Film James Bond Terbaru Ditunda Karena Studio Dilelang

Reporter

Editor

Selasa, 20 April 2010 05:29 WIB

film james bond
TEMPO Interaktif, Los Angeles - Film James Bond terbaru bakal ditunda untuk waktu yang tidak ditentukan karena beberapa masalah ketidakpastian terkait belum selesainya lelang MGM, studio film untuk film James Bond. Hal tersebut diungkapkan produser film James Bond, Senin (19/4).

Film yang belum diketahui judulnya tersebut bakal menjadi seri ke-23. Film ini mengisahkan agen rahasia Inggris 007. Rencananya film tersebut dirilis 2011 atau 2012.

James Bond merupakan salah satu film terlaris yang digarap MGM. Namun, produser film James Bond, Michael Wilson dan Barbara Broccoli, dalam pernyataan bersamanya mengatakan, "Karena ketidakpastian yang berlanjut mengenai masa depan MGM dan kegagalan penjualan studio, kami menunda penggarapan BOND 23 untuk waktu yang belum ditentukan."

Kedua produser tersebut mengaku mereka tidak tahu kapan film tersebut akan kembali digarap dan kapan bakal dirilis di bioskop. Perwakilan MGM sendiri tidak bisa dimintai komentar mengenai masalah ini.

MGM tahun lalu mulai mencari pembeli potensial. Selentingan yang beredar menyebutkan pada Maret lalu MGM menerima tawaran dari Time Warner Inc sebesar US$ 1,5 miliar (Rp 13,56 triliun).

Tawaran tersebut merupakan yang tertinggi yang diterima MGM. Akan tetapi, jumlah tersebut masih di bawah US$ 2 miliar (Rp 18 triliun), angka yang diharapkan MGM.

REUTERS| KODRAT SETIAWAN

Berita terkait

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

1 hari lalu

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.

Baca Selengkapnya

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

1 hari lalu

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.

Baca Selengkapnya

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

1 hari lalu

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.

Baca Selengkapnya

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

1 hari lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Pemeran Film The Idea of You

3 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

4 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

6 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

11 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

12 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

13 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya