Perjalanan Karier 2NE1 yang Akan Konser untuk Rayakan Anniversary ke-15

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Rabu, 24 Juli 2024 21:50 WIB

2NE1, Sandara Park, CL, Park Bom dan Minzy reuni di Coacella, Sabtu 16 April 2022. Instagram/@daraxxi.

TEMPO.CO, Jakarta - Girl group Kpop generasi kedua, 2NE1 mengumumkan akan menggelar reuni dan konser pada akhir 2024 ini untuk merayakan anniversary debut ke-15 mereka.

Kabar bahagia untuk Blackjacks, sebutan fans 2NE1, ini disampaikan langsung oleh Produser Umum YG Entertainment, Yang Hyun Suk.

“Para anggota 2NE1 memberitahu saya bahwa mereka ingin menggelar konser untuk memperingati ulang tahun ke-15 mereka, jadi kami berbincang dan dengan gembira mendiskusikan kemungkinan untuk melangsungkan semuanya tahun ini,” ucap Yang Hyun Suk melalui kanal Youtube resminya, Senin 22 Juli 2024, dini hari waktu Korea Selatan.

Yang Hyun Suk memastikan, konser 2NE1 akan dimulai pada Oktober 2024 di Seoul. Rangkaian itu kemudian akan dilanjutkan di Osaka dan Tokyo, Jepang pada akhir November dan Desember. Tak menutup kemungkinan 2NE1 juga akan menyapa penggemarnya di wilayah lain pada 2025, karena saat ini mereka sedang menyesuaikan jadwal.

“Konser ini akan sangat spesial. Generasi yang tumbuh bersama 2NE1 dan mendengarkan musik mereka berbagi kenangan. Kami akan bekerja keras dengan seluruh staf untuk menciptakan konser yang sukses,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Lantas, bagaimana perjalanan karier 2NE1 yang akan menggelar konser untuk rayakan anniversary ke-15? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Perjalanan Karier 2NE1

2NE1 adalah grup wanita asal Korea Selatan yang dibentuk oleh YG Entertainment. Grup dengan identitas warna khas Hot Pink ini terdiri dari empat orang anggota, yakni CL, Sandara Park atau Dara, Minzy, dan Park Bom.

Melansir dari laman K-pop Fandom, nama 2NE1 adalah singkatan dari “New Evolution of The 21st Century.” Adapun pengucapannya adalah “To anyone” atau “Twenty-one.”

Grup ini debut pada 6 Mei 2009 dengan single “Fire”, menandai awal perjalanan mereka dalam industri musik K-pop. Sebelumnya, grup ini sempat tampil bersama rekan satu labelnya, BIGBANG, untuk lagu komersial “Lollipop” pada Maret 2009.

Dikenal dengan gaya musik yang enerjik dan berbeda dari grup lain, 2NE1 dengan cepat mendapatkan popularitas. Lagu debut mereka menunjukkan kemampuan vokal dan rap yang kuat, serta penampilan panggung yang penuh semangat.

Sejak debut, 2NE1 terus meraih kesuksesan dengan serangkaian hits seperti “I Don't Care”, “Go Away”, “Lonely"” dan “I Am The Best". Lagu-lagu mereka tidak hanya menduduki puncak tangga lagu di Korea Selatan, tetapi juga mendapat pengakuan internasional.

2NE1 dikenal dengan kemampuan mereka untuk menggabungkan berbagai genre musik, termasuk hip-hop, R&B, dan elektronik, yang menciptakan suara yang unik dan khas. Salah satu keunikan 2NE1 adalah kemampuan mereka untuk tampil dengan gaya fashion yang berani dan inovatif, yang sering kali mempengaruhi tren mode di Korea Selatan dan di seluruh dunia.

Pada Oktober 2010, grup ini dijadwalkan akan melakukan debut mereka di Jepang. Namun, perilisan karya baru mereka ditunda dan dialihkan ke Maret 2011. Sayangnya, rencana mereka harus kembali ditunda setelah adanya gempa bumi Tohoku dan tsunami pada tahun tersebut.

Pada Juli 2014, Park Bom dikecam karena dugaan skandal narkoba. Dia pun mengambil jeda dan absen dari aktivitas domestik termasuk mengundurkan diri dari acara varietas Roommate.

Saat jeda itu, para anggota fokus pada aktivitas individu. Mulai dari persiapan debut solo Amerika Serikat CL, kembalinya Dara ke dunia akting, dan pembukaan akademi tari Minzy.

Setelah jeda hampir setahun, grup ini mengadakan panggung kejutan di Mnet Asian Music Awards 2015. Mereka tampil sebagai grup lengkap, membawakan lagu-lagu hit mereka “Fire” dan “I Am the Best.”

Pada tanggal 5 April 2016, YG mengonfirmasi keluarnya Minzy dari grup dan agensi. YG juga menyatakan bahwa 2NE1 akan terus beraktivitas sebagai trio. Namun pada 25 November 2016, YG mengumumkan bahwa grup tersebut akan bubar. CL dan Dara tetap terikat kontrak sebagai artis solo dan memperbarui kontrak mereka, sementara Bom dibebaskan dari kontraknya.

Pada 5 Januari 2017, YG mengumumkan bahwa 2NE1 akan merilis satu lagu terakhir karena mereka tidak dapat mengucapkan selamat tinggal kepada penggemar, usai pembubaran yang tiba-tiba.

Minzy tidak berpartisipasi karena terikat kontrak dengan agensi yang berbeda. Single terakhir mereka “Goodbye” dirilis pada 21 Januari 2017.

Setelah tujuh tahun, YG Entertainment mengumumkan bahwa 2NE1 akan menggelar reuni dan melaksanakan konser untuk merayakan anniversary debut mereka ke-15.

Grup ini dijadwalkan akan menggelar konser perdananya di Korea pada Oktober 2024 mendatang, dan memungkinkan untuk menggelar tur dunia setelah penyesuaian jadwal para anggota.

RADEN PUTRI | KOREABOO | KPOP FANDOM | TIM TEMPO

Pilihan Editor: Profil Girl Grup K-Pop 2NE1 yang Akan Menggelar Tur Dunia

Berita terkait

Tzuyu TWICE Masuk Billboard 200 dengan Album abouTZU

15 jam lalu

Tzuyu TWICE Masuk Billboard 200 dengan Album abouTZU

Debut solo album abouTZU milik Tzuyu TWICE masuk di posisi ke-19 Billboard 200 dan meraih puncak tangga World Albums Billboard.

Baca Selengkapnya

Mengenal Anggota Kara Heo Young Ji, yang Keluar dari DSP Media

8 hari lalu

Mengenal Anggota Kara Heo Young Ji, yang Keluar dari DSP Media

Anggota Kara Heo Young Ji keluar dari DSP Media setelah kontrak eksklusifnya berakhir. Heo Young Ji 10 tahun bersama DSP Media

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Jennie Blackpink: Kiprah Karier Solo dan Karya Terbaru

8 hari lalu

Serba-serbi Jennie Blackpink: Kiprah Karier Solo dan Karya Terbaru

Single yang akan dirilis tahun ini karya solo lanjutan Jennie Blackpink sejak You & Me

Baca Selengkapnya

Xodiac akan Meluncurkan Album Mini Some Day

8 hari lalu

Xodiac akan Meluncurkan Album Mini Some Day

Xodiac telah meluncurkan single album Xoul Day pada 14 Maret 2024. Pada 25 September, Xodiac akan merilis album mini kedua, Some Day

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Film Dokumenter K-Pop Idols

10 hari lalu

Serba-serbi Film Dokumenter K-Pop Idols

Film dokumenter 6 bagian ini menampilkan bintang Korea-Amerika Jessi serta grup-grup K-pop yang sedang naik daun seperti Cravity dan Blackswan.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier Son Nae Eun, Mantan Member Apink yang Membintangi Romance in the House

11 hari lalu

Perjalanan Karier Son Nae Eun, Mantan Member Apink yang Membintangi Romance in the House

Son Na Eun, mantan member Apink membintangi drama Korea terbaru berjudul Romance in the House.

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un Kerap Lakukan Hukuman Mati, Terbaru Eksekusi Mati 30 Pejabat Buntut Gagal Mitigasi Banjir

11 hari lalu

Kim Jong Un Kerap Lakukan Hukuman Mati, Terbaru Eksekusi Mati 30 Pejabat Buntut Gagal Mitigasi Banjir

Kim Jong Un eksekusi mati sekitar 30 pejabat akhir Agustus lalu. Ini deretan hukuman mati oleh pemimpin Korea Utara, termasuk kepada pamannya sendiri.

Baca Selengkapnya

2NE1 Umumkan 2 Lokasi Pertama Tur Asia Welcome Back: Manila dan Jakarta

13 hari lalu

2NE1 Umumkan 2 Lokasi Pertama Tur Asia Welcome Back: Manila dan Jakarta

2NE1 mengumumkan dua lokasi pertama untuk tur Asia 'Welcome Back', yaitu Manila dan Jakarta yang akan digelar pada November 2024.

Baca Selengkapnya

DAY6 Kembali Rilis Album Mini Band Aid, Puncak Tangga Musik Korea Selatan

14 hari lalu

DAY6 Kembali Rilis Album Mini Band Aid, Puncak Tangga Musik Korea Selatan

Album mini Band Aid DAY6 berhasil mendominasi tangga lagu Korea Selatan, mereka bersiap untuk memulai tur dunia bertajuk Forever Young.

Baca Selengkapnya

Penggemar K-Pop Demo Desak HYBE Hentikan Praktik Penjualan Album Tak Ramah Lingkungan

15 hari lalu

Penggemar K-Pop Demo Desak HYBE Hentikan Praktik Penjualan Album Tak Ramah Lingkungan

Penggemar K-pop protes di depan kantor HYBE, menuntut untuk menghentikan praktik penjualan album yang meningkatkan polusi plastik dan merugikan lingkungan.

Baca Selengkapnya