Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Indra Bekti Alami Pendarahan Otak di Hari Ulang Tahun, Dokter Operasi Keluarkan Gumpalan Darah

image-gnews
Indra Bekti. FOTO/Instagram
Indra Bekti. FOTO/Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyiar radio, pembawa acara, dan aktor, Indra Bekti mengalami pendarahan otak seusai siaran di sebuah radio di Jakarta, pada Rabu pagi, 28 Desember 2022. Ia mengalami pingsan di toilet di radio tempatnya melakukan siaran tiap pagi. Suami Aldhilla Jelita ini langsung dilarikan ke RS Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat. 

Dokter Operasi Indra Bekti

"Kami sedang menunggu. Indra sedang dioperasi, mohon doanya agar segera pulih," kata manajer Indra Bekti, Roy saat ditelepon, setengah jam lalu. Ia menuturkan, Indra masih tidak sadarkan diri saat tiba di rumah sakit hingga dokter segera melakukan tindakan operasi. 

Menurut Roy, Indra yang hari ini genap berusia 45 tahun, sudah sepekan ini mengeluh pusing. Indra pun sudah melakukan general check up dan diketahui tekanan darahnya tinggi. Mengetahui hal itu, Roy menyarankan agar Indra izin untuk beristirahat memulihkan diri. "Tapi tahu sendiri kan, Indra Bekti itu pekerja keras, dia memaksakan masuk," kata dia. 

Indra, setiap pagi melakukan siaran dari pukul 6-10 WIB di sebuah radio di Jakarta. Semalam, ia sempat merayakan ulang tahunnya bersama istri dan anak-anaknya. "Dia ngotot masuk karena dia sudah menebak, 'Pasti akan ada yang kasih surprise ulang tahun,' makanya dia enggak enak izin," kata Roy. 

Simak: Indra Bekti Buat Acara dalam 15 Tahun Berkarya  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kabar Indra Bekti mengalami pendarahan otak sudah menyebar di media sosial. Akun Instagramnya dipenuhi doa dari netizen yang mendoakan kesembuhan dan dukungan kepadanya. Unggahan terakhirnya dua hari lalu, dipenuhi komentar netizen yang mendoakannya. "Lekas sembuh Bang Inbek, alfatihah, " tulis @widhi***. "Mari kita doakan semoga kak Indra Bekti diberikan kelancaran dalam operasinya, dan cepat pulih kembali. Yang kuat ya, Kak. Orang baik banyak yang doakan pasti," tulis @doakan***. 

Dukungan Doa dari Tantri Kotak

Aldhilla Jelita yang mengunggah foto suaminya dengan balon membentuk angka 45 tahun juga dipenuhi doa dan dukungan dari sahabatnya sesama selebritas. "Cepat sembuh, Kak. Selamat ulang tahun," tulis Tantri Kotak. "Cepat sembuh untuk mas Bekti. Kuat-kuat selalu Mbak Dhila," tulis Tsamara Amany. "Baru lihat katanya kak Indra Bekti sekarang lagi dirawat di RS ya karena jatuh di kamar mandi sampai gak sadarkan diri. Semoga kak Indra baik-baik aja ya, segera pulih...Aaamiiin," tulis @anty***.

Baca: Kenapa Si Sulung Kerap Menanyakan Indra Bekti?

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


8 Cara Mencegah Tekanan Darah Rendah Tanpa Obat

15 jam lalu

Ilustrasi wanita pusing/darah rendah. Shutterstock
8 Cara Mencegah Tekanan Darah Rendah Tanpa Obat

Mencegah tekanan darah rendah dapat dicapai dengan beberapa cara alami berikut ini.


6 Buah Penurun Hipertensi, Ini Kandungan yang Membuatnya Berkhasiat

1 hari lalu

Ilustrasi memakan buah-buahan. Shutterstock.com
6 Buah Penurun Hipertensi, Ini Kandungan yang Membuatnya Berkhasiat

Ada beragam cara menurunkan hipertensi. Rutin mengonsumsi sejumlah buah-buahan bisa jadi pilihan.


Memahami Bahaya Hipertensi pada Perempuan yang Sering Diabaikan

1 hari lalu

Ilustrasi anak hipertensi/tekanan darah tinggi. Shutterstock.com
Memahami Bahaya Hipertensi pada Perempuan yang Sering Diabaikan

Penting bagi perempuan untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya hipertensi yang diperlukan untuk menjaga kesehatan jantung dan kesejahteraan mereka.


Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

17 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius


Diet Mediterania Bantu Pasien Kurang Risiko Hipertensi

25 hari lalu

Ilustrasi hipertensi (Pixabay.com)
Diet Mediterania Bantu Pasien Kurang Risiko Hipertensi

Peserta diet Mediterania biasanya konsumsi lebih banyak sayuran, buah, kacang, biji-bijian, minyak sehat, serta ikan dan makanan laut jumlah sedang.


Manfaat Baik Jalan Cepat 11 Menit Setiap Hari, Kurangi Stres Hingga Kontrol Tekanan Darah

59 hari lalu

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Manfaat Baik Jalan Cepat 11 Menit Setiap Hari, Kurangi Stres Hingga Kontrol Tekanan Darah

Sebuah studi dari British Journal of Sports Medicine menyebutkan satu dari sepuluh kematian dini dapat dicegah dengan jalan cepat selama 11 menit.


Dokter Sebut Manfaat Tidur Siang bagi Otak dan Tekanan Darah

17 Maret 2024

Ilustrasi tidur siang. Pexels/Meruyert Gonullu
Dokter Sebut Manfaat Tidur Siang bagi Otak dan Tekanan Darah

Praktisi kesehatan menjelaskan tidur siang yang berkualitas banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Berikut di antaranya.


3 Manfaat Makan Kulit Semangka untuk Kesehatan

7 Maret 2024

Ilustrasi Semangka
3 Manfaat Makan Kulit Semangka untuk Kesehatan

Tak hanya sekadar bisa dimakan, kulit semangka juga memiliki kandungan yang bermanfaat untuk tubuh.


Keberangkatan Haji Dipercepat Tahun Ini, Tantri KOTAK: Ketetapan Allah Nyata

6 Maret 2024

Tantri Syalindri dan Arda NAFF. Foto: Instagram.
Keberangkatan Haji Dipercepat Tahun Ini, Tantri KOTAK: Ketetapan Allah Nyata

Tantri KOTAK dan suaminya, Arda NAFF akan berangkat haji tahun ini, lebih cepat lima tahun dari jadwal antrean.


Tak Ingin Golput di Pemilu 2024, Tantri Kotak Akui Masih Galau Tentukan Pilihan

10 Februari 2024

Tantri Syalindri atau Tantri Kotak. Foto: Instagram/@tantrisyalindri
Tak Ingin Golput di Pemilu 2024, Tantri Kotak Akui Masih Galau Tentukan Pilihan

Tantri Kotak mengaku masih galau mentenukan pilihan tapi juga tak ingin golput dalam Pemilu 2024