Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Raisa akan Tampil dalam Perayaan Malam Pergantian Tahun di Hotel Mulia Senayan

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Raisa dalam jumpa pers di Hotel Mulia Senayan pada Jumat, 27 Oktober 2023. FTEMPO/Gabriella Keziafanya Binowo.
Raisa dalam jumpa pers di Hotel Mulia Senayan pada Jumat, 27 Oktober 2023. FTEMPO/Gabriella Keziafanya Binowo.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Raisa akan meramaikan perayaan tahun baru 2024 Hotel Mulia Senayan Jakarta. Di acara tersebut, Raisa akan memberikan penampilan spesial yang membuat malam pergantian tahun ini berkesan.

Dalam jumpa persi di Hotel Mulia pada Jumat, 28 Oktober 2023, Raisa bercerita bagaimana kenangannya bersama Hotel Mulia sebagai tempat melepas penat sehabis melangsungkan konser di Gelora Bung Karno bulan Februari lalu.

“Memori terakhir aku di Hotel Mulia itu aku konser di seberang sana (GBK) dan pada akhirnya tepar dan menginapnya di sini. Jadi Hotel Mulia punya tempat yang spesial di hati aku. Dan akhirnya dapat kesempatan untuk meramaikan malam tahun baru (di situ),” kata dia.

Pelantun "Serba Salah" itu menyadari kehadirannya ini akan menjadi momen yang spesial bagi para penonton. Oleh karena itu, ia mempersiapkan yang terbaik agar tahun baru mereka bisa menjadi memori spesial untuk dikenang. 

Raisa turut menghadirkan penampilan spesial visual artist dari Isha Hening yang juga akan menambah nuansa dalam penampilannya.

“Ini menurutku suatu tantangan tersendiri karena kan orang pas tahun baru sama keluarganya punya ekspektasi sesuatu yang luar biasa, pengen ingat-ingat ketika di tahun ke depan, ‘Oh, tahun lalu pas tahun baru di Hotel Mulia ada Raisa nyanyi.’ Pengin punya kenangan yang bagus,” ucapnya.

Raisa akan membawakan lagu dari album pertama hingga album terakhirnya, It’s Personal (2022). Ada pula lagu handmade yang tidak ada di album. Acara ini berlangsung pada 31 Desember 2023 di venue Grand Ballroom, Hotel Mulia Senayan dan akan terbuka untuk umum. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Martino Tanor, General Manager Hotel Mulia Senayan, mengatakan pihaknya sangat senang bisa menghadirkan Raisa di Hotel Mulia Senayan pada acara spesial pergantian tahun baru ini.

"Gaya dan musiknya yang unik sangat melengkapi suasana kemeriahan malam tahun baru. Ini akan menjadi malam yang tak terlupakan,” kata dia.

Pihak hotel telah membuka pendaftaran tiket sejak dua minggu lalu. Tiket yang disediakan adalah seating dengan 3 kategori: VIP, Platinum, dan Gold, dengan kisaran harga Rp2,7 juta hingga Rp4,8 juta. Oleh karena acara ini digelar di Hotel Mulia, bagi penonton yang ingin merayakan malam tahun baru dengan Raisa sekaligus menginap berkesempatan mendapat potongan 25 persen.

GABRIELLA KEZIAFANYA BINOWO

Pilihan Editor: Raisa Nyanyikan Mantan Terindah untuk Mantan Penonton Pestapora yang Baru Putus

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penuh Makna, Ini Arti Judul Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

3 hari lalu

Produser Dipa Andika, CEO Juni Records Adryanto Pratono, Raisa, dan Soleh Solihun selaku sutradara, menghadiri konferensi pers peluncuran poster dan trailer film dokumenter Harta Tahta Raisa, di Jakarta, Selasa, 23 April 2024. Tempo/Marvela
Penuh Makna, Ini Arti Judul Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

Pemilihan judul film dokumenter Harta Tahta Raisa juga melibatkan penggemar Raisa yang akrab disapa YourRaisa.


Alasan Soleh Solihun Jadi Sutradara Film Dokumenter Raisa: Ada Ikatan Emosional

3 hari lalu

Raisa bersama Soleh Solihun yang menjadi sutradara film dokumenter Harta Tahta Raisa, setelah menghadiri konferensi pers di Jakarta, Selasa, 23 April 2024. Tempo/Marvela
Alasan Soleh Solihun Jadi Sutradara Film Dokumenter Raisa: Ada Ikatan Emosional

Soleh Solihun mengungkapkan beberapa hal yang membuatnya tertarik menerima tawaran untuk menjadi sutradara film dokumenter Raisa.


Ketakutan Raisa Sebelum Bikin Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

3 hari lalu

Produser Dipa Andika, Raisa, dan Soleh Solihun setelah menghadiri konferensi pers peluncuran poster dan trailer film dokumenter Harta Tahta Raisa, di Jakarta, Selasa, 23 April 2024. Tempo/Marvela
Ketakutan Raisa Sebelum Bikin Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

Raisa mengungkapkan ketakutannya sebelum memutuskan untuk membuat film dokumenter berjudul Harta Tahta Raisa.


Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

5 hari lalu

Sejumlah warga mengikuti jalan sehat sarungan di Pusat pemerintahan Kota Tangerang, Tangerang, Banten, Minggu, 30 Juli 2023. Acara dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1445 Hijriah tersebut diikuti ribuan warga. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

Kapan tahun baru Islam 1446? Tahun baru Islam bertepatan dengan datangnya bulan Muharram, yakni salah satu bulan suci dalam Islam. Berikut jadwalnya.


7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

10 hari lalu

Biksu Buddha Thailand bepergian dengan perahu di Kanal Ong Ang saat sedekah pagi untuk melakukan upacara keagamaan untuk menandai Tahun Baru tradisional Thailand 'Songkran' di Bangkok, Thailand, 13 April 2024. Thailand merayakan Tahun Baru tradisional Thailand 'Songkran' festival, juga dikenal sebagai festival air, yang setiap tahun jatuh pada tanggal 13 April, dan dirayakan dengan percikan air sebagai tanda simbolis pembersihan dan penghapusan dosa dan nasib buruk dari tahun yang lalu. Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) memasukkan Festival Songkran Thailand ke dalam daftar Warisan Budaya Tak Benda Kemanusiaan. EPA-EFE/NARONG SANGNAK
7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

Dari hiruk pikuk kota metropolitan hingga keindahan alam yang memesona, Thailand memiliki segala yang Anda butuhkan untuk merayakan Festival Songkran.


Menjelang Hari Raya Nyepi, Pengerupukan Disertai Arakan Ogoh-ogoh

52 hari lalu

Sejumlah anak-anak umat Hindu-Madura menyiapkan ogoh-ogoh untuk upacara pengerupukan menjelang hari raya Nyepi di Pura Kertabumi, desa Bongsowetan, Gresik, (03/22). TEMPO/Fully Syafi
Menjelang Hari Raya Nyepi, Pengerupukan Disertai Arakan Ogoh-ogoh

Satu hari sebelum Hari Raya Nyepi, masyarakat Hindu akan melakukan upacara Mecaru yang disebut Pengerupukan. Mengapa ada arakan ogoh-ogoh?


Tulis Surat untuk Putrinya, Raisa Minta Maaf: Mama akan Terus Belajar

12 Februari 2024

Raisa, Hamish Daud, dan putri mereka, Zalina Raine Wyllie. Foto: Instagram/@raisa6690
Tulis Surat untuk Putrinya, Raisa Minta Maaf: Mama akan Terus Belajar

Raisa mengunggah potongan surat yang ditulisnya sendiri untuk putrinya, Zalina yang berulang tahun ke-5.


Terpopuler: Deretan Diskon Imlek dari Hokben, Abuba Steak, Burger King hingga Wingstop; Walhi Bicara soal Rencana Food Estate Baru di Sumsel, NTT dan Papua

11 Februari 2024

Burger King. TEMPO/Dinul Mubarok
Terpopuler: Deretan Diskon Imlek dari Hokben, Abuba Steak, Burger King hingga Wingstop; Walhi Bicara soal Rencana Food Estate Baru di Sumsel, NTT dan Papua

sejumlah restoran menawarkan promo atau diskon berupa potongan harga atau diskon pada hari Tahun Baru Imlek yang jatuh pada Sabtu


KAI Daop 9 Meriahkan Tahun Baru Imlek dengan Hadirkan Atraksi Barongsai di Stasiun

10 Februari 2024

Atraksi barongsai di Stasiun Surabaya Gubeng, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu 10 Februari 2024. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 Surabaya menggelar atraksi barongsai untuk menghibur penumpang kereta api dan menyemarakkan perayaan tahun baru Imlek. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
KAI Daop 9 Meriahkan Tahun Baru Imlek dengan Hadirkan Atraksi Barongsai di Stasiun

PT KAI Daop 9 turut memeriahkan Tahun Baru Imlek 2575 dengan menghadirkan penampilan Barongsai di Stasiun Jember, Sabtu, 10 Februari 2024.


Raisa Datang ke Grammy Awards 2024 di Los Angeles, Tampil Anggun dan Banjir Pujian

7 Februari 2024

Penyanyi, Raisa Andriana. Foto: Instagram/@raisa6690
Raisa Datang ke Grammy Awards 2024 di Los Angeles, Tampil Anggun dan Banjir Pujian

Dibalut gaun asimetris berwarna merah marun dari jenama lokal, gaya Raisa saat menghadiri Grammy Awards 2024 banjir pujian.