Perceraian Memicu Dewi Sandra Lahirkan Album Baru

Reporter

Editor

Jumat, 16 Oktober 2009 22:02 WIB

Tempo/Dimas Aryo
TEMPO Interaktif, Jakarta - Dewi Sandra Killick enggan terus terpuruk meratapi nasib. Gagal membangun biduk rumah tangga bersama penyanyi Glenn Fredly, bukan berarti akhir dunia baginya. Pengalaman-pengalaman pilu selama proses perceraian, ia transformasikan ke dalam proses kreatif. Hasilnya, album kelima Dewi Sandra, Wanita.

Dewi tidak mengelak drama perceraian dengan suami keduanya beberapa waktu lalu itu begitu menyakitkan. Ia mengibaratkan tengah berada di arena tinju, ketika Glenn menggugat cerai dan hakim Pengadilan Negeri Jakarta selatan ketok palu.

“Saya habis-habisan babak belur di sana. Semangat saya drop. Tapi saya juga dituntut harus berkarya,” kata Dewi kepada Tempo di Grand Indonesia, Jumat (16/10).

Di saat tengah berdiri di titik nol, Dewi memilih bangkit dari keterpurukan. Ia menyisir kembali perjalanan cintanya dari awal hingga akhir. Ia jadikan pengalaman tersebut sebagai energi kreatif menguntai kata demi kata hingga tercipta sebuah lagu. “Saya menuangkan semua ke dalam lagu-lagu,” tambah dia.

Pada akhir kreasi, kata perempuan berusia 29 tahun ini, lahirlah album kelimanya. Menurut Dewi album tersebut bercerita tentang lika-liku perjalanan cinta anak manusia, terutama kaum perempuan. “Dimulai dari jatuh cinta, terkagum-kagum, sakit hati dan sampai akhirnya sadar ia baik-baik saja,” ujar Dewi.

Perjalanan itu, menurut Dewi, tertuang dalam enam lagu ciptaannya yaitu Amazing, Bercinta, Satu untuk Selamanya, Wanita, Cinta Basi, dan Aku Baik-baik Saja. “Saya kemas dalam dance yang masih mengusung 'Dewi Sandra' yang lama hingga mellow. Campur aduk di situ. Itu saya buat supaya tidak bosan,” beber dia.

MUSTHOLIH

Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya