Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Tiket Konser Westlife di Jakarta, Mulai Dijual 28 Mei 2022

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Penampilan Westlife saat menghibur penggemarnya dalam acara Borobudur Symphony 2019 di Komplek Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu, 31 Agustus 2019. Boyband legendaris asal Irlandia itu membawakan beberapa lagu terbaiknya seperti
Penampilan Westlife saat menghibur penggemarnya dalam acara Borobudur Symphony 2019 di Komplek Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu, 31 Agustus 2019. Boyband legendaris asal Irlandia itu membawakan beberapa lagu terbaiknya seperti "I Have a Dream:, "Uptown Girl" hingga "If I Let You Go". ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKonser Westlife bertajuk The Wild Dreams Tour akan digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta pada tanggal 11 Februari 2023. Penjualan tiket dilakukan secara daring mulai Sabtu, 28 Mei 2022 pukul 10.00 WIB.

"Penjualan tiket semuanya dilakukan secara online melalui laman resmi dari konser ini yaitu di www.westlifeinjakarta.com dan juga bisa melalui Super Apps Livin' by Mandiri. Nanti akan ada kuota terbatas yang bisa diakses di Super Apps Livin' by Mandiri," kata Harry Sudarma selaku Co-founder dan Chief Operating Officer PK Entertainment dalam konferensi pers pada Selasa, 24 Mei 2022.

Calon pembeli dapat membeli maksimal delapan tiket per transaksi. Total ada enam kategori yang terbagi menjadi dua, yaitu reguler dan VVIP. Untuk reguler ada lima kategori dengan harga termurah Rp 1.450.000 dan termahal Rp 3.500.000. CAT 1 - Rp 3.500.000, CAT 2 - Rp 2.750.000, CAT 3 - Rp 2.450.000, CAT 4 - Rp 1.750.000, dan CAT 5 - Rp 1.450.000.

Sementara untuk kategori VVIP akan mendapatkan keuntungan lebih banyak, termasuk merchandise eksklusif, pintu masuk VIP atau akses VIP menuju lokasi dan VIP Lounge. "Ada kategori VVIP juga dengan keuntungan-keuntungan tambahan, untuk pembeliannya bisa langsung menghubungii promotor atau pihak Loket untuk pemesanan lebih lanjut," kata Harry.

Pembelian tiket hanya dapat dilakukan dengan Kartu Kredit/Debit Bank Mandiri, dan Livin' by Mandiri (Virtual Account). Harga tiket konser belum termasuk pajak 15 persen dan biaya administrasi tiket 5 persen. Semua kategori tiket merupakan tempat duduk dengan nomor kursi.

Westlife The Wild Dreams Tour 2023. Dok. PK Entertainment / Sound Rhythm.

"Kenyamanan penonton saat menikmati pertunjukan sangat kami prioritaskan. Kami berharap jumlah kapasitas dan kursi yang kami sediakan dapat menunjang penonton untuk mendapatkan pengalaman konser terbaik," kata Harry.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PK Entertainment dan Sound Rhythm selaku promotor menyediakan total 20 ribu tiket konser, menyesuaikan dengan kapasitas Stadion Madya Gelora Bung Karno dan protokol kesehatan yang berlaku. "Dengan kapasitas 20 ribuan itu nanti kita masih ada di kapasitas di sekitar 75 persen sesuai dengan anjuran penyelenggaraan event," kata Harry.

Kabar mengenai tur terbaru 2022 ini merupakan penanda kembalinya Westlife dengan jadwal-jadwal padat dalam rangkaian tur dunianya, menyusul kesuksesan besar album terbaru mereka yang bertajuk Wild Dreams yang dirilis November 2021. Grup beranggotakan empat penyanyi, Shane, Nicky, Mark dan Kian ini sangat senang bisa kembali menyapa para penggemarnya di Jakarta tahun depan.

"Ini akan menjadi selebrasi besar nantinya yang tentunya akan membawa kami menjadi lebih dekat dengan semua penggemar kami. Konser ini akan menjadi konser yang spektakuler dengan semua lagu Greatest Hits yang akan kami bawakan, dan tentunya juga akan ada kejutan spesial," kata Westlife.

Baca juga: Westlife Gelar Konser di Jakarta 11 Februari 2023, Bakal Ada Kejutan Spesial

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Westlife Hadirkan Christian Bautista sebagai Tamu Spesial Konser di Candi Prambanan

7 hari lalu

Christian Bautista. Dok. Istimewa
Westlife Hadirkan Christian Bautista sebagai Tamu Spesial Konser di Candi Prambanan

Selain Christian Bautista, Westlife akan membawa pertunjukan konsep baru ke dalam konser mereka di Candi Prambanan pada 7 Juni 2024.


Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

9 hari lalu

Jooyoung. FOTO/Instagram/jooyoung
Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

Penyanyi Korea Selatan Jooyoung merilis jadwal tur konser Asia perdananya yang akan berlangsung pada Mei-Juni 2024


Konser Incubus di Jakarta Dibuka dengan Lagu Quicksand dan Nice to Know You

10 hari lalu

Vokalis grup musik Incubus Brandon Boyd saat konser bertajuk Asia Tour 2024 di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Selasa, 23 April 2024. Incubus membuka aksi panggungnya dengan membawakan lagu the beatles yang berjudul Come Together, lalu dilanjutkan dengan Quicksand hingga Nice to Know You. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Konser Incubus di Jakarta Dibuka dengan Lagu Quicksand dan Nice to Know You

Penampilan spektakuler Incubus disambut tepuk tangan meriah oleh para penggemar yang memenuhi Tennis Indoor Senayan.


Sebelum Dirilis, Album Baru Seventeen sudah Mencapai 3 Juta Pre-order

12 hari lalu

Grup idola K-pop SEVENTEEN. Foto: X/@pledis_17jp
Sebelum Dirilis, Album Baru Seventeen sudah Mencapai 3 Juta Pre-order

Album baru Seventeen yang akan rilis sudah mendapat 3 juta pemesanan yang dilakukan lebih awal


Profil CNBLUE, Band Korea yang akan Konser di Indonesia

12 hari lalu

CNBlue. Wikipedia.org
Profil CNBLUE, Band Korea yang akan Konser di Indonesia

Grup musik rock Korea Selatan CNBLUE direncanakan akan mengadakan konser di Indonesia pada 25 Mei 2024


Konser IU di Singapura, Ini Detail dan Panduan Menuju Singapore Indoor Stadium

16 hari lalu

Penyanyi IU atau Lee Ji Eun, Instagram.com/@dlwlrma
Konser IU di Singapura, Ini Detail dan Panduan Menuju Singapore Indoor Stadium

Konser IU akan digelar konser di Singapura pada 20 dan 21 April 2024


Beli Tiket Konser Sheila On 7, Simak 4 Hal Ini

17 hari lalu

Sheila on 7 akan menggelar konser 'Tunggu Aku di' 5 kota besar Indonesia. Dok. Antara Suara
Beli Tiket Konser Sheila On 7, Simak 4 Hal Ini

Kota pertama konser Sheila On 7 di Samarinda pada Sabtu, 27 Juli 2024


Siap Gelar Konser di Jakarta Bulan Depan, Ini Profil Band Heavy Metal Avenged Sevenfold

17 hari lalu

Avenged Sevenfold. Instagram
Siap Gelar Konser di Jakarta Bulan Depan, Ini Profil Band Heavy Metal Avenged Sevenfold

Band heavy metal asal Amerika Serikat, Avenged Sevenfold, akan melangsungkan konser di Jakarta pada 25 Mei 2024. Ini profilnya.


Tiket VVIP Konser Westlife di Candi Prambanan Habis Terjual dalam 4 Hari

17 hari lalu

Westlife akan menggelar konser With Love Tour 2024 di Candi Prambanan, Yogyakarta pada Jumat, 7 Juni 2024. Dok. Otello Asia
Tiket VVIP Konser Westlife di Candi Prambanan Habis Terjual dalam 4 Hari

Tiket termahal konser Westlife di Candi Prambanan sudah habis terjual atau sold out hanya dalam 4 hari sejak penjualan dibuka.


Jadwal dan Lokasi Konser Sheila on 7 Tunggu Aku di 5 Kota Indonesia

17 hari lalu

Sheila on 7 akan menggelar konser 'Tunggu Aku di' 5 kota besar Indonesia. Dok. Antara Suara
Jadwal dan Lokasi Konser Sheila on 7 Tunggu Aku di 5 Kota Indonesia

Sheila on 7 akan memulai rangkaian tur konser 'Tunggu Aku di' 5 kota Indonesia pada Juli mendatang. Tiket akan dijual mulai 27 April 2024.