Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Jeon So Nee dan Koo Kyo Hwan Bintangi Serial Parasyte: The Grey di Netflix, Ini Jadwal Tayangnya

image-gnews
Serial Parasyte: The Grey tayang 5 April 2024. Dok. Netflix
Serial Parasyte: The Grey tayang 5 April 2024. Dok. Netflix
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Parasyte:The Grey, drama Korea (drakor) genre horor thriller terbaru dibintangi Jeon So Nee dan Koo Kyo Hwan.  Serial ini dijadwalkan tayang perdana melalui Netflix pada 5 April 2024.

Dilansir dari Soompi. Parasyte: The Grey Netflix telah membagikan beberapa cuplikan adegan akting Jeon So Nee, Koo Kyo Hwan, Lee Jung Hyun, Kwon Hae Hyo, dan Kim In Kwon. 

Parasyte: The Grey merupakan drama yang disutradarai dan diproduksi oleh Yeon Sang-ho, yang dikenal karena memimpin produksi salah satu film horor tersukses di Korea Selatan, Train to Busan. Cerita dari serial ini diadaptasi dari manga karya seniman Hitoshi Iwaaki yang kemudian ditulis menjadi naskah oleh Ryu Yong Jae, Yeon Sang Ho. 

Dikutip dari CBR, berdasarkan sinopsisnya, drama ini menceritakan sosok Su-in (Jeon So Nee), seorang wanita muda yang terjebak antara jiwa manusia dan pengaruh parasit yang menempel pada tubuhnya demi mewujudkan kehidupan dengan berdampingan bersama parasit ini.

Parasit ini menempel pada Su-in setelah kecelakaan fatal yang dialaminya. Namun, sebagai mutan yang setengah parasit dan setengah manusia, Su-in tidak sepenuhnya menjadi bagian dari kedua belah pihak. Begitu pula parasit lain yang berusaha mengambil alih tubuh manusia maupun tim yang ditugaskan untuk memberantas organisme parasit ini, yang disebut The Grey, dipimpin oleh Jun-kyung (Koo Kyo Hwan). Dan ketegangan dalam cerita ini dijamin akan menyedot perhatian penonton ke dalam berbagai konflik. 

Profil Jeon So Nee

Jeon So Nee merupakan aktris kelahiran 20 Maret 1991. Dilansir dari laman Mydramalist, ibunya bernama Ko Jae Sook, dikenal sebagai penyanyi dari duo musikal K-pop era 1970-an, Bunny Girls. Perempuan 33 tahun ini sejak kecil memiliki bakat akting yang luar biasa. Sebagian besar gen ibunya diturunkan pada So Nee. Untuk memperdalam ilmunya di bidang seni dan hiburan, Jeon Sonee memutuskan untuk belajar lebih lanjut di Departemen Hiburan Penyiaran Institut Seni Seoul, Korea Selatan.

Karier aktingnya dimulai pada 2012 melalui debutnya di film independen berjudul Photo saat masih kuliah. Setelah itu, ia memilih karier ke depannya untuk menjadi seorang aktor ketika ia menggarap film pendek untuk tugas jurusan film. Pada awal karirenya itu, So Nee bergabung dengan manajemen SOOP dan berakhir kontraknya pada 2023. Saat ini dirinya bekerja sama dengan manajemen di bawah Fable Company. 

Jeon So Nee memulai akting dengan membintangi beberapa drama sebagai pemeran pendukung pada 2016,  antara lain Horror Delivery Service, 72 Seconds Season 3, dan Deux Yeoza. Pada 2018, ia ikut berperan sebagai Joo Hye In dalam drama terkenal Encounter yang dibintangi Song Hyekyo dan Park Bogum. Selanjutnya pada 2020, So Nee mendapat peran utama pertamanya dalam drakor berjudul When My Love Blooms yang membuat namanya makin dikenal. 

Profil Koo Kyo Hwan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selanjutnya pemeran di serial Parasyte: The Grey. aktor Koo Kyo Hwan. Dilansir dari laman Korean Film, ia lahir pada 1982.

Koo Kyo Hwan adalah aktor dan sutradara film indie yang sedang naik daun. Dia merupakan lulusan dari Institut Seni Seoul dengan jurusan pembuatan film. 

Tak banyak yang tahu pria 42 tahun ini telah menyutradarai sejumlah besar film pendek di antaranya, Turtles (2011), yang berhasil menjadi pemenang penghargaan penonton di Festival Film Independen Jeongdongjin, dan Where is my DVD? (2013) menjadi Film Terbaik dalam kompetisi The King of Comedy di Festival Film Pendek Mise-en-scène. 

Koo turut puls muncul di sebagian besar filmnya, dan bahkan memiliki peran kecil dalam film indie favorit Castaway on the Moon (2008) dan romansa fantasi A Werewolf Boy (2012). Ia pernah membuat kontroversi dengan film Jane”(2016), Koo berperan sebagai wanita transgender tituler yang mengasuh sekelompok remaja pelarian. Penampilan luar biasa ini membuatnya memenangi gelar Aktor Terbaik di Festival Film Internasional Busan 2016,serta Aktor Pendatang Baru Terbaik di Baeksang Arts Awards. 

Koo Kyo Hwan sangat dikenal sebagai sutradara, dengan beberapa penghargaan seperti, Penghargaan Sutradara Pendatang Baru Terbaik yang diberikan oleh Jaringan Sutradara Film Korea dan penghargaan Film Independen Terbaik yang berasal dari Asosiasi Kritikus Film Korea.

Pada 2017, ia membawa pulang Penghargaan Aktor Pendatang Baru Terbaik di Festival Film Chunsa untuk peran utamanya sebagai troll internet sayap kanan dalam komedi kelam Beaten Black and Blue (2016). 

Koo Kyo Hwan kembali ke layar lebar pada 2020 dalam film blockbuster aksi musim panas Peninsula yang merupakan sekuel dari Train to Busan dan sempat berkontribusi menghidupkan kembali bioskop selama pandemi Covid-19. Pada 2021, ia berperan sebagai diplomat Korea Utara yang terjebak dalam perang saudara yang berkecamuk di Somalia dalam Escape from Mogadishu (2021). 

Pilihan Editor: Serial Parasyte: The Grey Hadirkan Semesta Lebih Luas dari Manga Aslinya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

6 jam lalu

Drama Korea Signal. (Asian Wiki)
Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.


Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

8 jam lalu

Seo Ye Ji. Instagram.com/@yeyeji_seo
Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

Ada tiga foto yang dibagikan Seo Ye Ji dalam akun Instagram barunya


Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

21 jam lalu

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. wikipedia.org
Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo


Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

22 jam lalu

Film Monster. Dok. Netflix
Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.


9 Drakor Baru Tayang Mei 2024, Banyak Aktor dan Aktris Ternama

22 jam lalu

Poster drama Frankly Speaking. Foto: Wikipedia.
9 Drakor Baru Tayang Mei 2024, Banyak Aktor dan Aktris Ternama

Drakor baru yang tayang Mei 2024, ada Frankly Speaking sampai Crash.


5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

1 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

Berikut adalah 5 drama Korea yang sangat dinantikan yang akan tayang pada periode Mei-Juni 2024:


Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

1 hari lalu

Baby Reindeer. Dok. Netflix
Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

Baby Reindeer adalah kisah nyata yang pernah dialami Richard Gadd, penulis sekaligus pemeran utama dalam serial tersebut.


Lee Joo Bin akan Membintangi Drakor Guardians

1 hari lalu

Lee Joo Bin dalam drama Queen of Tears. Dok. tvN
Lee Joo Bin akan Membintangi Drakor Guardians

Aktris Korea Selatan, Lee Joo Bin dikabarkan akan membintangi drama terbaru berjudul Guardians


Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

2 hari lalu

Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok dalam poster drama Lovely Runner. Dok. Vidio
Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

Bagaimana Byeon Woo Seok jatuh bangun membangun kariernya di dunia seni peran?


Sinopsis Reunion Counseling, Mini Drama Tentang Konsultasi Mantan

2 hari lalu

Reunion Counseling. Foto: Soompi
Sinopsis Reunion Counseling, Mini Drama Tentang Konsultasi Mantan

Reunion Counseling adalah salah satu drama korea atau drakor terbaru yang tayang pada April 2024.