Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dian Sastro dan Nicholas Saputra Berpasangan dalam 5 Film, Bukan Cuma Ada Apa dengan Cinta

image-gnews
Pemeran film romantis yang populer di tahun 2002, Ada Apa Dengan Cinta, Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra menghadiri konfrensi pers film Ada Apa Dengan Cinta 2 di The Hall Senayan City, Jakarta, 15 Februari 2016. TEMPO/Nurdiansah
Pemeran film romantis yang populer di tahun 2002, Ada Apa Dengan Cinta, Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra menghadiri konfrensi pers film Ada Apa Dengan Cinta 2 di The Hall Senayan City, Jakarta, 15 Februari 2016. TEMPO/Nurdiansah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Akting Dian Sastro dan Nicholas Saputra dalam sebuah film tak diragukan lagi. Pemeran Rangga dan Cinta dalam film Ada Apa dengan Cinta ini kerap kali berpasangan dan beradu peran menghiasi layar kaca. Berikut deretan film yang dibintangi oleh Dian Sastro dan Nicholas Saputra. 

1. Aruna dan Lidahnya (2018)

Film Aruna dan Lidahnya merupakan drama romantis tentang cinta, persahabatan, konspirasi, dan kuliner. Diadaptasi lepas dari novel karya Laksmi Pamuntjak, skenario film ini ditulis oleh Titien Wattimena (Salawaku, Mengejar Matahari, D'Bijis) dan disutradarai oleh Edwin (Kara, Anak Sebatang Pohon, Babi Buta yang Ingin Terbang, Postcards from the Zoo, Posesif).

Dalam film ini, Dian berperan sebagai Aruna, seorang gadis pecinta makanan yang menganggapnya sebagai hal sakral dan patut dinikmati sepenuh hati. Sementara Nicholas memerankan tokoh Bono, koki yang gemar mengulik rasa serta pembuatan makanan.

Selain dibintangi Dian Sastro dan Nicholas Saputra, film ini dibintangi Oka Antara, yang akan berperan sebagai Farish, pria kaku yang cuma menganggap makanan sebagai sesuatu untuk mengisi perut dan Hannah Al Rashid sebagai Nadezhda, kritikus makanan ternama yang sudah menerbitkan buku tentang makanan.

2. 3 Doa 3 Cinta (2008)

Film ini terdiri dari tiga cerita pendek yang berbeda dengan tema cinta. Di cerita pertama, Dian Sastro berperan sebagai Dona, seorang penyanyi dangdut yang bertemu dengan Huda (Nicholas Saputra), seorang santri yang taat. Di cerita kedua, Nicholas Saputra berperan sebagai Ben, seorang fotografer yang jatuh cinta dengan adik sahabatnya, yaitu Rara (Dian Sastro).

3. Drupadi (2008)

Film dengan durasi kurang dari satu jam ini berkisah tentang Drupadi (Dian Sastro) yang menjadi istri seluruh anggota Pandawa yang berjumlah lima orang. Kisah ini merujuk cerita Mahabarata asli di India, bukan versi Jawa yang "menyensor" sehingga Drupadi hanya istri Yudhistira.

Kisah jatuh cintanya kepada Arjuna (Nicholas Saputra) hanya menjadi pembuka film. Tutur selanjutnya berlatar pada percaturan politik para Kurawa dengan Pandawa, yang puncaknya adalah permainan dadu. Yudhistira (Dwi Sasono) mempertaruhkan segalanya, termasuk Drupadi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adegan perang Baratayuda disimbolkan dengan konstruksi bangunan bambu yang terbakar, kain merah yang digambari adegan perang, serta siluet para tokoh berduel dengan cipratan darah mengenai kamera.

4. Ada Apa dengan Cinta? (2002)

Ada Apa Dengan Cinta (AADC) adalah sebuah film drama romantis Indonesia karya sutradara Rudi Soedjarwo yang dirilis perdana pada tanggal 7 Februari 2002.

Film AADC disebut-sebut sebagai titik balik kebangkitan film nasional setelah sebelumnya industri perfilman Indonesia sempat lesu. Dian berperan sebagai tokoh Cinta, seorang gadis SMA yang suka menulis puisi. AADC berkisah seputar kehidupan remaja di masa SMA yang penuh lika-liku. Dian Sastro dan Nicholas Saputra yang berperan sebagai Cinta dan Rangga menjadi pasangan film yang fenomenal pada masanya.

5. Ada Apa dengan Cinta? 2 (2016)

AADC 2 menceritakan tentang kehidupan Cinta (Dian Sastro) yang kini telah dewasa. Dia sukses menjadi pemilik kafe dan akan segera menikah dengan Trian (Ario Bayu). Namun, di tengah persiapan pernikahannya, Cinta bertemu kembali dengan Rangga (Nicholas Saputra) di Yogyakarta. Pertemuan ini membawa kembali kenangan lama dan perasaan yang terpendam. Cinta dihadapkan pada dilema antara cintanya pada Rangga dan komitmennya pada Trian.

MICHELLE GABRIELA  | RINDI ARISKA | IBNU R 

Pilihan Editor: Film dan Serial Populer Dian Sastro, AADC hingga Gadis Kretek dan Ratu Adil

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

10 jam lalu

Tugu Yogyakarta, pada awal dibangun pada era Sultan HB I sempat setinggi 25 meter. Dok. Pemkot Yogyakarta.
Sumbu Filosofi Yogyakarta Diakui UNESCO, Makna Garis Imajiner Gunung Merapi ke Laut Selatan

UNESCO akui Sumbu Filosofi Yogyakarta, garis imajiner dari Gunung Merapi, Tugu, Keraton Yogyakarta, Panggung Krapyak, dan bermuara di Laut Selatan.


Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

11 jam lalu

Moses Gatotkaca. Cuplikan video AP
Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

Puncak aksi mahasiswa di Gejayan terjadi pada 8 Mei 1998 setelah salat Jumat. Moses Gatutkaca menjadi korban dengan luka parah. Siapa tanggung jawab?


Ini Daftar Film Romansa Putri Marino selain The Architecture of Love dan Prestasinya

1 hari lalu

Putri Marino/Foto: Instagram/Putri Marino
Ini Daftar Film Romansa Putri Marino selain The Architecture of Love dan Prestasinya

Film yang menggunakan Putri Marino sebagai pemeran utama tak jarang mendapatkan banyak prestasi.


Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

1 hari lalu

Seorang pasien ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) memasukkan surat suara ke kotak saat simulasi Pemilu 2024 di Pondok Rehabilitasi Sosial Zamrud Biru, Mustikasari, Bekasi, Jawa Barat, Selasa 13 Februari 2024. Simulasi ini untuk memberikan edukasi kepada pasien ODGJ yang memiliki DPT (Daftar Pemilih Tetap) dan berdasarkan data KPU Kota Bekasi terdapat 1.095 ODGJ yang memilki hak suara pada Pemilu 2024. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?


Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

1 hari lalu

Festival Selokan Van Der Wijck Sleman. Dok.istimewa
Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

Selokan Van Der Wijck berperan penting menjamin irigasi di Sleman, Yigyakarta. Dibuat pada masa Sri Sultan Hamengku Buwono VIII berkuasa.


Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

2 hari lalu

Warga melintas di dekat tempat pembuangan sampah sementara di Yogyakarta, Senin, 17 Juli 2023. Penutupan sementara Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan untuk penataan berimbas pada tutupnya sejumlah tempat pembuangan sampah sementara di Kota Yogyakarta. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.


Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

2 hari lalu

Raja Keraton yang juga Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menggelar Syawalan bersama abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di Yogyakarta Selasa (7/5). Dok. Istimewa
Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.


Landmark Kota New York di Film The Architecture of Love, Ada Favorit Nicholas Saputra dan Putri Marino

2 hari lalu

Danau Central Park. Unsplash.com/Emily Kessler
Landmark Kota New York di Film The Architecture of Love, Ada Favorit Nicholas Saputra dan Putri Marino

Bintang The Architecture of Love Putri Marino dan Nicholas Saputra memiliki lokasi favorit mereka sendiri saat syuting di New York.


Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

2 hari lalu

Sejumlah jamaah calon haji antre menaiki pesawat di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah, Rabu 24 Mei 2023 dini hari. Sebanyak 360 calon haji kloter pertama embarkasi Solo asal Kabupaten Grobogan diberangkatkan menuju Arab Saudi. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

Yogyakarta International Airport saat ini masih belum memiliki asrama haji untuk embarkasi.


Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

2 hari lalu

Warga dari Forum Masyarakat Peduli Pendidikan melakukan aksi memasak dengan bahan pangan murah akibat mahalnya harga biaya pendidikan dan kenaikan BBM di depan DPRD Provinsi Jawa Barat di Bandung, 22 September 2022. Mereka memprotes mahalnya biaya pendidikan di SMA/SMK negeri yang sampai saat ini belum bebas dari dana sumbangan pendidikan yang besarannya ditentukan oleh komite sekolah. TEMPO/Prima mulia
Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

Salah satu beleid paling disorot terutama tentang pungutan sekolah di Yogyakarta, yang akan diubah istilahnya menjadi dana partisipasi.