Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kaleidoskop 2023: Serial Gadis Kretek, Layangan Putus hingga Film Siksa Neraka

image-gnews
Dian Sastrowardoyo dan Ario Bayu dalam serial Gadis Kretek. Dok. Netflix
Dian Sastrowardoyo dan Ario Bayu dalam serial Gadis Kretek. Dok. Netflix
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berbagai serial dan film Indonesia turut mewarnai 2023. Serial dan film asli Indonesia terus mengalami perkembangan hingga digemari masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga lansia melalui berbagai genre.

Beberapa di antaranya sempat menarik perhatian penonton, seperti serial Netflix Gadis Kretek,  serial dan film Layangan Putus, hingga film terbaru Siksa Neraka

1. Gadis Kretek

Gadis Kretek merupakan salah satu serial drama Indonesia tayangan Netflix yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Ratih Kumala. Serial ini disutradarai oleh Kamila Andini dan Ifa Ifansyah. Serial ini bercerita tentang perjalanan penemuan jati diri seorang wanita perajin kretek yang terungkap saat ia menentang tradisi di industri rokok kretek Indonesia. 

Pemeran utama Gadis Kretek bernama Dasiyah atau Jeng Yah dan dibintangi oleh aktris legenda Dian Sastrowardoyo. Tokoh ini digambarkan teguh dan berani menentang tradisi di tahun 1960-an demi mewujudkan impian dan cinta bersama Soeraja (Ario Bayu), sementara karakter Arum (Putri Marino) di awal 2000-an memulai perjalanan bersama Lebas (Arya Saloka) untuk menyingkap rahasia yang selama ini terpendam. Berbagai lika liku serta sebuah peristiwa sejarah meninggalkan dampak besar yang kemudian mempengaruhi hidup mereka selamanya.

Bahkan, untuk menyelami karakter Dasiyah, Dian Sastrowardoyo melakukan berbagai pendekatan dengan sangat terinci dan dibimbing oleh aktor Rukman Rosadi yang menjadi pelatih akting para pemeran Gadis Kretek. Dian bercerita bahwa selama enam bulan ia dengan sengaja mengurangi sosialisasi untuk mendalami karakter, hingga rehat dari olahraga favoritnya seperti lari dan tenis karena kebiasaan tersebut jauh berbeda dengan kebanyakan perempuan di tahun 1960an.

Gadis Kretek juga menampilkan Sha Ine Febriyanti, Rukman Rosadi, Tutie Kirana, Tissa Biani, Winky Wiryawan, Sheila Dara, Ibnu Jamil, Verdi Solaiman, Nungki Kusumastuti, Dimas Aditya, Pritt Timothy, dan Tutie Kirana.

2. Layangan Putus

Layangan Putus diangkat ke layar lebar usai serial dramanya trending sejak 2021 lalu. Serial ini dibintangi oleh Putri Marino, Reza Rahadian, dan Anya Geraldine sebagai tokoh utama. Sedangkan, pada filmnya, peran Putri Marino digantikan Raihaanun.

Dilansir dari laman 21 Cineplex, film Layangan Putus telah tayang sejak 21 Desember 2023. Film ini bercerita tentang Aris dan Kinan, sepasang suami istri yang memiliki hubungan harmonis dan penuh kasih sayang. Namun, di tengah kegembiraan menyambut buah hati kedua, Kinan mencium bau perselingkuhan suaminya. Aris dan Kinan menjalani kehidupan pernikahan yang bahagia, penuh kebahagiaan.

Hingga tidak ada orang luar yang akan percaya jika ada yang memberi tahu mereka bahwa Aris terus-menerus berselingkuh dengan wanita simpanan yang dirahasiakannya dari dunia. Dengan kebenaran yang perlahan terkuak, apakah pernikahan Kinan akan menghadapi masa depan yang tidak menentu dan hanya akan menjadi layang-layang yang terpisah.

3. Siksa Neraka

Film Siksa Neraka kian viral usai filmnya berhasil menarik perhatian penonton. Film ini bercerita tentang empat kakak beradik, Saleh (Rizky Fachrel), Fajar (Kiesha Alvaro), Tyas (Ratu Sofya), dan Azizah (Nayla Purnama), sejak kecil telah mendengar kisah-kisah mengenai surga dan neraka. Mereka dididik dengan keras oleh bapak (Ariyo Wahab) mereka, seorang ustad muda yang terpandang di desa. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Suatu malam, dalam perjalanan menuju desa seberang tanpa sepengetahuan orang tua mereka, Saleh dan adik-adiknya terseret arus sungai yang deras dan menghilang. Saleh kemudian terbangun di alam yang lain, neraka yang selalu dikisahkan bapaknya. Pencarian dilakukan di dunia untuk menemukan anak-anak bapak, entah hidup atau mati. Satu per satu rahasia terungkap, membuat bapak dan ibu (Astri Nurdin) mempertanyakan apakah mereka sudah cukup membekali anak-anaknya. Di neraka, Saleh dan yang lain juga saling mencari, sambil menghadapi siksaan yang kian besar atas dosa-dosa yang selama ini mereka sembunyikan.

4. 172 Days

172 Days merupakan salah satu film yang diangkat dari kisah nyata Nadzira Shafa dan Amer Azzikra, putra dari almarhum Ustaz Arifin Ilham. Film ini sekaligus mengabadikan perjalanan hijrah dan kisah cinta Nadzira Shafa selama 172 hari bersama almarhum Amer Azzikra.

Film ini disutradarai Hadrah Daeng Ratu berdasarkan novel berjudul sama karya Nadzira Shafa. Film produksi Starvision Plus ini dibintangi oleh Yasmin Napper dan Bryan Domani. 172 Days tayang perdana di bioskop pada 23 November 2023. 

Film 172 Days menceritakan perjalanan Nadzira Shafa atau biasa dipanggil Zira (19 tahun), seorang gadis yang berada di pergaulan yang salah dan jauh dari agama Islam, memutuskan untuk hijrah dan mulai memperbaiki diri. Perjalanan hijrah Zira mempertemukannya dengan putra almarhum Ustaz Arifin Ilham yang bernama Amer Azzikra (20 tahun). Amer mengajak Zira untuk ta’aruf dan menikah. Walau masih ragu karena masa lalunya, Zira menerima lamaran Amer.

Amer membimbing Zira dengan lembut agar menjadi seorang Muslimah yang baik. Zira merasa Amer adalah salah satu hadiah terbaik dari Allah SWT atas hijrahnya. Ketika cinta mereka berdua semakin besar, ujian demi ujian pun datang dalam kehidupan mereka. Amer jatuh sakit hingga akhirnya wafat.

5. 13 Bom di Jakarta

Film yang baru saja tayang pada 28 Desember 2023 ini membawa penonton menuju Kota Jakarta dengan suasana asing. Film ini menceritakan kondisi Jakarta, kota metropolitan yang seketika menjadi kelam karena sekumpulan teroris melancarkan serangannya dengan ancaman 13 bom yang disebar di seantero Jakarta. Penelusuran Badan Kontra Terorisme Indonesia atas teror tersebut mengarah pada Oscar (Chicco Kurniawan) dan William (Ardhito Pramono), dua orang pengusaha muda di bidang mata uang digital yang dianggap terlibat.

Dilansir dari laman 21 Cineplex, misi tim agen rahasia pun menjadi rumit ketika mereka mencurigai adanya penyusup dalam tim. Di sisi lain, pemimpin kelompok teroris, Arok (Rio Dewanto) tak henti menebar teror dengan meledakkan bom setiap 8 jam. Satu-satunya cara menghentikan serangan teror tersebut adalah menyerahkan imbalan bernilai fantastis atau keselamatan seluruh warga Jakarta terancam.

MUTIARA ROUDHATUL JANNAH  | MARVELA

Pilihan Editor: Ratih Kumala Ceritakan Proses Kreatif Penulisan Gadis Kretek

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Netflix dan Riot Games akan Rilis Arcane Season 2 pada November 2024

1 hari lalu

Serial animasi Arcane Season 2. Dok. Netflix
Netflix dan Riot Games akan Rilis Arcane Season 2 pada November 2024

Dalam serial animasi Arcane Season 2, serangan Jinx terhadap Dewan memicu eskalasi konflik antara Piltover dan Zaun.


Film Ko-Produksi Indonesia, Don't Cry, Butterfly Menang 2 Penghargaan di Venice Film Festival 2024

1 hari lalu

Film ko-produksi Indonesia, Don't Cry Butterfly memenangkan dua penghargaan di Venice Film Festival 2024. Dok. KawanKawan Media
Film Ko-Produksi Indonesia, Don't Cry, Butterfly Menang 2 Penghargaan di Venice Film Festival 2024

Don't Cry, Butterfly adalah satu-satunya film dari Asia yang berkompetisi di Venice Critics Week, Venice Film Festival 2024.


5 Drakor Dibintangi Son Na Eun Selain Romance in the House

1 hari lalu

Aktris Korea, Son Na Eun. Foto: Instagram.
5 Drakor Dibintangi Son Na Eun Selain Romance in the House

Aktris berbakat Korea, Son Nae Eun beradu akting dengan Choi Minho dalam drama Korea terbaru bertajuk Romance in the House.


Alur Cerita Film Officer Black Belt yang Dibintangi Kim Woo Bin

2 hari lalu

Kim Woo Bin dalam film Officer Black Belt. Dok. Netflix
Alur Cerita Film Officer Black Belt yang Dibintangi Kim Woo Bin

Alur cerita film komedi Netflix, Officer Black Belt yang dibintangi Kim Woo Bin dan Kim Sung Kyun.


Ini 8 Aplikasi Menonton Film Legal yang Punya Banyak Koleksi Film

2 hari lalu

Logo Netflix. Sumber: Reuters UK
Ini 8 Aplikasi Menonton Film Legal yang Punya Banyak Koleksi Film

Berikut ini 8 aplikasi menonton film legal yang dapat menjadi pilihan dan punya banyak koleksi film.


8 Film dan Serial Terbaru Tayang di Prime Video pada September 2024

2 hari lalu

Sekotengs. Dok. Prime Video
8 Film dan Serial Terbaru Tayang di Prime Video pada September 2024

Serial Sekotengs, film The Ministry of Ungentlemanly Warfare, hingga The Lord of the Rings: The Rings of Power Season 2 tayang di Prime Video.


Dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic akan Tayang di Sitges Film Festival 2024

2 hari lalu

Film dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic. Foto: Instagram/@severinfilms
Dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic akan Tayang di Sitges Film Festival 2024

Film dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic akan tayang di sejumlah film festival internasional, termasuk Sitges Film Festival 2024.


Suka Minum Kopi, 2 Jenis Ini yang Paling Disukai Reza Rahadian

3 hari lalu

Reza Rahadian. Foto: Instagram.
Suka Minum Kopi, 2 Jenis Ini yang Paling Disukai Reza Rahadian

Dua jenis menu kopi menjadi andalan aktor Reza Rahadian adalah latte dan kopi hitam, dan waktu meminumnya pun berbeda.


Mengenal Anya Taylor-Joy, Aktris yang Ingin Berperan sebagai Elsa Frozen

4 hari lalu

Anya Taylor-Joy berpose di karpet merah saat pemutaran film
Mengenal Anya Taylor-Joy, Aktris yang Ingin Berperan sebagai Elsa Frozen

Aktris Anya Taylor-Joy ingin berperan sebagai Elsa dalam film adaptasi Frozen dan menjadi bintang favorit anak-anak


Panduan Liburan ke London Bersama Keluaga

4 hari lalu

Tower of London. Unsplash.com/Gavin Allanwood
Panduan Liburan ke London Bersama Keluaga

Kalau ingin mengunjungi London untuk liburan bersama keluarga, penting untuk membuat rencana perjalanan dengan baik