Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sammy Simorangkir Beri Peringatan ke Pencuri yang Masuk ke Halaman Rumahnya

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Sammy Simorangkir dan Viviane. INSTAGRAM
Sammy Simorangkir dan Viviane. INSTAGRAM
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPenyanyi Sammy Simorangkir memberi peringatan kepada pencuri yang masuk ke halaman rumahnya. Melalui rekaman CCTV, Sammy melihat seseorang mendatangi rumahnya lalu mencoba mencongkel kaca spion mobilnya yang terparkir di garasi.

Rekaman CCTV itu diunggah oleh Sammy di Instagramnya. Dari video tersebut diketahui kejadian terjadi pada Kamis, 8 Juli 2021 sekitar pukul 03.13 WIB. Sempat mencoba mencongkel kaca spion mobil milik Sammy namun tidak berhasil. Pelaku akhirnya pergi berlari dengan tangan kosong.

"Siapa pun Anda yang sudah masuk pekarangan rumah saya dan mencoba menyongkel spion mobil saya … #tidurandatidakakannyenyak #samasamaanaktimurbos," tulis Sammy di Instagram pada Minggu, 11 Juli 2021.

Istri Sammy, Viviane juga mengunggah rekaman CCTV itu ke Instagramnya. Dengan kalimat yang lebih lembut, Viviane mencoba mengerti bahwa saat ini banyak orang yang sedang dalam masa sulit, termasuk keluarganya. Meski begitu, tindakan kejahatan seperti ini tidak dapat dibenarkan apapun alasannya.

"Hi mas lagi susah yah, sampai masuk pekarangan rumah saya mau ambil spion, huhu sama mas kita semua memang lagi susah suami saya juga sudah lama enggak bisa kerja selama pandemi ini. Cuma kalau lagi susah jangan sampai salah jalan yah please, kalau Tuhan yang tegur sih serem huhu atut," tulis Viviane.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seorang netizen berkomentar bahwa pelaku sedang dalam keadaan terdesak untuk bertahan hidup. Hal ini langsung ditanggapi Viviane dan ia menyatakan tidak akan melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib. Ia mengaku sudah ikhlas dengan apa yang terjadi.

"Makanya kita pun enggak mau laporin ke polisi juga, cuma bisa berdoa aja jadi pembelajaran buat kita semua, di saat keadaan sesusah apapun iman kita harus makin kuat harus selalu percaya bahwa Tuhan selalu sertai. Tuhan juga yang akan buka jalan," tulisnya.

Netizen lainnya merasa kesal melihat pelaku. Mereka juga menyarankan agar Sammy Simorangkir memasangkan pagar di garasi rumahnya agar kejadian serupa tidak terulang kembali. "Dikiranya itu spion mobil biasa yang gampang congkelnya, tahu-tahu malah kayak lagi congkel beton," tulis @satriaadiw__. "Bang @sammysimorangkir pagar rumahnya demi keamanan," tulis @nalin_sumarlin. "Yakin lah setelah dia lihat postingan ini pasti hidupnya saat ini engak tenang karena dengan postingan ini saja dia sudah kena efek jera," tulis @romi_iskasim.

Baca juga: Selain Anji, 5 Musisi Ini Pernah Terjerat Kasus Narkoba

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penjambret Uang Rp 52 Juta Diringkus Setelah Buron Dua Bulan

2 hari lalu

Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com
Penjambret Uang Rp 52 Juta Diringkus Setelah Buron Dua Bulan

Polisi menangkap JK, 30 tahun, penjambret uang Rp 52 juta milik seorang pedagang sembako di Pisangan, Desa Kayu Agung, Kecamatan Sepatan.


Mobil Dinas Brimob Polda Papua Dicuri di Bandara Sentani, Polisi Lumpuhkan Pelaku

2 hari lalu

Ilustrasi Pencurian Mobil. thecarconnection.com
Mobil Dinas Brimob Polda Papua Dicuri di Bandara Sentani, Polisi Lumpuhkan Pelaku

Pencuri mobil dinas Brimob Polda Papua itu dilumpuhkan di dekat batas kota.


Warga Rawamangun Pergoki Pelaku Ganjal ATM saat Kartu Korban yang Dicuri Terjatuh

3 hari lalu

Ilustrasi ATM (REUTERS)
Warga Rawamangun Pergoki Pelaku Ganjal ATM saat Kartu Korban yang Dicuri Terjatuh

Seorang pelaku pencurian dengan modus ganjal ATM ditangkap. Di dalam tasnya ada 50 lebih kartu ATM


Kasus Pembunuhan Kembali Terjadi di Garut, Ibu 53 tahun Ditemukan Tewas Mengenaskan

4 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Kasus Pembunuhan Kembali Terjadi di Garut, Ibu 53 tahun Ditemukan Tewas Mengenaskan

Dalam kasus pembunuhan di Cikajang, Garut itu, anak korban juga dianiaya sehingga luka serius di kepala dan wajah.


Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

6 hari lalu

Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. chronicle.co.zw/
Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

Asem, 30 tahun, menjadi bulan bulanan warga yang emosi karena ulahnya mencuri di toko emas di Tangerang.


Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

7 hari lalu

Ilustrasi penjara. Sumber: aa.com.tr
Tentara AS Ditahan di Rusia, Dituduh Mencuri Uang Kekasihnya

Rusia menuduh tentara AS terlibat pencurian dengan mengambil uang kekasihnya.


Pedagang Siomay Curi 675 Celana Dalam Wanita Demi Kepuasan Seksual

10 hari lalu

Pelaku pencurian ratusan celana dalam wanita dihadirkan saat pers rilis di Polsek Banyumanik Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 4 Mei 2024. Foto: ANTARA/I.C. Senjaya
Pedagang Siomay Curi 675 Celana Dalam Wanita Demi Kepuasan Seksual

Polisi menangkap seorang pemuda berinisial J, 31 tahun, karena diduga mencuri ratusan celana dalam wanita dari berbagai indekos


IPW Minta Polisi Proses Hukum Richard Lee Atas Dugaan Rekayasa Pencurian untuk Konten Klinik

10 hari lalu

Sugeng Teguh Santoso. antaranews.com
IPW Minta Polisi Proses Hukum Richard Lee Atas Dugaan Rekayasa Pencurian untuk Konten Klinik

Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso meminta Polresta Padang untuk mengusut Richard Lee yang diduga merekayasa pencurian di klinik miliknya.


Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

12 hari lalu

Tersangka perampasan ponsel Yusuf Arifin dibawa ke Satreskrim Polres Metro Depok, Selasa, 1 Mei 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.


Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

13 hari lalu

Tersangka perampasan ponsel Yusuf Arifin dibawa ke Satreskrim Polres Metro Depok, Selasa, 1 Mei 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.