Mengenal Jane's Addiction, Band yang Menunda Tur Konser Akibat Perselisihan Anggota

Selasa, 17 September 2024 21:04 WIB

Band Jane's Addiction. Wikipedia

TEMPO.CO, Jakarta - Band rock alternatif Jane’s Addiction membatalkan sisa tur mereka setelah perselisihan di atas panggung antara vokalis Perry Farrell dan gitaris Dave Navarro.

Insiden terjadi saat konser di Boston, Farrell menyerang Navarro secara fisik, memicu keributan yang mengakhiri pertunjukan tersebut. Farrell kemudian menyampaikan permohonan maaf atas perilaku yang dianggapnya tidak dapat diterima, dan band ini mengumumkan keputusan untuk rehat dan membatalkan jadwal tur yang tersisa.

Perjalanan Karier

Jane's Addiction band rock alternatif yang terbentuk di Los Angeles pada 1985. Genre band ini mencampurkan elemen metal, punk, dan psychedelic rock.

Mereka merilis album debut, Nothing's Shocking, pada 1988, lagu-lagu dengan lirik provokatif dan aransemen yang kompleks. Album ini menerima banyak pujian dan dianggap sebagai karya penting dalam gerakan rock alternatif.

Advertising
Advertising

Band ini merilis album kedua mereka, Ritual de lo Habitual (1990), yang makin memperkokoh reputasi mereka. Namun, meski sukses secara kritis dan komersial, konflik internal menyebabkan Jane's Addiction bubar untuk pertama kalinya pada 1991.

Setelah beberapa reuni dan proyek sampingan, termasuk pembentukan festival musik Lollapalooza oleh Perry Farrell, Jane's Addiction kembali dengan album Strays pada 2003 dan The Great Escape Artist pada 2011.

Lagu Hit

Jane's Addiction dikenal dengan sejumlah lagu hit yang menjadi ikon era 1980-an dan 1990-an. Jane Says adalah salah satu lagu mereka yang paling terkenal, diambil dari album debut mereka.

Lagu ini menampilkan lirik yang menggambarkan kehidupan jalanan dan menjadi favorit penggemar. Been Caught Stealing dari album Ritual de lo Habitual menjadi hit besar lainnya, dengan riff gitar yang catchy dan video musik yang ikonik. Lagu ini masuk dalam chart modern rock dan masih sering diputar di radio hingga saat ini.

Lagu-lagu mereka sering kali mengeksplorasi tema-tema gelap dan emosional, mulai dari kecanduan hingga pemberontakan sosial. Pengaruh Jane's Addiction terhadap musik rock alternatif dapat dilihat dalam cara mereka memadukan genre unik.

Pilihan Editor: Fase Baru Linkin Park, Tur Konser Formasi Anyar

Berita terkait

Maliq & D'Essentials Buka Konser Brian McKnight dengan Suasana Santai

6 jam lalu

Maliq & D'Essentials Buka Konser Brian McKnight dengan Suasana Santai

Maliq & D'Essentials membuka konser Brian McKnight di Jakarta dengan lagu Senja Teduh Pelita, Menari, hingga Kita Bikin Romantis.

Baca Selengkapnya

Rayakan 18 Tahun Debut, IU Donasikan 225 Juta Won untuk Lembaga Kesehatan

2 hari lalu

Rayakan 18 Tahun Debut, IU Donasikan 225 Juta Won untuk Lembaga Kesehatan

IU memberikan donasi pada Rabu, 18 September 2024, atas nama nama IUanea, yang merupakan gabungan namanya dengan Uaena

Baca Selengkapnya

43 Tahun Ariel, Apa Kegiatannya Setelah Hiatus dari Noah?

3 hari lalu

43 Tahun Ariel, Apa Kegiatannya Setelah Hiatus dari Noah?

Ariel Noah berulang tahun ke-43. Walaupun tengah beristirahat dari Noah, apa kegiatannya sekarang?

Baca Selengkapnya

KLa Project Siap Bawa Nostalgia Lewat Konser AETERNITAS di Ulang Tahun ke-36

8 hari lalu

KLa Project Siap Bawa Nostalgia Lewat Konser AETERNITAS di Ulang Tahun ke-36

KLa Project akan merayakan 36 tahun berkarya dengan menggelar konser AETERNITAS di Istora Senayan, Jakarta, pada 25 Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya

Nyanyian Tanah Merdeka, Konser Rakyat Leo Kristi 14 September 2024

9 hari lalu

Nyanyian Tanah Merdeka, Konser Rakyat Leo Kristi 14 September 2024

Selama 2 bulan terakhir, Konser Rakyat Leo Kristi telah diselenggarakan lebih dari satu kali. Sabtu malam nanti, Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Fase Baru Linkin Park, Tur Konser Formasi Anyar

11 hari lalu

Fase Baru Linkin Park, Tur Konser Formasi Anyar

Linkin Park kembali dengan formasi baru dan album terbaru, From Zero

Baca Selengkapnya

Mengenal Musisi The Weeknd, yang Debut Lagu Baru di Brasil

11 hari lalu

Mengenal Musisi The Weeknd, yang Debut Lagu Baru di Brasil

The Weeknd telah konser di Sao Paulo, Brasil, pada Sabtu, 7 September 2024

Baca Selengkapnya

Mengenal Kim Junsu yang akan Konser Kolaborasi dengan Kim Jae Joong

12 hari lalu

Mengenal Kim Junsu yang akan Konser Kolaborasi dengan Kim Jae Joong

Dua mantan anggota grup idola TVXQ, Kim Jae Joong dan Kim Junsu (XIA) akan konser di Seoul, Korea Selatan, pada 8 November hingga 10 November 2024

Baca Selengkapnya

Jadwal Tur Maliq & D'essentials di Indonesia dan Malaysia, Tiket Mulai Rp 250 Ribu

12 hari lalu

Jadwal Tur Maliq & D'essentials di Indonesia dan Malaysia, Tiket Mulai Rp 250 Ribu

Maliq & D'essentials menggelar Can Machines Fall In Love? Album Tour di Makassar, Bali, Surabaya, Yogyakarta,Bandung, dan Kuala Lumpur.

Baca Selengkapnya

Profil 8 Member Stray Kids, Bakal Konser di Stadion Madya GBK 21 Desember 2024

13 hari lalu

Profil 8 Member Stray Kids, Bakal Konser di Stadion Madya GBK 21 Desember 2024

Profil 8 member Stray Kids yang bakal konser di Stadion Madya GBK pada 21 Desember 2024.

Baca Selengkapnya