedera leher serta gangguan panik


Inspirasi Lagu Karena Kamu Geisha yang Kembali Viral: Kisah Cinta Luna Maya dan Ariel

24 Januari 2024

Geisha formasi lama diunggah di akun Roby Geisha. Foto: Instagram.
Inspirasi Lagu Karena Kamu Geisha yang Kembali Viral: Kisah Cinta Luna Maya dan Ariel

Roby Geisha selaku pencipta lagu Geisha, 'Karena Kamu' ungkap kenangan saat menulis lagu yang menceritakan kisah cinta Luna Maya dan Ariel.


Pamit, Ariel Berterima Kasih dengan Kru NOAH

9 Januari 2024

Ariel mengunggah semua kru NOAH untuk mengungkapkan rasa terima kasihnya. Foto: Instagram.
Pamit, Ariel Berterima Kasih dengan Kru NOAH

Ariel mengucapkan terima kasih kepada jajaran kru yang telah menemani perjalanan karier bermusik band NOAH sejak 2012.


Jalan Berliku Noah Sebelum Putuskan Vakum dari Dunia Musik Setelah 20 Tahun Berkarya

5 Januari 2024

Grup band Noah yang beranggotakan  (kiri ke kanan) Lukman, Ariel, dan David. Dok. Musica Studios
Jalan Berliku Noah Sebelum Putuskan Vakum dari Dunia Musik Setelah 20 Tahun Berkarya

Bertepatan dengan Tahun Baru, pada 1 Januari 2024, Noah resmi mengumumkan vakum setelah 20 tahun berkatya di industri musik Indonesia.


Pamit, Ini Prestasi NOAH Selama Berkarier di Dunia Musik Indonesia

4 Januari 2024

Personel NOAH, David, Ariel, dan Lukman TEMPO/Haninda Hasyafa
Pamit, Ini Prestasi NOAH Selama Berkarier di Dunia Musik Indonesia

NOAH telah menerima puluhan penghargaan dari ratusan nominasi yang diterimanya, salah satunya rekor MURI.


Kiprah Band NOAH yang Resmi Pamit dari Industri Musik

4 Januari 2024

Grup band Noah. Dok. Musica Studios.
Kiprah Band NOAH yang Resmi Pamit dari Industri Musik

Nama NOAH tidak bisa dilepaskan dari Band Peterpan yang telah terbentuk sejak tahun 2000 .


Noah Resmi Umumkan Pamit dari Industri Musik Indonesia

3 Januari 2024

Grup band Noah yang beranggotakan  (kiri ke kanan) Lukman, Ariel, dan David. Dok. Musica Studios
Noah Resmi Umumkan Pamit dari Industri Musik Indonesia

Bersamaan momen tahun baru, band Noah resmi mengumumkan pamit dari industri musik Indonesia.


Ribuan Orang Telah Ramaikan Ancol untuk Nikmati Malam Tahun Baru

31 Desember 2023

Ribuan masyarakat datang ke Pantai Carnaval, Ancol nikmati malam perayaan tahun baru 2024 pada Minggu, 31 Desember 2023. Tempo/Novali Panji
Ribuan Orang Telah Ramaikan Ancol untuk Nikmati Malam Tahun Baru

Ribuan orang datang ke Ancol pada perayaan malam Tahun Baru 2024 malam ini. Mayoritas ada di Pantai Carnaval yang suguhkan konser Rhoma Irama dan Noah


Malam Tahun Baru di Ancol, Ada NOAH, Rhoma Irama, Tony Q, The Changcuters

31 Desember 2023

Suasana pertunjukan kembang api dalam rangka menyambut tahun baru Masehi 2018 di Pantai Lagoon Ancol, Taman impian Jaya Ancol, Jakarta, 1 Januari 2018. Taman Impian Jaya Ancol menyiapkan sedikitnya 32 ribu kembang api untuk menyambut tahun baru Masehi 2018. Tempo/Ilham Fikri
Malam Tahun Baru di Ancol, Ada NOAH, Rhoma Irama, Tony Q, The Changcuters

Ancol bakal menyelenggarakan pertunjukan kembang api di malam tahun baru nanti dimeriahkan oleh NOAH hingga Rhoma Irama