Usai Salat Idul Fitri, Syahrini Rayakan Lebaran di Luar Negeri

Reporter

Antara

Rabu, 5 Juni 2019 07:06 WIB

Syahrini dan Reino Barack. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Syahrini dan suaminya, pengusaha Reino Barack tidak akan merayakan Idul Fitri 1440 Hijriah di Tanah Air.

BACA: Hitung PPN Mukena 1,75 M, Ditjen Pajak: Bukan Sindir Syahrini

Menurut keterangan asisten Syahrini, Rendy, pasangan yang baru menikah pada Februari silam itu akan bertolak ke luar negeri hari ini. "Tidak ada open house karena setelah shalat Ied Syahrini dan Reino langsung terbang ke luar negeri," ujar dia pada Antara, Selasa malam, 4 Juni 2019.

Pada tahun-tahun sebelumnya, pemilik nama lengkap Rini Fatimah Jaelani itu memang kerap mengadakan acara open house di rumah keluarganya yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat. Dia juga kerap membagikan "tunjangan hari raya" untuk anak-anak di sekitarnya.

BACA: Syahrini Jual Mukena Laris, Ditjen Pajak Hitung Nilai Pajaknya

Baru-baru ini, penyanyi kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, pada 1 Agustus 1982 itu mempromosikan bisnis busana terbaru berupa kaos dan jaket dengan desain sederhana yang dihiasi jargon-jargon khasnya atau petikan lirik lagunya.

Brand bernama SYRPROPAGANDHA yang dirancang oleh Syahrini itu menampilkan tulisan-tulisan seperti "Kejut Nyata", "Anda Jangan Julid" dan "Gubrak Gubrak Gubrak Jengjengjeng" yang diambil dari lagu berjudul sama, "I Feel Free", "Cetar Membahana" hingga "Maju Mundur Syantiex".

Baju-baju itu dipakai oleh Syahrini, Reino dan teman-temannya seperti Melly Goeslaw dan perancang aksesori Rinaldy Yunardi dalam makan malam yang fotonya diunggah di akun Instagram miliknya, Selasa.

Bisnisnya tidak berhenti sampai di situ. Syahrini juga mengeluarkan produk lain seperti scarves dan mukena dalam brand FatimahSyahrini.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

10 hari lalu

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

PT PLN (Persero) mengklaim sukses menyediakan pasokan listrik andal selama periode siaga Ramadan dan Idul Fitri 1445.

Baca Selengkapnya

Cara SANTAI Jaga Kesehatan setelah Lebaran Menurut Dokter

11 hari lalu

Cara SANTAI Jaga Kesehatan setelah Lebaran Menurut Dokter

Dokter penyakit dalam menyebut masyarakat perlu memelihara kesehatan usai Lebaran melalui cara paling mudah, yaitu SANTAI. Cek maksudnya.

Baca Selengkapnya

Obral Remisi Idul Fitri untuk Narapidana Korupsi

13 hari lalu

Obral Remisi Idul Fitri untuk Narapidana Korupsi

Ratusan narapidana korupsi mendapat remisi Idul Fitri termasuk Setya Novanto dan Djoko Susilo.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Tradisi Lomban Setiap Bulan Syawal di Jepara

13 hari lalu

Asal-usul Tradisi Lomban Setiap Bulan Syawal di Jepara

Tradisi Lomban setiap bulan Syawal di jepara telah berlangsung sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

13 hari lalu

Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

Kenaikan berat badan seringkali diikuti dengan kenaikan kolesterol karena pola konsumsi yang berlebihan saat berlibur panjang dan menu Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua PBNU Berharap Polemik tentang Gelar Habib Dihentikan

13 hari lalu

Ketua PBNU Berharap Polemik tentang Gelar Habib Dihentikan

Ketua PBNU Kiai Haji Ahmad Fahrur Rozi meminta polemik soal gelar habib dihentikan. Sudah mengarah jadi politisasi SARA.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

14 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Setelah Mudik Lebaran, Jangan Lupa Cek Komponen-komponen Mobil Berikut

14 hari lalu

Setelah Mudik Lebaran, Jangan Lupa Cek Komponen-komponen Mobil Berikut

Mobil yang bekerja keras selama perjalanan mudik Lebaran dapat mengalami berbagai masalah jika tidak dirawat dengan baik setelahnya.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta FX Rudy Kunjungi Kediaman Megawati Saat Idul Fitri

14 hari lalu

Fakta-fakta FX Rudy Kunjungi Kediaman Megawati Saat Idul Fitri

FX Rudy mengemukakan bahwa kedatangannya tersebut khusus untuk bersilaturahmi di Idul Fitri dengan Ketum PDIP di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

14 hari lalu

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

Rupiah tergelincir 76 poin atau 0,47 persen menjadi Rp16.252 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.176 per dolar AS.

Baca Selengkapnya