Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gelontorkan Dana Rp 7 Triliun, Netflix Umumkan 2 Film Korea Produksi Pertamanya

Reporter

image-gnews
Sutradara Moral Sense, Park Hyun-jin dan sutradara Carter, Jung Byung-gil acara See What's Next: Korea yang digelar secara virtual pada Kamis, 25 Februari 2021. (Dok. Netflix)
Sutradara Moral Sense, Park Hyun-jin dan sutradara Carter, Jung Byung-gil acara See What's Next: Korea yang digelar secara virtual pada Kamis, 25 Februari 2021. (Dok. Netflix)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Netflix mengumumkan dua film original Korea pertamanya yang diproduksi sendiri dan akan disiarkan secara global. Bekerja sama dengan kreator asal Korea, dua film tersebut antara lain, Carter dan Moral Sense.

Pengumuman ini disampaikan dalam acara See What’s Next: Korea yang digelar secara virtual pada Kamis, 25 Februari 2021. Bersamaan dengan hal tersebut, Netflix Vice President of Content, Minyoung Kim mengumumkan bahwa Netflix memiliki 3,8 juta keanggotaan berbayar di Korea pada akhir tahun 2020. Ia menyampaikan Netflix akan menghabiskan hampir US$ 500 juta atau sekitar Rp 7 triliun di 2021 untuk film dan serial Korea.

Carter merupakan film blockbuster action yang menggunakan metode one-cut, one-scene karya sutradara Jung Byung-gil. Mengisahkan seorang agen pria yang bangun di sebuah kamar motel dan menderita hilang ingatan. Ia tidak bisa mengingat dirinya sendiri dan hanya bisa mendengar suara di telinga yang memanggilnya 'Carter'. Mengikuti perintah suara tersebut, ia menjalani misi misterius yang mendebarkan untuk menyelamatkan seorang gadis yang diculik.

Baca juga: Mulai Tayang Kemarin di Netflix, Kesan Drama Hello, Me! di Mata Para Pemain

"Saya sangat beruntung dan ini merupakan suatu kehormatan untuk berbagi pengalaman yang sama dengan penonton di berbagai belahan dunia dan dengan Netflix saya dapat bertemu dengan banyak penonton lintas dunia," kata Jung Byung-gil.

Sutradara Jung Byung-gil mendapat banyak sorotan dari debut filmnya berjudul Action Boys yang memungkinkannya mendapat tempat di Festival Film Internasional Vancouver ke-27 serta acara penting lainnya. Ia juga berhasil memenangkan penghargaan Sutradara Baru Terbaik di Grand Bell Awards ke-50 dan Penghargaan Thriller di Festival Film Fantastis Internasional Brussel ke-31 lewat film Confession of Murder yang keluar tahun 2012. Filmnya di tahun 2017, The Villainess, juga terpilih untuk Midnight Screenings di Festival Film Cannes ke-70 yang semakin membawa namanya di kalangan sineas internasional.

Baca juga: Gong Hyo Jin Akan Bintangi Serial Drama dari Netflix Woman of Crisis?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berbeda dengan Carter, film Korea kedua yang akan menjadi produksi pertama Netflix adalah film romansa yang ceria dan penuh kejutan karya sutradara Park Hyun-jin. Menampilkan kisah cinta yang berbeda antara seorang pria dengan selera seksual yang tak biasa dan seorang wanita yang secara tak sengaja mempelajarinya. Diadaptasi dari webtoon populer
berjudul sama, sang karakter utama berada dalam situasi yang lucu sekaligus menegangkan saat ia berusaha menyembunyikan kecenderungan seksualnya yang tak biasa dari rekan-rekannya.

"Saya mencoba untuk membawa pandangan berbed tentang genre romansa dan seperti yang diketahui karakter utamanya memiliki preferensi seksual khusus, jadi saya akan menyoroti aspek itu sehingga film ini menjadi unik," kata Park Hyun-jin.

Sebagai sutradara yang sering menghasilkan karya-karya romantis, sutradara Park Hyun-jin akan memimpin produksi dengan membawa wawasan dan pengalamannya yang luas di genre ini. Beberapa karyanya adalah Like for Likes yang memasukkan unsur romansa ke dalam tren media sosial, serta Lovers of Six Years yang memberikan gambaran realistis mengenai hubungan dua kekasih yang telah berjalan lama.

Netflix belum mengumumkan tanggal penayangan kedua film tersebut. Namun yang pasti Carter dan Moral Sense akan tayang eksklusif di Netflix dengan menghadirkan keseruan yang berbeda bagi penonton global.

MARVELA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

12 jam lalu

Film Monster. Dok. Netflix
Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.


Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

1 hari lalu

Baby Reindeer. Dok. Netflix
Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

Baby Reindeer adalah kisah nyata yang pernah dialami Richard Gadd, penulis sekaligus pemeran utama dalam serial tersebut.


4 Fakta Drama Korea "Queen of Tears" Episode 13

5 hari lalu

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won dalam drama Queen Of Tears. Dok. tvN
4 Fakta Drama Korea "Queen of Tears" Episode 13

Drama "Queen of Tears" kian menarik perhatian publik pencinta drama Korea Selatan setelah episode 13 tayang pada 20 April 2024 malam kemarin, rating kembali tembus hingga 20 persen.


5 Fakta Film City Hunter yang Tayang 25 April, Pernah Dibintangi Jackie Chan 31 Tahun Lalu

7 hari lalu

Film City Hunter. Dok. Netflix
5 Fakta Film City Hunter yang Tayang 25 April, Pernah Dibintangi Jackie Chan 31 Tahun Lalu

Manga City Hunter beberapa kali diadaptasi. Pada 1993, manga itu diadaptasi ke layar lebar dengan dibintangi Jackie Chan.


Daftar Pemain Goodbye Earth yang Diadaptasi dari Novel Jepang

10 hari lalu

Poster film Goodbye Earth. Foto: Asianwiki.
Daftar Pemain Goodbye Earth yang Diadaptasi dari Novel Jepang

Daftar pemain Goodbye Earth yang diadaptasi dari novel Jepang, ada Ahn Eunjin hingga Kim Yoon Hye


Syuting Serial Netflix, Pangeran Harry dan Meghan Markle Fokus Olahraga Polo

11 hari lalu

Pangeran Harry, Duke of Sussex dari Inggris dan istrinya Meghan, Duchess of Sussex, menyaksikan final bola voli di Invictus Games 2023, sebuah acara multi-olahraga internasional untuk tentara yang terluka, di Duesseldorf, Jerman 15 September 2023. REUTERS/Piroschka Van Wouw
Syuting Serial Netflix, Pangeran Harry dan Meghan Markle Fokus Olahraga Polo

Pangeran Harry sedang bekerja keras untuk serial Netflix baru yang berfokus pada olahraga polo


Profil Kristen Stewart yang Menapaki Usia 34: Pernah Sukses Raih Aktris Terbaik Festival Film Cannes

17 hari lalu

Aktris Kristen Stewart berpose saat menghadiri gala Premier Film Love Lies Bleeding di Beverly Hills, California, Amerika Serikat, 5 Maret 2024. REUTERS/Mario Anzuoni
Profil Kristen Stewart yang Menapaki Usia 34: Pernah Sukses Raih Aktris Terbaik Festival Film Cannes

Kristen Stewart, pemeran Bella Swan dalam seri Twilight lahir pada tanggal 9 April, 1990 di Los Angeles, California.


Menegangkan! Ini 9 Drama Korea Tentang Parasit dan Monster

18 hari lalu

Park Seo Joon dan Han So Hee dalam poster Gyeongseong Creature. Dok. Netflix
Menegangkan! Ini 9 Drama Korea Tentang Parasit dan Monster

Daftar drama Korea tentang parasit dan monster, ada Kingdom hingga Gyeongseong Creature 1 & 2.


Sinopsis Parasyte: The Grey Drakor Netflix Baru Adaptasi Manga

18 hari lalu

Poster serial Parasyte: The Grey yang tayang 5 April 2024. Dok. Netflix
Sinopsis Parasyte: The Grey Drakor Netflix Baru Adaptasi Manga

Cerita Parasyte: The Grey dimulai dari jatuhnya parasit misterius dari luar angkasa ke bumi.


5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

19 hari lalu

Mantan petinju kelas berat, George Foreman. (tvovermind.com)
5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.