Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kim Ji Won dan Son Suk Ku Bicara Soal Pelajaran Cinta dari My Liberation Notes

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Kim Ji Won dan Son Suk Ku. (Instagram/@jtbcdrama)
Kim Ji Won dan Son Suk Ku. (Instagram/@jtbcdrama)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kim Ji Won dan Son Suk Ku mengaku banyak mendapatkan pelajaran soal cinta dari drama My Liberation Notes yang mereka bintangi. Meski sudah tamat pada Mei lalu, Kim Ji Won dan Son Suk Ku masih menarik perhatian penggemar drama karena chemistry mereka di My Liberation Notes.

Dalam wawancara dan pemotretan baru-baru ini untuk majalah Marie Claire Korea, Kim Ji Won dan Son Suk Ku tampil bersama, yang kemudian membuat penggemar heboh. Dalam beberapa foto yang dirilis, penampilan Kim Ji Won dan Son Suk Ku dinilai seperti pasangan sungguhan dalam dunia nyata yang sedang melakukan sesi pemotretan.

"Drama ini memberi saya perasaan menegaskan pemikiran saya tentang cinta sekali lagi," kata Son Suk Ku dalam sesi wawancara. “Saya pikir drama ini terus mengulangi pesannya berulang-ulang bahwa hanya seseorang yang tahu bagaimana merawat diri mereka sendiri yang dapat juga mencintai orang lain. Ini adalah drama yang menunjukkan perjalanan perubahan yang mengarah pada kesimpulan itu.”

Hal serupa juga dirasakan Kim Ji Won. Aktris 29 tahun ini mengaku pandangannya soal cinta berubah setelah membintangi My Liberation Notes. “Saya merasa (My Liberation Notes) adalah pengalaman yang memperluas jangkauan cinta saya dan membuat saya tumbuh sebagai pribadi," kata Kim Ji Won.

Son Suk Ku dan Kim Ji Won dalam drama My Liberation Notes. (Instagram/@jtbcdrama)

My Liberation Notes menceritakan kisah emosional tiga saudara kandung yang berharap untuk melarikan diri dari kehidupan mereka yang menyesakkan. Kim Ji Won berperan sebagai Yeom Mi Jeong, anak bungsu dari tiga bersaudara sementara Son Suk Ku sebagai Gu Ja Gyeong atau Mr. Gu, tetangga misterius yang baru pindah dari kota.

Kim Ji Won menjelaskan apa saja yang telah mereka ambil dari kisah cinta antara Mr. Gu dengan Yeom Mi Jeong. "Saya pikir ketika Anda melihat seseorang dengan tepat, mereka dapat merasa nyaman dan santai, dan saya pikir itu membantu Anda melihat ke dalam dan merenungkan diri sendiri," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saya merasa mungkin itu sebabnya Mr. Gu bisa menyelesaikan semuanya dan mengambil langkah demi langkah menuju Mi Jeong. Saya belajar bahwa bukan kata-kata yang mengubah seseorang, tetapi perasaan yang konsisten,” kata Kim Ji Won.

My Liberation Notes telah menayangkan episode pertamanya pada Sabtu, 9 April 2022. Drama dengan total 16 episode ini dibintangi oleh Kim Ji Won, Lee Min Ki, Lee El, Son Suk Ku. My Liberation Notes berada di puncak daftar drama paling menarik selama empat minggu berturut-turut. Son Suk Ku dan Kim Ji Won mempertahankan posisi mereka masing-masing di No 1 dan No 2 pada pekan terakhir penayangan.

SOOMPI | MARIE CLAIRE KOREA

Baca juga: 5 Alasan Wajib Nonton My Liberation Notes, Drama Baru Kim Ji Won dan Lee Min Ki

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kim Ji Won Dikerumuni di Bandara, Agensi Tegaskan 3 Aturan Ini Demi Keselamatan

23 jam lalu

Kim Ji Won. Dok. HighZium Studio
Kim Ji Won Dikerumuni di Bandara, Agensi Tegaskan 3 Aturan Ini Demi Keselamatan

Kerumunan yang ditimbulkan oleh penggemar Kim Ji Won membuat agensinya merilis prosedur keselamatan dan keamanan di bandara.


5 Drakor yang Dibintangi Moon Woo Jin, Terbaru The Atypical Family

23 jam lalu

Park Eun Bin dalam drama Castaway Diva. Dok. tvN
5 Drakor yang Dibintangi Moon Woo Jin, Terbaru The Atypical Family

Moon Woo Jin, bintang muda Korea Selatan yang kerap memainkan karakter muda pemeran pembantu dalam berbagai drakor.


Deretan Pengalaman Kang Hoon yang Membuatnya Jadi Member Running Man

1 hari lalu

Kang Hoon dalam drama Korea A Time Called You. Dok. Netflix
Deretan Pengalaman Kang Hoon yang Membuatnya Jadi Member Running Man

Kang Hoon menggantikan posisi Jeon So Min dalam Running Man. Pengalaman dan kemampuan aktingnya yang cukup banyak mempengaruhi hal itu.


Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

2 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

Drakor Uncle Samsik sudah tayang pada 15 Mei 2024


Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

2 hari lalu

Kang Hoon. ANTARA
Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

Kang Hoon berpartisipasi dalam pembuatan Running Man sebagai anggota sementara.


Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

2 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

Uncle Samsik jadi debut drama Song Kang Ho setelah 35 tahun aktif bermain film layar lebar yang meraih banyak penghargaan.


Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

2 hari lalu

Song Joong Ki (tengah) bersama lawan mainnya di film Hopeless, BIBI (kiri) dan Hong Xa Bin (kanan) saat menghadiri Cannes Film Festival 2023. Dok. HighZium Studio
Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

Aktris Korea BIBI memenagkan penghargaan Baeksang Arts Awards dengan Kategori artis pendatang baru terbaik melalui perannya dalam film Hopeless. Selain itu aktris yang memulai karier di bidang musik ini juga pernah bermain peran dalam drama The Worst of Evil sebagai anggota geng narkoba.


Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

3 hari lalu

Joo Ji Hoon (dok. tenasia)
Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

Bintang drakor atau drama Korea hit Kingdom, Joo Ji Hoon telah malang melintang di serial televisi hingga di layar lebar Negeri Ginseng.


Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

3 hari lalu

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh. Instagram.com
Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh mengungkapkan antusiasnya membintangi drama bersama Potato Research Institute


7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

3 hari lalu

Kim Ga Yeon berbagi foto dengan Park Min Young dan Jung Rye Won. Instagram
7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

Drama Korea bergenre sageuk bercerita sejarah atau kerajaan masa lampau. Berikut 7 aktris yang mendapat peran sebagai ratu.