Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tanggapi Video Artis Remaja, Ernest Prakasa: Latih Empati Jika di Posisi Dia

Reporter

image-gnews
Komika sekaligus Sutradara Ernest Prakasa dalam acara Temu Toleran Vol 6 Edisi IMLEK: Merayakan Toleransi, Merawat Tradisi di Jakarta pada 24 Januari 2020. SabangMerauke/Suci Robiatus
Komika sekaligus Sutradara Ernest Prakasa dalam acara Temu Toleran Vol 6 Edisi IMLEK: Merayakan Toleransi, Merawat Tradisi di Jakarta pada 24 Januari 2020. SabangMerauke/Suci Robiatus
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Komika dan sutradara, Ernest Prakasa mengajak masyarakat Indonesia untuk melatih empati dalam menyikapi video artis remaja yang melakukan gesture tertentu bersama kekasihnya dan kemudian viral di media sosial. “Saat ini momen tepat untuk melatih empati,” kata dia, dalam video yang diunggah di IG TV akun Instagramnya, Kamis, 20 Agustus 2020.

Ernest menuturkan, masalah yang dialami artis remaja itu tidak mudah dilalui. Ia mengalami stres akibat video itu dibicarakan satu negara dan banyak yang menghujatnya.

“Gue mau mengajak teman-teman yang merasa berhak menghakimi atau gatal berkomentar lalu memojokkan teman di video yang beredar itu. Gue ingin ngajak teman-teman untuk berpikir, kira-kira kalau lu jadi dia lu akan pengen orang kayak bagaimana, lu akan berharap apa dari orang-orang yang akan mengejudge dan menge-tag lu,” tuturnya.

Meira Anastasia, Ernest Prakasa, bersama dua buah hati mereka. Instagram

Apalagi, kata Ernest, artis itu masih muda, baru 17 tahun, perjalanan hidupnya masih panjang. Dia masih bisa berbuat kesalahan lebih banyak lagi. Di tengah pandemi yang belum juga berakhir, persoalan kesehatan mental kian banyak. “Banyak mengalami masalah kesehatan mental yang membuat orang banyak yang mengalihkan kekesalan, stres, dan rasa frustrasi terhadap pandemi dilampiaskan kepada masalah orang lain,” ujar sutradara film Imperfect ini.

Ia menekankan, saat kita menjadi seumuran artis itu yang tertimpa masalah berat, tentu kita tidak ingin orang lain membully dan berkata kasar yang memojokkan sehingga makin membuat tertekan. “Maka sebaiknya juga dilakukan hal yang sama,” ucapnya.

Suami penulis buku, Meira Anastasia ini menjelaskan, pandemi memang telah menimbulkan banyak masalah kesehatan mental. Stres karena tidak bisa bekerja, ekonomi lumpuh, menyebabkan kondisi mental makin berat dan dialami semua kalangan, termasuk pelaku industri hiburan yang terpaksa menyetop aktivitasnya.

“Jadi mari kita saling jaga, saling peduli satu sama lain. Keywordnya balik ke tadi, empati. Kalau kira-kira lu juga merasakan kayaknya kalau gue jadi akan sedih banget deh kalau punya kesalahan, terus jadi pembahasan satu negara.”

Ernest sendiri mengaku sudah mengirimkan pesan kepada artis remaja itu agar tabah dan berharap masalah cepat selesai. “Semoga selalu dihibur orang-orang tersayang.”

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Galih Loss Mengaku Buat Konten yang Diduga Menistakan Agama untuk Menghibur

12 jam lalu

Tersangka Galih Loss (tengah) dihadirkan saat keterangan pers pegungkapan kasus penistaan agama atau ujaran kebencian oleh konten kreator Galih Nova Aji di Direktorat Reserse Kriminal (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, 26 April 2024. Tersangka Galih Nova Aji atau pemilik akun sosial media Galih Loss ditahan karena kasus pendistribusian konten vidio yang menyinggung SARA dan menimbulkan rasa kebencian dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Galih Loss Mengaku Buat Konten yang Diduga Menistakan Agama untuk Menghibur

Niat itu kini berujung penahanan Galih Loss di Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya.


Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

13 jam lalu

Tersangka Galih Loss (tengah) dihadirkan saat keterangan pers pegungkapan kasus penistaan agama atau ujaran kebencian oleh konten kreator Galih Nova Aji di Direktorat Reserse Kriminal (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, 26 April 2024. Tersangka Galih Nova Aji atau pemilik akun sosial media Galih Loss ditahan karena kasus pendistribusian konten vidio yang menyinggung SARA dan menimbulkan rasa kebencian dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.


Begini Cara Membuat Video Singkat di Instagram Notes

1 hari lalu

Logo Instagram. Kredit: TechCrunch
Begini Cara Membuat Video Singkat di Instagram Notes

Selain teks dan emoji, pengguna dapat memposting video looping berdurasi dua detik yang hanya akan tayang selama 24 jam di Instagram Notes.


Galih Loss Minta Maaf Usai Buat Video Penistaan Agama di TikTok

2 hari lalu

Tiktoker Galihloss3 memegang HP yang digunakan untuk mengunggah konten yang diduga bermuatan SARA. Dokumentasi Polda Metro Jaya
Galih Loss Minta Maaf Usai Buat Video Penistaan Agama di TikTok

Galih Loss Minta maaf dan mengakui video TikTok yang diunggah menistakan agama Islam.


Widuri Puteri Disebut Nepo Baby, Joko Anwar Bantah dengan Bagikan Proses Casting Siksa Kubur

4 hari lalu

Widuri Puteri dalam film Siksa Kubur. Foto: Twitter/X @jokoanwar
Widuri Puteri Disebut Nepo Baby, Joko Anwar Bantah dengan Bagikan Proses Casting Siksa Kubur

Sutradara Joko Anwar ungkap kekagumannya terhadap kemampuan akting Widuri Puteri yang langsung diterima saat casting film Siksa Kubur.


YouTube Uji Algoritma Baru, Konten Relevan Bakal Ditampilkan Paling Awal

8 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
YouTube Uji Algoritma Baru, Konten Relevan Bakal Ditampilkan Paling Awal

Pengguna yang terpilih bakal mendapatkan pembaruan tampilan di YouTube.


Pembaruan Zoom dan Mengenali Fiturnya

9 hari lalu

Logo Zoom.
Pembaruan Zoom dan Mengenali Fiturnya

Zoom Workspace 6.0 sebagai nama baru dari produk ini


Ernest Prakasa Nilai Kreator Konten Prank Ojol Membahayakan, Harus Diberi Pelajaran

9 hari lalu

Galih Loss. Foto: Instagram.
Ernest Prakasa Nilai Kreator Konten Prank Ojol Membahayakan, Harus Diberi Pelajaran

Ernest Prakasa menilai kreator konten prank yang membahayakan orang ini seharusnya dilaporkan ke polisi dan diberikan pelajaran.


Kreator Konten Prank Ojol Sebut Begal Tuai Hujatan, Galih Loss: Jangan Bully Orang Tua Saya

9 hari lalu

Kreator Konten, Galih Loss. Foto: Instagram.
Kreator Konten Prank Ojol Sebut Begal Tuai Hujatan, Galih Loss: Jangan Bully Orang Tua Saya

Kreator konten prank yang sedang viral, Galih Loss mengulangi permintaan maafnya dan berharap netizen stop merundungnya.


Google Chat Akan Seperti WhatsApp, Bisa Panggilan Audio dan Video

9 hari lalu

Ilustrasi Google Chat. TEMPO/Fardi Bestari
Google Chat Akan Seperti WhatsApp, Bisa Panggilan Audio dan Video

Pengguna Google Chat tidak perlu berpindah aplikasi ke Google Meet untuk mengagendakan rapat lanjutan via audio maupun video.