Euforia Masyarakat Saat Kunjungan Paus Fransiskus, dari Terima Berkat Sampai Canda Masuk Tol

Jumat, 6 September 2024 10:53 WIB

Paus Fransiskus menyapa umat Katolik yang menunggu dii kawasan Senayan seusai memimpin Misa Akbar di Stadion Utama GBK, Jakarta, Kamis, 5 September 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean

TEMPO.CO, Jakarta - Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia dari 3 hingga 6 September 2024 menyebarkan euforia ke berbagai lapisan masyarakat, mulai dari tokoh ternama hingga masyarakat biasa. Umat Katolik menyambutnya dengan antusiasme yang beragam. Beberapa bahkan mendapatkan kesempatan langka untuk bertemu dan diberkati pemimpin tertinggi gereja Katolik se-dunia itu.

Pagi tadi, Paus Fransiskus sudah bertolak ke Papua Nugini. Berikut ini beberapa momen yang menunjukkan euforia dan kesaksian masyarakat dalam kunjungan Paus bernama lahir Jorge Mario Bergoglio ini.

Momen Merry Riana Bertemu dan Cium Tangan Paus

Rabu, 4 September 2024, Merry Riana, pembicara dan motivator kenamaan, dapat kesempatan bertemu Paus Fransiskus di Graha Pemuda, Gereja Katedral, Jakarta Pusat. Melalui unggahannya di Instagram, Merry Riana tampak menyalami dan mencium tangan Paus setelah sesi dialog bersama Scholas Occurentes. Ia mengungkapkan rasa syukurnya, "Rasa syukur yang tak terhingga, hari ini saya bisa bertemu dengan Pope Francis dan menerima berkatnya."

Menurut Merry Riana, Paus Fransiskus memilih Indonesia karena negara ini dianggap sebagai contoh harmoni dan persatuan di tengah dunia yang penuh konflik. "Di saat dunia dihadapkan dengan lebih dari 27 peperangan, Indonesia berdiri sebagai bukti bahwa perbedaan bisa menjadi kekuatan, bahwa harmoni bisa terwujud dari keragaman," tulisnya.

Anne Avantie Antusias Sambut Paus Fransiskus

Desainer kebaya ternama Indonesia, Anne Avantie, juga menunjukkan antusiasmenya dalam menyambut kedatangan Paus Fransiskus. Ia bahkan sampai ikut melambaikan tangan pada masyarakat yang menyambut Sri Paus. Dalam unggahan Instagram pada Kamis, 5 September 2024, Anne mengunggah perjalanannya saat menuju Gelora Bung Karno (GBK) untuk mengikuti Misa Agung.

Advertising
Advertising

“Dalam perjalanan…. Bunda bertemu dengan banyak BIS yang tidak terhitung jumlahnya.. dan plat nomor dari seluruh NUSANTARA.. menandakan betapa ANTUSIAS nya mereka ingin berjumpa dengan Bapa PAUS FRANSISKUS yang nanti akan bersama sama mengikuti misa pada pukul 17.00.”

Momen Haru Paus Fransiskus Berikan Berkat untuk Ibu Hamil

Kunjungan Paus Fransiskus juga menyentuh hati banyak orang, termasuk Veronica Christianti, seorang ibu hamil yang mendapatkan berkat khusus dari Paus. Pada Kamis, 5 September 2024, Paus Fransiskus berhenti untuk memberkati Veronica yang menunggu di kawasan Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral.

Video tersebut viral di media sosial, dan diearnai momen haru ketika Paus Fransiskus mengelus perut Veronica dan bertanya mengenai kelahiran bayi mereka yang akan diberi nama Cecilia. Veronica dan suaminya, Gregorius Bangkit, juga menerima kalung rosario sebagai hadiah. "Cecilia this is for you (Cecilia ini untukmu)," ujar Paus Fransiskus.

Gregorius juga mengungkapkan perasaannya melalui Instagram, "Nangis, gemeteran, terharu dan merinding jadi satu... Gak pernah menyangka bisa sedekat ini bahkan bisa diberkati langsung oleh Bapa Suci Paus Fransiskus... Pengalaman rohani yang sungguh luar biasa dan mungkin tidak bisa terulang 2x."

Euforia Juga Dirayakan Warganet di Media Sosial

Kunjungan Paus Fransiskus juga disertai dengan momen-momen yang mengundang tawa di media sosial. Warganet pun menyambut kedatangan Sri Paus dengan suka cita. Adapun Paus menggunakan mobil Innova Zenix selama kunjungannya di Jakarta, yang kemudian memicu komentar lucu dari warganet. Mereka membicarakan perihal melekatnya budaya atau perilaku tertentu masyarakat Indonesia yang lekat dengan merek mobil tersebut.

Seorang warganet mengunggah meme di X yang menuliskan, “Supir Innova Paus Fransiskus keluar tol bandara,” disertai meme yang bertulisan “Maaf Yang Mulia Paus, Punya E-Toll?” unggahan tersebut telah dilihat lebih dari 400 ribu kali dan memicu berbagai respons menggelitik dari warganet. Di antaranya seperti, “Paus Fransiskus selama di jalan denger Prambors, TraxFM atau malah Elshinta ya?” serta “AC cukup ya, Pak?” Momen ini menunjukkan bagaimana kunjungan Paus Fransiskus menjadi topik hangat di kalangan masyarakat, baik dalam konteks spiritual maupun celetukan jenaka.

Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3 hingga 6 September 2024 adalah bagian dari perjalanan apostoliknya di kawasan Asia-Pasifik, dengan fokus pada pesan perdamaian, kemanusiaan, dan harmoni lintas agama. Setelah Indonesia, Paus akan melanjutkan kunjungannya ke Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura.

INSTAGRAM | X

Pilihan Editor: Deretan Selebritas Tanah Air yang Mengikuti Misa Agung Paus Fransiskus

Berita terkait

Mengintip Akomodasi Paus Fransiskus Selama di Singapura, Pusat Retret yang Bersahaja di Punggol

13 jam lalu

Mengintip Akomodasi Paus Fransiskus Selama di Singapura, Pusat Retret yang Bersahaja di Punggol

Kesederhanaan dan fungsionalitas menjadi fokus utama Paus Fransiskus memilih tempat menginap.

Baca Selengkapnya

TPNPB-OPM: Proposal Pembebasan Pilot Susi Air Tak Berkaitan dengan Kunjungan Paus Fransiskus

23 jam lalu

TPNPB-OPM: Proposal Pembebasan Pilot Susi Air Tak Berkaitan dengan Kunjungan Paus Fransiskus

TPNPB-OPM telah mengajukan proposal kepada pemerintah Indonesia dan Selandia Baru soal rencana pembebasan pilot Susi Air

Baca Selengkapnya

Bisa Diidentifikasi, Ini 5 Eror pada Gambar atau Foto Palsu Bangkitan AI

4 hari lalu

Bisa Diidentifikasi, Ini 5 Eror pada Gambar atau Foto Palsu Bangkitan AI

Sebuah studi oleh Google menemukan lonjakan pesat proporsi gambar-gambar bangkitan AI dalam klaim-klaim cek-fakta hoax sejak awal 2023 lalu.

Baca Selengkapnya

Momen Tak Terlupakan Lyodra Ginting Tampil dalam Misa Agung Paus Fransiskus di GBK

4 hari lalu

Momen Tak Terlupakan Lyodra Ginting Tampil dalam Misa Agung Paus Fransiskus di GBK

Penyanyi Lyodra Ginting mengalami momen bersejarah pada Kamis, 5 September lalu kala diberkati Paus Fransiskus dalam Misa Agung di GBK, Jakarta

Baca Selengkapnya

Masyarakat Indonesia di Mata Paus Fransiskus: Hangat Seperti Orang Napoli

4 hari lalu

Masyarakat Indonesia di Mata Paus Fransiskus: Hangat Seperti Orang Napoli

Di mata Paus Fransiskus, masyarakat di Indonesia seperti orang-orang Napoli. Napoli adalah kota terbesar di Italia Selatan.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Kecam Pembantaian Anak-anak Palestina di Gaza akibat Pengeboman Israel

4 hari lalu

Paus Fransiskus Kecam Pembantaian Anak-anak Palestina di Gaza akibat Pengeboman Israel

Paus Fransiskus mengecam kematian anak-anak Palestina dalam serangan militer Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Bicara soal Demokrasi di Indonesia: Komunikasi Lintas Sektor Perlu Dilakukan

4 hari lalu

Paus Fransiskus Bicara soal Demokrasi di Indonesia: Komunikasi Lintas Sektor Perlu Dilakukan

Paus Fransiskus menyatakan dinamika sosial dan politik yang terjadi baru-baru ini banyak dialami oleh negara berkembang.

Baca Selengkapnya

Antara Trump dan Harris, Siapa Pilihan Paus Fransiskus?

4 hari lalu

Antara Trump dan Harris, Siapa Pilihan Paus Fransiskus?

Paus Fransiskus mengkritik Harris dan Trump, meminta umat Katolik AS untuk memilih 'kejahatan yang lebih kecil'.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Akhiri Perjalanan ke Asia Tenggara dan Oseania

5 hari lalu

Paus Fransiskus Akhiri Perjalanan ke Asia Tenggara dan Oseania

Paus Fransiskus mengakhiri lawatan ke Asia Tenggara dan Oseania selama 12 hari.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Pulang ke Vatikan Hari Ini, Naik Singapore Airlines

5 hari lalu

Paus Fransiskus Pulang ke Vatikan Hari Ini, Naik Singapore Airlines

Paus Fransiskus mengakhiri perjalanan apostoliknya di Singapura setelah sebelumnya mengunjungi Indonesia, Papua Nugini, dan Timor Leste.

Baca Selengkapnya