Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tindakan Lesti Kejora Laporkan Rizky Billar atas Dugaan KDRT, Netizen Ungkap Salut dan Dukungan

Reporter

image-gnews
Rizky Billar berfoto saat perayaan ulang tahun istrinya, Lesti Kejora. Pasangan yang sering menunjukkan konten kemesraan ini telah dikaruniai seorang putra yang berusia sembilan bulan. Instagram/Rizky Billar
Rizky Billar berfoto saat perayaan ulang tahun istrinya, Lesti Kejora. Pasangan yang sering menunjukkan konten kemesraan ini telah dikaruniai seorang putra yang berusia sembilan bulan. Instagram/Rizky Billar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tindakan penyanyi dangdut, Lesti Kejora melaporkan suaminya, Muhammad Rizky Billar atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT di Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu, 28 September 2022 mendapatkan dukungan netizen. Di Twitter, netizen mengekspresikan dukungannya kepada perempuan kelahiran 1999 itu karena keberaniannya melaporkan sang suami ke polisi. 

"Lesti itu contoh yang benar, kalau kena kasus KDRT, langsung lapor ke pihak berwenang. Ga perlu mikir dia bakal berubah, dia khilaf, dia janji gak bakal ngulangin babibu. Ternyata, Lesti selain bisa nembak pakai sniper, bisa speak up, keren," cuit @lilaac***. 

Netizen umumnya menyatakan salut lantaran Lesti bergerak cepat dan tidak mempertontonkan drama dengan langsung melaporkan suaminya. Juara D'Academy musim pertama ini dinilai tahu bagaimana memprioritaskan keselamatan sendiri daripada melanggengkan kekerasan. 

Apresiasi untuk Lesti Kejora Berani Melaporkan Jadi Korban Kekerasan

"Yang bikin salut sama Lesti ini, dia ga pakai drama-drama di IG Story atau nangis-nangis spill-spill dulu, tapi dia coba minta dipulangkan ke keluarganya sesuai ajaran Islam. Begitu dapat KDRT, ya dia langsung lapor polisi. Sumpah sih Lesti pintar banget ambil sikap. Keren!" cuit @theunread***. 

"Apresiasi besar untuk Lesty Kejora karena berani langsung melapor kekerasan dari suaminya, Rizky Billar. Soalnya gak banyak istri-istri korban KDRT di luar sana yang berani untuk melapor/speak up, karena merasa takut, terancam stigma negatif, disuruh diam, dan dll," tulis @dusty***. 

Kalis Mardiasih, aktivis gender turut menanggapi keberanian Lesti melaporkan suaminya. Menurut Kalis, kekerasan itu merupakan siklus yang tidak mungkin terjadi satu kali saja, terutama jika dia terbiasa melakukan kekerasa  fisik. "Jika hari ini bisa membanting dan mencekik, kesempatan berikutnya taruhannya bisa nyawa. Langkah Lesti sudah sangat tepat. Laporkan kejadian. Jangan takut. Keselamatan lebih penting dari apa pun," katanya menjawab pertanyaan Tempo pada Jumat, 30 September 2022. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Kalis, seringkali perempuan takut melaporkan kekerasan lantaran harus menjaga nama baik keluarga atau beban untuk sebuah status perkawinan yang ideal di mata masyarakat. "Kondisi Lesti pasti tidak mudah, karena fans yang sangat besar, yang mengimajinasikan citra hubungan mereka selalu manis di kamera. Tapi Lesti memilih melapor untuk keselamatan dirinya dan anaknya. Ini hebat."

Dalam laporannya ke Polres Metro Jakarta Selatan, Lesti Kejora mengaku dicekik dan dibanting berkali-kali oleh suaminya, Rizky Billar setelah memergokinya berselingkuh. Ia juga melakukan visum setelah pelaporan itu. 

Baca juga: Wakili Lesti Kejora Terima Piala Gorgeous Mom, Irfan Hakim: Sabar, Ini untuk Kamu

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Proses Laporan Penistaan Agama Injak Alquran yang Diduga Dilakukan Pejabat Kemenhub

15 jam lalu

Vanny Rossyane Kosasih (tiga dari kanan) ditemani oleh tim kuasa hukum dari Tim Hukum Sunan Kalijaga, melapor ke Polda Metro Jaya, pada Rabu, 15 Mei 2024, terkait dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh suami dari Vanny yang merupakan salah seorang oknum pejabat di Kementerian Perhubungan. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Polisi Proses Laporan Penistaan Agama Injak Alquran yang Diduga Dilakukan Pejabat Kemenhub

Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih dilaporkan atas dugaan penistaan agama karena menginjak Alquran


Kemenhub Bebastugaskan Kepala Bandara Wilayah X Merauke yang Tersandung Dugaan KDRT

1 hari lalu

Garbarata Bandara Mopah Merauke yang rusak setelah ditabrak pesawat Lion Air saat hendak take off ke Bandara Sentani Kabupaten Jayapura, Kamis, 26 Januari 2023. (ANTARA/HO/Polres Merauke)
Kemenhub Bebastugaskan Kepala Bandara Wilayah X Merauke yang Tersandung Dugaan KDRT

Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membebastugaskan sementara Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke


Kasus Pembunuhan 4 Anak oleh Ayahnya di Jaksel segera Masuk Pengadilan

3 hari lalu

Rekonstruksi kasus pembunuhan 4 anak di Jagakarsa, Jakarta Selatan, yang dilakukan Panca Darmansyah, Jumat 29 Desember 2023. Sumber: Istimewa
Kasus Pembunuhan 4 Anak oleh Ayahnya di Jaksel segera Masuk Pengadilan

Ada dua berkas untuk tersangka Panca Darmansyah, yaitu terkait pembunuhan 4 anak kandungnya dan kasus KDRT


Kenang Joko Pinurbo: Kepedulian terhadap Perempuan dan Kelompok Marginal

20 hari lalu

Joko Pinurbo/Foto: CANTIKA/Brigitta Innes
Kenang Joko Pinurbo: Kepedulian terhadap Perempuan dan Kelompok Marginal

Joko Pinurbo memiliki jiwa sosial yang tinggi termasuk terhadap perempuan dan kelompok marginal, termasuk saat masa pandemi.


Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

23 hari lalu

Vanny Rosyane, korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) suaminya, Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih dalam jumpa pers di Jakarta Pusat, Rabu, 24 April 2024. Tempo/Han Revanda Putra
Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

Dalam kasus dugaan KDRT ini, Polres Metro Tangerang Kota menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih sebagai tersangka.


Pejabat Kemenhub Asep Kosasih Tersangka Dugaan KDRT, Sudah Gugat Talak Istri

23 hari lalu

Ilustrasi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Pejabat Kemenhub Asep Kosasih Tersangka Dugaan KDRT, Sudah Gugat Talak Istri

Polres Metro Tangerang Kota resmi menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke, Asep Kosasih, sebagai tersangka dugaan tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) kepada istrinya, Vanny Rosyane.


Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

24 hari lalu

Ilustrasi perceraian. Shutterstock
Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

Angka permohonan perceraian di Pengadilan Agama Palembang usai Lebaran meningkat dibandingkan dengan grafik sebelumnya yang menurun saat Ramadan.


Seorang Istri jadi Korban KDRT Suaminya Karena Tak Berikan Data KTP Untuk Pinjol

26 hari lalu

Ilustrasi KDRT. radiocacula.com
Seorang Istri jadi Korban KDRT Suaminya Karena Tak Berikan Data KTP Untuk Pinjol

Seorang menjadi korban KDRT karena tidak memberikan data KTP untuk pinjaman online.


Kapendam Udayana Ungkap Anggota TNI yang Diduga Berselingkuh Dilaporkan 3 Kasus, Kini Ditahan di Pomdam

27 hari lalu

Ilustrasi KDRT. radiocacula.com
Kapendam Udayana Ungkap Anggota TNI yang Diduga Berselingkuh Dilaporkan 3 Kasus, Kini Ditahan di Pomdam

Kapendam IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, mengungkapkan Lettu TNI Malik Hanro Agam dilaporkan istrinya, Anandira Puspita, ke Pomdam IX/Udayana.


Anggota TNI Suami Anandira Puspita Ditahan Pomdam Udayana atas Dugaan KDRT dan Perselingkuhan

28 hari lalu

Anandira Puspita (baju merah muda), istri anggota TNI yang menjadi tersangka usai mengungkap dugaan perselingkuhan suaminya, dalam jumpa pers di sebuah kafe di Jalan Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Han Revanda Putra.
Anggota TNI Suami Anandira Puspita Ditahan Pomdam Udayana atas Dugaan KDRT dan Perselingkuhan

Letnan Satu Malik Hanro Agam disebut telah ditahan oleh Pomdam Udayana sejak Senin, 18 April 2024 atas dugaan KDRT dan perselingkuhan.