Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Film Autobiography akan Tayang di Toronto International Film Festival 2022

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Poster film Autobiography yang menampilkan Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara sebagai pemeranutama. Dok. Fellow Design Studio
Poster film Autobiography yang menampilkan Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara sebagai pemeranutama. Dok. Fellow Design Studio
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Autobiography melanjutkan perjalanannya dengan tayang di Toronto International Film Festival 2022. Autobiography sebelumnya juga dipastikan tayang perdana dan menjadi perwakilan Indonesia satu-satunya yang berkompetisi di Venice International Film Festival 2022.

Film yang merupakan film panjang pertama sutradara dan penulis skenario Makbul Mubarak ini dibintangi oleh antara lain Kevin Ardilova, Arswendy Bening Swara, Lukman Sardi, Yusuf Mahardika, Rukman Rosadi, Yudi Ahmad Tajudin, Haru Sandra, dan Alm. Gunawan Maryanto.

Film Autobiography terpilih masuk di Toronto International Film Festival di seksi World Contemporary Cinema. Toronto International Film Festival 2022 akan diselenggarakan pada 8-18 September 2022. Film-film internasional akan turut ditayangkan di festival tersebut, seperti The Fabelmans dari sutradara Steven Spielberg yang mengisahkan tentang dirinya sendiri, film terbaru Harry Styles My Policeman, begitu pun film pemenang Cannes Triangle of Sadness, dan masih banyak lagi.

Festival berusia 46 tahun ini dianggap sebagai festival penting yang menentukan apakah sebuah film dapat bersaing di Academy Award. Film-film pemenang Oscar yang sebelumnya tayang di festival ini adalah Life Is Beautiful (1998), American Beauty (1999), Crouching Tiger, Hidden Dragon (2000), Slumdog Millionaire (2008), The King's Speech (2010), 12 Years a Slave (2013), La La Land (2016), Three Billboards Outside Ebbing, Missouri (2017), Green Book (2018), Jojo Rabbit (2019), dan Nomadland (2020).

Film Autobiography karya sutradara Makbul Mubarak. Foto: KawanKawan Media.

Bertepatan dengan pengumuman tersebut, poster resmi film Autobiography juga diluncurkan perdana. Poster yang dibuat oleh Fellow Design Studio menampilkan Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara sebagai pemeran utama. Poster ini merupakan hasil kolaborasi dari co-producer Singapura, Jeremy Chua (Ptocol), dengan Indonesia.

Autobiography adalah sebuah film drama suspense thriller yang berkisah tentang Rakib (Kevin Ardilova) yang bekerja menjaga rumah kosong milik seorang pensiunan bernama Purna (Arswendy Bening Swara). Suatu hari, Purna pulang kampung untuk mencalonkan diri menjadi bupati di daerah itu. Rumah yang Rakib jaga kini tidak lagi kosong. Setiap hari, ia menemani Purna dalam banyak kegiatannya: berkampanye, memasang spanduk, dan lain sebagainya. Dalam sosok Purna, Rakib melihat sosok seorang ayah yang didambakannya. Hingga pada suatu hari, sebuah kejadian tak terduga mengubah semua itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dikembangkan sejak 2017, proyek film Autobiography telah dipresentasikan pada TorinoFilmLab2017 dan kemudian berlanjut terseleksi ke European Audiovisual Entrepreneurs Ties That Bind, Berlinale Co-production Market, Locarno Open Doors, Southeast Asian Fiction Lab-SEAFIC, FDCP Project market dan First Cut Lab.

Autobiography menjadi film Indonesia yang berko-produksi dengan Singapura, Polandia, Filipina, Jerman, Perancis, dan Qatar, setelah mendapatkan dukungan dari aide aux cinémas du monde CNC Prancis, Nouvelle-Aquitaine Regional Fund Prancis, World Cinema Fund Jerman, Purin Pictures Thailand, Polish Film Institute, Asean Co-Production Grant –ACOF Filipina, Tokyo Talents NEXT Master Program dan Doha Film Institute.

Tidak hanya dari luar Indonesia, film Autobiography juga mendapatkan dukungan financing dari Badan Ekonomi Kreatif untuk tahap pengembangan. Aspek produksi dan distribusi didukung oleh Kementrian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi, serta juga Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Sejauh ini Autobiography telah terseleksi ke beberapa festival major lain di dunia. Film Film produksi KawanKawan Media yang diproduseri oleh Yulia Evina Bhara ini nantinya akan tayang di bioskop Indonesia.

Baca juga: Lewat Film Autobiography, Makbul Mubarak Gambarkan Kembali Ketakutan Masa Kecil

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indra Birowo Mengaku Tak Kesulitan Jadi Mentor Biliar di Serial The Aces

16 Desember 2023

Indra Birowo dan Kevin Ardilova dalam serial The Aces. Foto: Prime Video
Indra Birowo Mengaku Tak Kesulitan Jadi Mentor Biliar di Serial The Aces

Indra Birowo berperan sebagai Yunus, seorang atlet biliar melegenda yang disebut sebagai 'pendekar biliar' dalam serial The Aces.


Kevin Ardilova Pelajari Teknik Main Biliar Efren Reyes untuk Serial The Aces

16 Desember 2023

Kevin Ardilova sebagai Q bermain biliar di serial The Aces. Foto: Prime Video.
Kevin Ardilova Pelajari Teknik Main Biliar Efren Reyes untuk Serial The Aces

Kevin Ardilova mencermati permainan legenda biliar Filipina, Efren Reyes hingga belajar cara jalan seorang pengidap polio untuk serial The Aces.


The Aces, Serial Duo Jenius Berbeda Kelas Sosial Beradu di Turnamen Biliar

15 Desember 2023

Poster The Aces. Foto: Prime Video
The Aces, Serial Duo Jenius Berbeda Kelas Sosial Beradu di Turnamen Biliar

Kisah serial The Aces ini menceritakan dua tokoh utama yang berkarakter rebel/nakal dan satunya perfeksionis metodis.


Range Rover PHEV Meluncur di Indonesia, Harga Tembus Rp 5,2 Miliar

7 September 2023

The New Range Rover Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV). (TEMPO/Erwan Hartawan)
Range Rover PHEV Meluncur di Indonesia, Harga Tembus Rp 5,2 Miliar

The New Range Rover Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) resmi meluncur di Indonesia dengan dua tipe. Simak informasi lengkapnya di sini:


Film Budi Pekerti Siap Tayang Perdana di TIFF 2023, Rilis Teaser Trailer Baru

3 September 2023

Film Budi Pekerti. Dok. Rekata Studio
Film Budi Pekerti Siap Tayang Perdana di TIFF 2023, Rilis Teaser Trailer Baru

Film Budi Pekerti karya sutradara Wregas Bhanuteja akan masuk dalam program Discovery Toronto International Film Festival atau TIFF 2023.


Miracle in Cell No. 7 hingga Autobiography Tayang di Prime Video Mulai April 2023

16 April 2023

Vino G. Bastian di Miracle No. 7. Dok. Prime Video
Miracle in Cell No. 7 hingga Autobiography Tayang di Prime Video Mulai April 2023

Miracle in Cell No. 7, Autobiography, My Sassy Girl, hingga sejumlah film dan serial dari luar negeri tayang di Prime Video mulai April 2023.


Setelah Keliling Lebih dari 25 Negara, Film Autobiography Tayang di Palu dan Banjarmasin

11 Februari 2023

Poster film Autobiography yang menampilkan Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara sebagai pemeranutama. Dok. Fellow Design Studio
Setelah Keliling Lebih dari 25 Negara, Film Autobiography Tayang di Palu dan Banjarmasin

Secara internasional, film Autobiography telah ditayangkan di lebih dari 25 negara dan mendapatkan berbagai penghargaan Film Terbaik.


Bersinar di Kancah Internasional, Film Autobiography akan Tayang 19 Januari 2023

18 Januari 2023

Poster film Autobiography yang menampilkan Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara sebagai pemeranutama. Dok. Fellow Design Studio
Bersinar di Kancah Internasional, Film Autobiography akan Tayang 19 Januari 2023

Sebelum tayang secara luas di bioskop Indonesia, film Autobiography telah melakukan penayangan terbatas di festival film dan raih banyak penghargaan.


Before, Now & Then (Nana) dan Autobiography Masuk Nominasi Asian Film Awards 2023

7 Januari 2023

Poster film Before, Now & Then. Foto: Instagram Kamila Andini.
Before, Now & Then (Nana) dan Autobiography Masuk Nominasi Asian Film Awards 2023

Before, Now & Then (Nana) dan Autobiography total mendapat 7 nominasi di Asian Film Awards 2023, termasuk Aktris Terbaik hingga Sutradara Baru Terbaik


Rekomendasi 10 Film Bioskop Terbaru Tayang Januari 2023, Banyak Genre Horor!

3 Januari 2023

Poster film Bayi Ajaib. Foto: Falcon Pictures.
Rekomendasi 10 Film Bioskop Terbaru Tayang Januari 2023, Banyak Genre Horor!