Didi Kempot Ungkap Asal Usul Namanya

Reporter

Pengdangdut Didi Kempot yang terkenal dengan lagu cintanya yang menggugah hati,mendapat julukan Godfather of Broken Hearts.
Pengdangdut Didi Kempot yang terkenal dengan lagu cintanya yang menggugah hati,mendapat julukan Godfather of Broken Hearts.

TEMPO.CO, Jakarta - Didi Kempot semakin digilai kaum muda yang menjulukinya "The Godfather of Broken Heart". Memulai karier sebagai musisi jalanan, nama Kempot yang tersemat di namanya ternyata punya hubungan dengan asal-usul perjalanan musiknya.

"Sebelum saya masuk ke dunia rekaman, saya sempat jadi penyanyi jalanan alias Kempot, Kelompok Penyanyi Trotoar," tutur Didi dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa, 10 Maret 2020.

Maestro campursari ini lahir dari keluarga seniman. Ayahnya adalah Ranto Edi Gudel pemain ketoprak di Jawa Tengah. Ibunya Umiyati Siti Nurjanah, penyanyi tradisional di Ngawi. Kakaknya adalah Mamiek Prakoso, pelawak yang tenar lewat grup Srimulat.

"Saya berseni mungkin karena hidup ke kehidupan seniman tradisional," ucap dia.

Dia meyakini jalan yang dipilih bisa menghidupinya setelah berkaca dari apa yang ia rasakan sendiri. Bila kakaknya mengambil jalur lawak, Didi meneruskan apa yang telah ditempuh sang ibu dan membanggakan kedua orangtua.

Nama Didi Kempot tenar di negara Suriname dan Belanda, bahkan dia beberapa kali memenangi anugerah musik nasional di Suriname. Lagu "Cidro" menjadi awal kepopulerannya di negara Amerika Selatan bekas jajahan Belanda itu.Penyanyi campursari Didi Kempot (kanan) menghibur para penonton saat konser di Kelapa Gading, Jakarta, 19 Januari 2020. Belakangan ini namanya kembali menghiasi dunia musik tanah air setelah acara di Taman Balekambang Solo dan program “Ngobam (Ngobrol Bareng Musisi)” yang disajikan di sebuah chanel Youtube milik Gofar Hilman pada 20 Juli 2019. ANTARA/Rivan Awal Lingga

"Saya nyanyi ada satu lagu Jawa judulnya Cidro, di Indonesia kurang terkenal, ternyata ada turis Suriname di Indonesia, domisili di Belanda, lagu itu lalu diputar di radio Amsterdam, lagunya digemari sekali," kata Didi.

Belasan kali penyanyi bernama lengkap Dionisius Prasetyo ini bolak-balik ke Suriname untuk manggung. Komunitas Jawa di Suriname mencapai 15 persen dari total populasi.

Namun, menurut Soewarto Moestadja, yang menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri Suriname pada 2013 lalu, musik Didi tak cuma populer di komunitas Jawa, melainkan orang-orang Suriname yang memang penggemar musik campur sari serta keroncong.

Ia tak menyangka mantan pengamen jalanan bisa diterima oleh pendengar di Eropa dan Amerika Selatan. Namun yang lebih membanggakan bagi Didi adalah kini dia bisa menggelar konser akbar di kampung halamannya sendiri.

Didi Kempot akan menggelar konser akbar peringatan 30 tahun berkarya bertajuk Ambyar Tak Jogeti di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 10 Juli 2020. "Konser ini paling membanggakan, di negara saya sendiri... Itu membanggakan karena ternyata Indonesia masih bisa menerima dan menghargai tembang-tembang Indonesia."

Didi Kempot bakal tampil bersama dua penyanyi lain, yakni Victor Hutabarat dan Yopie Latul. Harga tiket dijual mulai dari Rp100.000 hingga Rp500.000.




Berita Selanjutnya





7 Lagu Populer Didi Kempot Kenalkan Destinasi Wisata Termasuk Nickerie, Di Manakah Itu?

27 hari lalu

Penyanyi Didi Kempot menghibur penggemarnya dalam penampilan bertajuk
7 Lagu Populer Didi Kempot Kenalkan Destinasi Wisata Termasuk Nickerie, Di Manakah Itu?

Didi Kempot mewarnai Google Doodle kemarin. Simak lagu-lagu hits dari The Godfather of Broken Heart ini, termasuk caranya perkenalkan destinasi wisata


Selebritas Tutup Usia karena Serangan Jantung: Michael Jackson, Lisa Marie Presley hingga Didi Kempot

17 Januari 2023

Lisa Marie Presley dan Michael Jackson saat mengunjungi Versailles, Prancis, pada 1994. Shutterstock
Selebritas Tutup Usia karena Serangan Jantung: Michael Jackson, Lisa Marie Presley hingga Didi Kempot

Lisa Marie Presley meninggal akibat serangan jantung seperti ayahnya Elvis Presley dan mantan suaminya Michael Jackson.


Hari Ini 47 Tahun Suriname, Tak Jauh dari Brasil Mengapa Terasa Dekat Indonesia?

25 November 2022

Kedatangan imigran Jawa di Paramaribo, 1925. Kedatangan tersebut terus berlanjut, dikarenakan kebutuhan yang terus meningkat atas buruh kontrak di ladang-ladang Suriname. hetverhaalvangroningen.nl
Hari Ini 47 Tahun Suriname, Tak Jauh dari Brasil Mengapa Terasa Dekat Indonesia?

Hari ini, 25 November adalah hari kemerdekaan Suriname dari Belanda. Mengapa dekat Indonesia, meskipun posisinya tak jauh dari Brasil.


Didi Kempot: Ciptakan Ratusan Lagu, Terkenal di Suriname, dan Banjir Penghargaan

5 Mei 2022

Didi Kempot menghibur penggemarnya saat tampil dalam Jazz Traffic Festival di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu malam, 14 September 2019. ANTARA
Didi Kempot: Ciptakan Ratusan Lagu, Terkenal di Suriname, dan Banjir Penghargaan

Penyanyi campur sari Didi Kempot meninggal dua tahun lalu. The Father of Broken Heart terkenal sampai Suriname dan telah ciptakan ratusan lagu.


Duka Sobat Ambyar, 2 Tahun Kepergian Didi Kempot The Godfather of Broken Heart

5 Mei 2022

Penyanyi Didi Kempot menghibur penggemarnya dalam penampilan bertajuk
Duka Sobat Ambyar, 2 Tahun Kepergian Didi Kempot The Godfather of Broken Heart

Hari ini, Selasa 5 Mei 2020 silam, Penyanyi Campur Sari Didi Kempot meninggal. The Godfather of Broken Heart itu wafat di Solo. Sobat ambyar berduka.


Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Berziarah ke Makam Didi Kempot

6 Maret 2022

Komunitas pecinta sepeda yang tergabung dalam Gowes Pendukung Gus Muhaimin (Gowes Pengin), Ibu-Ibu Komunitas Senam, dan Pegiat Seni Kabupaten Pacitan, Jawa Timur  mendeklarasikan dukungan untuk Muhaimin Iskandar maju sebagai Capres di Pilpres 2024. Para relawan menggelar acara konser rakyat yang bertempat di halaman studio Radio Citra Buana (RCB) FM, Ploso, Pacitan, Ahad, 27 Februari 2022. Foto: Istimewa
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Berziarah ke Makam Didi Kempot

Muhaimin mengaku dirinya dan PKB memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Didi Kempot semasa hidup.


31 Desember, Hari Lahir The Godfather of Broken Heart Didi Kempot

31 Desember 2021

Didi Kempot menghibur penggemarnya saat tampil dalam Jazz Traffic Festival di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu malam, 14 September 2019. ANTARA
31 Desember, Hari Lahir The Godfather of Broken Heart Didi Kempot

Hari ini, 31 Desember merupakan kelahiran almarhum the Godfather of Broken Heart Didi Kempot, maestro campursari asal Surakarta. Ini profilnya.


Jejak Orang Jawa di Suriname, Negara Eks Kolonial Belanda

26 November 2021

Ranomi Kromowidjojo menyapa pendukungnya usai menjuarai Kejuaraan FINA World Swimming Championships ke-14 dalam Final 100m Gaya Bebas Putri di Hangzhou, Tiongkok, 13 Desember 2018. Ranomi Kromowidjojo adalah perenang asal Belanda yang berdarah campuran Belanda-Suriname asal jawa Indonesia. REUTERS/Aly Song
Jejak Orang Jawa di Suriname, Negara Eks Kolonial Belanda

Meskipun mereka telah ada di Suriname selama beberapa generasi, banyak dari mereka masih mengakui diri sebagai orang Jawa.


Duka Sobat Ambyar, Setahun The Godfather of Broken Heart Didi Kempot Berpulang

5 Mei 2021

Warga mengusung poster ucapan duka cita untuk mengenang penyanyi campursari Dionisius Prasetyo atau Didi Kempot yang meninggal dunia di Solo, Jawa Tengah, Selasa 5 Mei 2020. Didi Kempot meninggal dunia saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo, Selasa (5/5/2020), dan rencananya akan dimakamkan di tempat kelahiran Ngawi, Jawa Timur. ANTARAFOTO/Maulana Surya
Duka Sobat Ambyar, Setahun The Godfather of Broken Heart Didi Kempot Berpulang

Didi Kempot, musisi bergelar The Godfather of Broken Heart Didi Kempot meninggal 5 Mei setahun lalu. Duka para sobat ambyar di penjuru Tanah Air.


Lagunya yang Berbahasa Jawa Semakin Viral, Ini Sihir Denny Caknan

24 Maret 2021

Denny Caknan/Pribadi
Lagunya yang Berbahasa Jawa Semakin Viral, Ini Sihir Denny Caknan

Nama Denny Caknan terus menjadi sorotan publik. Simak kisah Denny yang berhasil membuat lagu berbahasa Jawa semakin viral.