Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mohanad Yaqoubi Ungkap Pentingnya Arsip Film dalam R 21 AKA Restoring Solidarity untuk Palestina

image-gnews
Poster film R 21 AKA Restoring Solidarity. Foto: Madani International Film Festival.
Poster film R 21 AKA Restoring Solidarity. Foto: Madani International Film Festival.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Sutradara film pembuka Madani International Film Festival 2023, R 21 Aka Restoring Solidarity, Mohanad Yaqubi, menjelaskan lebih dalam soal filmnya. R 21 Aka Restoring Solidarity (2022) merupakan film dokumenter yang dibuat melalui arsip dokumentasi Tokyo tentang perjuangan rakyat Palestina untuk mencapai perdamaian. 

Secara terbuka, dia menghadiri diskusi film R-21 di Madani Misbar Taman Ismail Marzuki pada Rabu, 11 Oktober 2023. Sutradara asal Palestina itu menyoroti pentingnya pengarsipan film sebagai bentuk resistensi Palestina. 

Di Balik Proses Kreatif Film R 21 AKA Restoring Solidarity

Sesi talk show dihadiri oleh sejumlah peserta yang antusias dengan proses Mohanad dalam membuat filmnya. Dia juga menjawab pertanyaan peserta dalam sesi interaktif dengan antusias. Kepada Tempo, Mohanad Yaqoubi mengungkap proses kreatifnya ketika membuat film R 21 Aka Restoring Solidarity saat ditemui usai talk show Madani International Film Festival 2023

Film R 21 menggunakan metode arsip yang dikoleksi dan membuatnya menjadi film dokumenter. Hal ini penting bagi Mohanad sebagai bentuk perlawanan bagi rakyat Palestina atas penyerangan yang sudah terjadi sejak lama. “Jika Anda melihat arsip semua film dari tahun 1982 atau film dari tahun 1976 atau 1967 atau bahkan 1948, Anda dapat melihat pada hari ini dari sudut pandang yang berbeda. Kehancuran yang terjadi saat ini bukanlah hal yang asing bagi kita,” ujar Mohanad.

Melalui arsip film tersebut, orang-orang akan mengetahui, melihat kejadian asli, dan melihat keadian itu berulang. Dalam R 21 terlihat kelompok yang merusak wilayah serta membuat orang Palestina kehilangan semua ingatan dari generasi ke generasi. 

Pengarsipan Film Bisa Hentikan Siklus Kekerasan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mohanad mengatakan harapannya dari mengarsipkan dan mengolah arsip adalah untuk menghentikan siklus tersebut. “Saya pikir itulah sebabnya kami sangat tertarik dengan arsip ini dari sudut pandang itu. Kami juga ingin menyimpan kenangan akan penindasan dan menyebarkan luaskan pada orang yang mengalami hal serupa untuk mengetahui bahwa mereka bukan satu-satunya dan orang pertama yang mengalami penindasan,” kata Mohanad.

Selain itu, pengarsipan ini juga akan membantu para penonton untuk mengetahui dan memahami kejadian yang menimpa Palestina. Khususnya bagi orang Palestina itu sendiri. “Anda memandang ibu dan ayah Anda dengan cara yang berbeda dan Anda akan berpikir tentang kakek-nenek Anda dengan cara yang berbeda pula. Pengalaman mereka akan membantu Anda bertahan hidup dengan baik dan itulah yang dibawa oleh arsip, arsip film, arsip musik, arsip budaya,” tuturnya. 

Pilihan Editor: Madani International Film Festival 2023 Hadir untuk Rayakan Keberagaman Muslim di Dunia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Oasis Disebut Akan Garap Dokumenter Menuju Konser Reuni 2025

10 hari lalu

Vokalis utama Oasis, Liam Gallagher dan penulis lagu sekaligus gitaris Noel Gallagher. Foto: Instagram/@oasis
Oasis Disebut Akan Garap Dokumenter Menuju Konser Reuni 2025

Menjelang konser reuninya pada 2025, grup band Oasis disebut akan memproduksi film dokumenter.


5 Festival Film Terbesar yang Populer di Dunia

13 hari lalu

Sutradara Sean Baker, pemenang penghargaan Palme d'Or untuk film
5 Festival Film Terbesar yang Populer di Dunia

Festival film ini memberikan kesempatan bagi sineas dari berbagai belahan dunia untuk memperkenalkan karya-karya mereka.


Film Dokumenter Mahasiswa UMY Tembus Ajang Festival di Kota Kinabalu, Angkat Kisah Nenek

15 hari lalu

Poster film dokumenter, RELA. Foto: Istimewa.
Film Dokumenter Mahasiswa UMY Tembus Ajang Festival di Kota Kinabalu, Angkat Kisah Nenek

Film dokumenter Rela yang digarap mahasiswa Universitas Muhammadiyah YogyakartaBagaskara Dwitya Bima Asmara diputar di Festival Film Kinabalu.


Tentang Film Dokumenter Whats Next? The Future With Bill Gates

18 hari lalu

Bill Gates pernah menduduki urutan puncak dalam daftar orang terkaya di dunia mulai 1995 hingga 2017 versi majalah Forbes. Namun demikian, pemilik Microsoft tersebut tidak lagi menduduki peringkat pertama sejak 2017 karena Gates menyumbangkan sebagian besar uangnya ke yayasan miliknya, Bill and Gates Foundation. REUTERS
Tentang Film Dokumenter Whats Next? The Future With Bill Gates

Serial film dokumenter taipan Bill Gates ini akan dirilis di Netflix pada 18 September 2024.


Elton John Merampungkan Album Baru

18 hari lalu

Elton John berpose dalam sesi pemotretan film
Elton John Merampungkan Album Baru

Penyanyi Elton John telah merampungkan album terbaru yang akan dirilis menjelang akhir tahun


Serba-serbi Film Dokumenter K-Pop Idols

25 hari lalu

Apple Inc.
Serba-serbi Film Dokumenter K-Pop Idols

Film dokumenter 6 bagian ini menampilkan bintang Korea-Amerika Jessi serta grup-grup K-pop yang sedang naik daun seperti Cravity dan Blackswan.


Dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic akan Tayang di Sitges Film Festival 2024

28 hari lalu

Film dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic. Foto: Instagram/@severinfilms
Dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic akan Tayang di Sitges Film Festival 2024

Film dokumenter Suzzanna: The Queen of Black Magic akan tayang di sejumlah film festival internasional, termasuk Sitges Film Festival 2024.


Film Dokumenter RM BTS Bakal Diputar di Busan International Film Festival 2024

29 hari lalu

RM BTS dalam cuplikan film dokumenter RM: Right People, Wrong Place. Instagram.com/@rkive
Film Dokumenter RM BTS Bakal Diputar di Busan International Film Festival 2024

Film dokumenter RM BTS menjadi film dokumenter K-Pop menjadi bagian dari Open Cinema Busan International Film Festival


Potret Kepemimpinan Paus Fransiskus dalam Layar Lebar

30 hari lalu

Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik, Paus Fransiskus tiba di Gereja Katedral Jakarta, Rabu, 4 September 2024. Paus akan bertemu dengan para uskup, imam, diakon, biarawan-biarawati, seminaris, dan katekis di Gereja Maria Diangkat ke Surga, Gereja Katerdral. TEMPO/Subekti.
Potret Kepemimpinan Paus Fransiskus dalam Layar Lebar

Gaya kepemimpinan Paus Fransiskus yang progresif menginspirasi pembuatan film-film perjalanan hidup dan pandangannya dalam isu global.


Harga Tiket Film Jung Kook: I Am Still Beserta Jadwal Tayang dan Sinopsisnya

39 hari lalu

Poster film dokumenter JUNG KOOK: I AM STILL. (Weverse)
Harga Tiket Film Jung Kook: I Am Still Beserta Jadwal Tayang dan Sinopsisnya

CBI Pictures sebagai distributor film Jung Kook: I Am Still di Indonesia telah mengumumkan harga tiket untuk film dokumenter tersebut.