Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pernikahan Kaesang Pangarep - Erina Gudono Sepekan Lagi, Belasan CCTV dan Tenda Mulai Dipasang

image-gnews
Sejumlah titik CCTV mulai dipasang petugas di kampung Erina Gudono. Tempo/Pribadi Wicaksono
Sejumlah titik CCTV mulai dipasang petugas di kampung Erina Gudono. Tempo/Pribadi Wicaksono
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Pernikahan putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono pada 10 Desember mendatang di Yogyakarta semakin dipersiapkan matang oleh pihak keluarga. Di antara persiapan yang dilakukan itu antara lain pemasangan belasan kamera CCTV hingga tenda-tenda di rumah Erina, Dusun Purwosari RT 03/RW 59 Sinduadi, Kecamatan Mlati, Sleman, awal Desember ini.

Pemasangan CCTV di Sekitar Kampung Erina Gudono

"Titik CCTV yang dipasang di sekitar kampung Erina ini ada 13 titik, itu sudah mulai dipasang sejak kemarin," kata Ketua RW 59 Sukamto, pada Kamis, 1 Desember 2022.

Sukamto menuturkan pemasangan CCTV itu dilakukan petugas dari Komando Resor Militer (Korem) setempat. "Pemasangan CCTV dari Korem, itu bagian dari protokol pengamanan RI 1 yang akan datang saat prosesi nanti, prosedurnya seperti itu untuk pengawasan," kata dia. 

Dari informasi yang diterima pengurus kampung, Presiden Jokowi akan datang sekali sebelum prosesi akad nikah digelar pada 10 Desember nanti di Pendopo Royal Hotel Ambarrukmo. Jokowi, persisnya akan datang saat malam midodareni atau 9 Desember 2022.

Simak: Minta Doa Restu Nikahi Erina Gudono, Kaesang Pangarep Sebut Perempuan Paling Sempurna

Tenda-tenda Dipasang Sejak Kemarin

Tenda tenda mulai dipasang di kediaman Erina Gudono. Tempo/Pribadi Wicaksono

Sukamto menambahkan selain CCTV, sejumlah tenda mulai secara bertahap dipasang di sekitar rumah Erina. Untuk tenda-tenda ini dilakukan pihak wedding organizer. "Kalau tenda untuk persiapan saja, rencananya selesai pemasangan tenda tanggal 7 Desember nanti," kata dia.

Pemilik Wedding Organizer Pengantin Production, Dani Wigung menuturkan pemasangan tenda-tenda di sekitar rumah calon pengantin perempuan itu sudah mulai dilakukan hari ini. "Tenda tenda di sekitar rumah mempelai wanita ini untuk mendukung prosesi adat yang nantinya digelar di lokasi pokok di kediaman mempelai perempuan," kata Dani.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tenda yang dipasang tersebut diperuntukkan bisa menampung sedikitnya 150 tamu undangan. Rencananya, acara di kediaman Erina memang hanya untuk kalangan keluarga saja. Tenda itu masing masing berukuran sekitar 15 x 15 meter dan ditarget rampung sampai 7 Desember. "Karena prosesi adat mulai 8 Desember," kata dia.

Prosesi pernikahan itu akan diawali dengan semaan Al-Quran kemudian dilanjutkan dengan pengajian. Kemudian pada 9 Desember akan dilanjutkan proses siraman pada siang hari dan midodareni pada malam hari.

PRIBADI WICAKSONO

Baca: Kaesang Pangarep Meradang, Undangan Belum Tercetak Sudah Tersebar Ajakan Kondangan

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, resmi membuka pendaftaran bakal calon kepada daerah untuk Pilkada 2024 pada 26 April hingga 1 Agustus 2024. Acara berlangsung dalam penutupan pembekalan anggota legislatif terpilih PSI di Hotel Aryaduta, Menteng, Jumat 26 April 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
Kaesang Berharap PSI Dapat Satu Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Tak sedikit kader PSI yang minta dua jatah kursi. "Satu-satu dulu, lobby-nya susah," ujar Kaesang menimpali.


Kementerian Pertahanan Isreal Dikabarkan Bersiap Menyerang Rafah

1 hari lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 22 April 2024. REUTERS/Mahdy Zourob
Kementerian Pertahanan Isreal Dikabarkan Bersiap Menyerang Rafah

Kementerian Pertahanan Israel membeli 40 ribu tenda sebagai bagian dari upaya mengevakuasi pengungsi Gaza di Rafah


Gerindra Sumut Usung Calon Kepala Daerah yang Mampu Jalankan Visi Misi Prabowo, Ini Alasannya

2 hari lalu

Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra sekaligus calon presiden terpilih pada Pilpres 2024 Prabowo Subianto saat ditemui di kediaman Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad, Jakarta, Kamis 11 April 2024. ANTARA/Agatha Olivia Victoria
Gerindra Sumut Usung Calon Kepala Daerah yang Mampu Jalankan Visi Misi Prabowo, Ini Alasannya

Gerindra Sumut mengutamakan kadernya sendiri di Pilkada 2024 untuk mewujudkan program Prabowo hingga ke tingkat desa.


Usai Panen di Gorontalo, Jokowi Target Kurangi Impor Jagung

4 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024.  Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Usai Panen di Gorontalo, Jokowi Target Kurangi Impor Jagung

Jokowi berharap produksi komoditas jagung dapat terus meningkat sehingga mengurangi impor.


Gerindra Bidik Erina Gudono di Pilkada Sleman, PDIP Bantul Jaring Nama Soimah Pancawati

6 hari lalu

Soimah Pancawati. Foto: Instagram/@showimah
Gerindra Bidik Erina Gudono di Pilkada Sleman, PDIP Bantul Jaring Nama Soimah Pancawati

Pilkada 2024 di kabupaten-kota Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) makin menggeliat dengan masuknya sejumlah nama populer seperti Erina Gudono dan Soimah


Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

7 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

Tony Blair menjelaskan, Uni Emirat Arab (UAE) berencana untuk investasi panel surya di IKN. Investasi ini akan difasilitasi oleh Tony Blair Institute.


PUPR Optimistis Istana dan Kantor Presiden di IKN Siap Juli, Presiden Jokowi Bisa Upacara 17 Agustus?

7 hari lalu

Arsitektur  Istana Kepresidenan di IKN karya Nyoman Nuarta. (Dok. Nyoman Nuarta)
PUPR Optimistis Istana dan Kantor Presiden di IKN Siap Juli, Presiden Jokowi Bisa Upacara 17 Agustus?

PUPR menyatakan Istana Negara dan Kantor Presiden di IKN dapat fungsional pada Juli, sehingga Presiden Jokowi bisa menggelar upacara 17 Agustus.


Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

9 hari lalu

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu, 17 April 2024. Kebakaran itu terjadi sekitar 13.00 WIB. TEMPO/Ihsan Reliubun
Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.


Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

9 hari lalu

Ilustrasi CCTV. Indiandaily,com
Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

Dengan menggunakan smartphone yang sudah tidak terpakai, CCTV dapat mudah dibuat dengan menggunakan sebuah aplikasi.


Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

9 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Wali Kota Medan sekaligus menantunya, Bobby Nasution saat bersepda di area Car Free Day (CFD) di Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu, 12 Februari 2023. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev
Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?