All of Us Are Dead Puncaki Tontonan Netflix di 25 Negara, Ini Kata Sutradaranya

Reporter

Tempo.co

Senin, 31 Januari 2022 19:26 WIB

All of Us Are Dead. Dok. Netflix.

TEMPO.CO, Jakarta - Serial All of Us Are Dead memuncaki daftar tontonan di Netflix. Layanan menonton streaming secara premium itu merilis All of Us Are Dead berada di urutan pertama tontonan yang paling banyak ditonton di Netflix di 25 negara di seluruh dunia pada Jumat, 28 Januari 2022.

Hal ini membuat All of Us Are Dead ini menjadi serial Korea keempat yang berada di puncak tangga dunia di Netflix setelah Squid Game, Hellbound, dan Arcane. "Benar-benar tak percaya untuk semua cinta yang telah diterima dari begitu banyak negara di dunia, saya sangat berterima kasih. Ini akan sangat melegakan bagi semua aktor dan kru yang bekerja keras untuk proyek ini selama dua tahun," kata Lee Jae Gyu, sutradara All of Us Are Dead, seperti dikutip dari Soompi, Ahad, 30 Januari 2022.

Lee Jae Gyu sebelumnya membesut serial Damo, Beethoven Virus, dan film Intimate Strangers. Dia bergabung dengan penulis Chun Sung Il, yang menulis produksi seperti Slave Hunters dan The Pirates untuk proyek serial tentang zombie ini.

Setelah dirilis, pemirsa senang serial ini tetap setia pada webtoon asli karya Joo Dong Geun yang disebut sebagai 'novel grafis zombie bergaya Korea' berkat imajinasinya yang liar, kisahnya yang mencekam, dan detailnya yang cermat. Lee Jae Gyu pun mengatakan ia dan Chun Sung Il memang membuatnya seperti karya aslinya.

Tapi, kata Lee Jae Gyu, "Anda mungkin merasa bahwa serial itu berbeda dari aslinya terutama pada karakter pemainnya." Menurut dia, hal ini dilakukan demi menjaga daya tarik asli webtoon bagi para pembacanya tapi juga menghadirkan kegembiraan dan keterhubungan bagi pemirsa yang melihat serial ini untuk pertama kalinya.

Advertising
Advertising

Menurut Lee Jae Gyu, titik berat serial All of Us Are Dead adalah tema zombie. "Ada adegan kejam dan kekerasan, tapi kami pikir perlu untuk tetap setia pada genre zombie."

All of Us Are Dead juga terkenal karena para pemerannya yang sebelumnya tidak terlalu dikenal publik. “Saya pikir dengan menghadirkan aktor yang hebat dalam berakting tetapi masih belum diketahui publik akan menambah keterlibatan mereka dalam serial ini,” kata dia. “Jika Anda menonton serial ini, saya yakin Anda akan semakin jatuh cinta dengan karakter dan aktor yang memerankannya. Ini adalah bukti daya tarik yang dimiliki setiap karakter.”

Serial All of Us Are Dead berkisah sekelompok murid SMA terperangkap di sekolah yang menjadi tempat penyebaran wabah zombie. Mereka harus berjuang bersama untuk bertahan hidup sampai bala bantuan tiba.

Baca juga: Perjuangan Aktor All of Us Are Dead Jalani Sesi Latihan yang Menguras Tenaga

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Perjalanan Karier Wi Ha Joon hingga Dapat Penghargaan Rising Stsr dari First Brand Award

2 hari lalu

Perjalanan Karier Wi Ha Joon hingga Dapat Penghargaan Rising Stsr dari First Brand Award

Wi Ha Joon memulai karier pada tahun 2014 melalui debut webdrama 'We Don't Talk Anymore'. Setelah itu kariernya terus menanjak

Baca Selengkapnya

Mengenal 8 Pemeran Drakor The 8 Show

2 hari lalu

Mengenal 8 Pemeran Drakor The 8 Show

Drakor The 8 Show mengisahkan 8 orang yang terjerat dalam kesulitan finansial dan menerima undangan misterius untuk berpartisipasi dalam permainan

Baca Selengkapnya

Netflix akan Menayangkan Drakor The 8 Show, Ini Sinopsisnya

2 hari lalu

Netflix akan Menayangkan Drakor The 8 Show, Ini Sinopsisnya

Netflix akan meluncurkan serial atau drama Korea (drakor) The 8 Show yang dijadwalkan rilis pada Jumat, 17 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Star Wars: The Acolyte Rilis Teaser Terbaru, Lee Jung Jae sebagai Jedi Master

2 hari lalu

Star Wars: The Acolyte Rilis Teaser Terbaru, Lee Jung Jae sebagai Jedi Master

Lee Jung Jae menerima pelatihan aksi saat syuting di Inggris dalam rangka memainkan perannya di serial Star Wars: The Acolyte.

Baca Selengkapnya

Sinopsis Batman: Caped Crusader dan Mengenal Para Tokohnya

2 hari lalu

Sinopsis Batman: Caped Crusader dan Mengenal Para Tokohnya

Serial animasi Batman: Caped Crusader, akan ditayangkan di layar Prime Video pada 1 Agustus 2024

Baca Selengkapnya

5 Drama Korea Populer yang Dibintangi oleh Wi Ha Joon

3 hari lalu

5 Drama Korea Populer yang Dibintangi oleh Wi Ha Joon

Wi Ha Joon untuk pertama kalinya bermain dalam drakor bergenre romansa. Apa saja drama Korea populer yang dibintanginya?

Baca Selengkapnya

Wednesday Season 2 Mulai Proses Syuting, Ini Gambaran Alur Ceritanya

7 hari lalu

Wednesday Season 2 Mulai Proses Syuting, Ini Gambaran Alur Ceritanya

Pemeran Wednesday, Jenna Ortega, melalui akun Instagram dia mengumumkan proses pembuatan Wednesday Season 2 sudah dimulai

Baca Selengkapnya

Game Solo Leveling: Arise Dirilis, Seperti Apa Permainannya?

7 hari lalu

Game Solo Leveling: Arise Dirilis, Seperti Apa Permainannya?

Solo Leveling Arise merupakan game action RPG yang diadaptasi dari webtoon populer berjudul sama

Baca Selengkapnya

Maxton Hall - The World Between Us Serial Romantis Beda Status Sosial Tayang 9 Mei

8 hari lalu

Maxton Hall - The World Between Us Serial Romantis Beda Status Sosial Tayang 9 Mei

Maxton Hall - The World Between Us diadaptasi dari novel terlaris pemenang penghargaan, Save Me, karya Mona Kasten.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Penting dalam Star Wars: Tales of The Empire

9 hari lalu

Fakta-Fakta Penting dalam Star Wars: Tales of The Empire

Temukan masa lalu Morgan Elsbeth dan nasib Barriss Offee dalam antologi animasi baru, Star Wars:Tales of the Empire.

Baca Selengkapnya