TEMPO.CO, Jakarta - Hasil pemeriksaan narkoba pada sampel rambut G-Dragon BIGBAG dinyatakan negatif. Pemeriksaan tersebut dilakukan oleh Badan Forensik Nasional, dan diumumkan Badan Kepolisian Metropolitan Incheon, pada Senin, 20 November 2023.
Sementara itu, polisi saat ini masih menunggu hasil pemeriksaan pada tangan dan kuku penyanyi tersebut. Pemeriksaan ini merupakan lanjutan dari hasil tes narkoba awal pada 6 November lalu.
Pemeriksaan awal G-Dragon
Setelah didakwa menggunakan narkoba akhir Oktober, penyanyi bernama asli Kwon Ji Yong saat itu secara sukarela mendatangi Unit Narkotika Badan Kepolisian Metropolitan Incheon. Dia diinterogasi selama sekitar empat jam. Selama pemeriksaan tersebut dia juga menjalani tes reagen awal. Hasil tes narkoba awal itu keluar di hari yang sama, dan dinyatakan negatif.
Polisi juga mengumumpulkan sampel urin, rambut dan kuku untuk pemeriksaan lebih komprehensif oleh Badan Forensik Nasional. Pengguna narkoba dinyatakan positif jika menggunakan narkotika lima atau sepuluh hari sebelum tes, namun sulit mendapatkan hasil yang akurat jika menggunakan narkoba jauh sebelumnya.
Analisis narkotika pada sampel rambut dapat memverifikasi apakah seseorang menggunakan narkoba dalam waktu satu tahun, tergantung pada panjang rambutnya. Sedangkan tes narkoba pada kuku dapat mendeteksi penggunaan narkoba hingga lima atau enam bulan sebelumnya. Namun hasil negatif dari analisis rambut G-Dragon, secara signifikan melemahkan kemungkinan pembuktian klaim terhadap dirinya.
Baca Juga:
Meski begitu, polisi berencana melanjutkan penyelidikan untuk mengamankan bukti lain yang memberatkan penyanyi tersebut, sambil menunggu sisa hasil tes narkoba. Menurut laporan, bukti utama polisi bergantung pada klaim "A", seorang wanita berusia 29 tahun, yang merupakan manajer sebuah perusahaan hiburan Gangnam. Dia ditangkap atas tuduhan penggunaan narkoba dan ganja dan merupakan pelanggar enam kali.
Pernyataan G-Dragon
G-Dragon mengatakan hasil pemeriksaan narkoba pada dirinya akan negatif. "Karena saya tidak pernah menggunakan narkoba, dan saya tidak pernah memberikannya kepada siapa pun. Jika obat itu terdeteksi di tubuh saya, maka itu akan menjadi hal yang buruk, bahkan lebih aneh lagi," katanya dalam wawancara dengan Yonhap.
SOOMPI | ALLKPOP
Pilihan editor: Kacamata G-Dragon yang Dipakai saat Datang ke Kantor Polisi Ludes Terjual