Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gipsy Kings by Andre Reyes Siap Ajak Penonton Berjoget di Prambanan Jazz Festival 2023

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Sebagian personel Gipsy Kings by Andre Reyes saat menyanyikan lagu mereka di acara jumpa awak media di Prambanan Jazz CCafe Kamis, 6 Juli 2023. (TEMPO/Muh. Syafifullah)
Sebagian personel Gipsy Kings by Andre Reyes saat menyanyikan lagu mereka di acara jumpa awak media di Prambanan Jazz CCafe Kamis, 6 Juli 2023. (TEMPO/Muh. Syafifullah)
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Gipsy Kings by Andre Reyes, grup musik asal Prancis telah menyiapkan 20 lagu untuk tampil di Prambanan Jazz Festival 2023, Jumat malam, 7 Juli 2023. Lagu-lagu dengan irama musik ala Spanyol yang mereka akan dendangkan bisa membuat pendengar berjoget.

Gipsy Kings by Andre Reyes asal Prancis ini telah meraih dua kali Grammy Award. Andre Reyes mengaku sangat antusias bakal tampil di acara ini. Grupnya akan tampil membawakan lagu-lagu hits-nya untuk menghibur para fans di Indonesia.

"Kami sudah persiapan matang untuk tampil di Indonesia, negara yang indah dan ramah orang-orangnya, kami siapkan 20 lagu," kata Andre dalam bahasa Inggris saat jumpa media di Prambanan Jazz Cafe, Yogyakarta, Kamis petang, 6 Juli 2023.

Bahkan saat jumpa dengan para awak media Gipsy Kings by Andre Reyes juga menyanyikan lagu untuk meramaikan acara sekaligus mengenalkan kembali lagi hitsnya. Di antaranya berjudul Bamboleo. Musik mereka merupakan  perpaduan antara Flamenco Spanyol dan rapsodi Romani dengan Salsa Funk. Lagu-lagu mereka antara lain  Bamboleo, Djobi Djoba, Volare, Baila Me, Sin Ella.

Personel grup ini adalah Nicolas Reyes lead vocals, gitar. Paul Reyes backing vocals, gitar.
Canut Reyes backing vocals, gitar. Patchai Reyes backing vocals, gitar, Andre Reyes backing vocals, gitar Diego Baliardo guitar, Paco Baliardo gitar dan Tonino Baliardo lead gitar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gipsy Kings by Andre Reyes memang baru pertama kali datang di Indonesia. Mereka terkesan dengan makanan Indonesia yang lebih terasa pedas di lidah mereka. Mereka menyukai nasi dan ikan-ikan yang disuguhkan di hotel. "Makanannya lebih pedas dari makanan kami, cuacanya panas, tapi Indonesia adalah negara yang indah," kata salah satu perwakilan Gipsy Kings.

Pendiri Prambanan Jazz Festival, Anas Syahrul Alimi menyatakan pihaknya akan menyajikan festival dengan konsep berbeda. Dengan mengusung tema Culture for the Future, Prambanan  Jazz Festival tahun ini disajikan dengan konsep The Magical Experience. "Kami harap penonton akan mendapat pengalaman yang berbeda dari gelaran sebelumnya. Kita tampilkan artis-artis yang beragam dari jazz banget sampai yang tidak jazz banget," kata dia.

MUH SYAIFULLAH

Pilihan editor: Prambanan Jazz Festival 2023 Digelar Selama 6 Hari Mulai Hari Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


The Gentlemen, Musisi Gaek Memukau Ribuan Penonton Prambanan Jazz Festival 2023

17 Juli 2023

The Gentlemen tampil memukau di Prambanan Jazz Festival 2023, Ahad malam, 16 Juli 2023. Foto: dok Prambanan Jazz
The Gentlemen, Musisi Gaek Memukau Ribuan Penonton Prambanan Jazz Festival 2023

Tampil di malam pamungkas Prambanan Jazz Festival 2023, energi The Gentlemen masih seperti kawula muda.


Denny Caknan dan Rhoma Irama Tampil di Prambanan Jazz Festival 2023, Kok Bisa?

7 Juli 2023

Denny Caknan, penyanyi lagu Jawa yang disebut penerus Didi Kempot. Foto: IG @denny_caknan
Denny Caknan dan Rhoma Irama Tampil di Prambanan Jazz Festival 2023, Kok Bisa?

Hadirnya raja dangdut Rhoma Irama dan Denny Caknan di Prambanan Jazz Festival 2023 bakal menjadi sajian berbeda


Prambanan Jazz Festival 2023 Digelar Selama 6 Hari Mulai Hari Ini

7 Juli 2023

Jumpa pers Prambanan Jazz Festival 2023. (TEMPO/Muh. Syaifullah)
Prambanan Jazz Festival 2023 Digelar Selama 6 Hari Mulai Hari Ini

Prambanan Jazz Festival 2023 digelar selama enam hari, minggu pertaama 7 hingga 9 Juli 2023 dan minggu kedua 14 hingga 16 Juli 2023


Gypsi Kings By Andre Reyes Hingga Vertical Horizon Akan Tampil di Prambanan Jazz Festival #9

7 Juli 2023

Konferensi pers Prambanan Jazz Festival
Gypsi Kings By Andre Reyes Hingga Vertical Horizon Akan Tampil di Prambanan Jazz Festival #9

Gipsy Kings by Andre Reyes yang hadir dalam konferensi pers ini menyampaikan kegembiraan mereka tiba di Yogyakarta untuk pertama kalinya akan tampil di Prambanan Jazz Festival 2023


Jadwal Lengkap Festival Musik 2023, Kapan Slank, TXT dan Coldplay Tampil?

1 Juni 2023

Band asal Inggris, Coldplay saat tampil dalam acara Brit Awards 2016 di 02 Arena, London, 24 Februari 2016. REUTERS/Stefan Wermuth
Jadwal Lengkap Festival Musik 2023, Kapan Slank, TXT dan Coldplay Tampil?

Setelah pandemi, 2023 menjadi tahun kembalinya festival musik digelar di Indonesia. Berikut jadwal lengkapnya, dari Slank sampai Coldplay.


Selain Ngayogjazz, Ini Sederet Event yang Layak Didatangi di Sleman Sepanjang 2023

22 Januari 2023

Wisatawan mengikuti wisata petualangan Lava Tour Merapi menggunakan mobil jip offroad di kali Kuning kawasan lereng gunung Merapi Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, Kamis, 22 Desember 2022. Pengelola mengaku sejak sepekan menjelang libur Natal dan tahun baru 2023 yang bertepatan dengan libur sekolah wisata Lava Tour Merapi mulai ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. ANTARA FOTO/Anis Efizudin
Selain Ngayogjazz, Ini Sederet Event yang Layak Didatangi di Sleman Sepanjang 2023

Sedikitnya ada 60 event disiapkan di Kabupaten Sleman di sepanjang tahun ini untuk memancing kunjungan wisatawan.


Prambanan Jazz Festival 2023 Hadirkan Gemini, Artis K-Pop agar Sedot Perhatian Anak Muda

23 Desember 2022

Panitia Prambanan Jazz jumpa pers di Sleman, Rabu, 21 Desember 2022 (TEMPO/Shinta Maharani)
Prambanan Jazz Festival 2023 Hadirkan Gemini, Artis K-Pop agar Sedot Perhatian Anak Muda

Penyelenggaraan Prambanan Jazz Festival 2023 menghadirkan artis lintas genre musik, salah satunya Gemini, artis K-Pop.


Ini Sebab Prambanan Jazz Festival 2023 Bakal Digelar Sampai 6 Hari

21 Desember 2022

Isyana Saraswati tampil dalam perhelatan Prambanan Jazz Festival 2020 bertajuk
Ini Sebab Prambanan Jazz Festival 2023 Bakal Digelar Sampai 6 Hari

Penyelenggaraan Prambanan Jazz Festival 2023 dipastikan bakal berbeda dari delapan perhelatan sebelumnya.


Inilah 7 Festival Jazz Akbar di Indonesia, Tak Hanya Java Jazz

26 Juli 2022

Diana Krall dan Sejumlah Musisi Lainnya  Bangga Bermain di Prambanan Jazz Festival
Inilah 7 Festival Jazz Akbar di Indonesia, Tak Hanya Java Jazz

Pergelaran fetival musik jazz cukup banyak di Indonesia, tak hanya Java Jazz, ada pula Prambanan Jazz Festival hingga Jazz Gunung Bromo.


Prambanan Jazz Festival Digelar Langsung Akhir Pekan Ini, Ada Penampilan Andien hingga Tulus

1 Juli 2022

Isyana Saraswati tampil dalam perhelatan Prambanan Jazz Festival 2020 bertajuk
Prambanan Jazz Festival Digelar Langsung Akhir Pekan Ini, Ada Penampilan Andien hingga Tulus

Prambanan Jazz Festival (PJF) 2022 ini akan digelar selama tiga hari, Jumat hingga Minggu, 1- 3 Juli 2022.