Gena Rowlands Aktris The Notebook Meninggal dalam Usia 94 Tahun

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Kamis, 15 Agustus 2024 09:20 WIB

Gena Rowlands. IMDb

TEMPO.CO, Jakarta - Gena Rowlands aktris The Notebook meninggal pada Rabu, 14 Agustus 2024, di rumahnya, di Indian Weels, California, Amerika Serikat. Penyebab kematiannya belum diketahui.

Menurut laporan TMZ, suaminya, Robert Forrest, dan putrinya, Alexandra Cassavetes, berada di sisinya ketika dia meninggal. Nick Cassavetes juga berada di rumah ibunya sepanjang minggu.

Didiagnosis Alzherimer

Gena Rowlands memerankan karakter Rachel McAdams Allie Hamilton versi tua dalam film The Notebook, yang disutradarai putranya tersebut. Kepergiaannya hanya berselang dua bulan setelah Nick mengungkapkan ibunya mengalami Alzheimer selama lima tahun terakhir. Kondisi seperti yang dialami karakter yang diperankan dalam film yang dirilis 20 tahun lalu itu.

Nick mengatakan saat dia meminta ibunya memerankan Allie versi tua, mereka banyak menghabiskan waktu untuk membicarakan tentang Alzheimer dan ingin bersikap autentik tentang hal itu. "Dia menderita demensia total. Dan ini sangat gila -- kami menjalaninya, dia memerankannya, dan sekarang hal itu terjadi pada kami," katanya kepada Entertainment Weekly.

Perjalanan karier Gena Rowlands

Gena Rowlands mendapatkan nominasi Oscar pertama lewat perannya sebagai Mabel Longhetti dalam drama A Woman Under the Influence tahun 1974. Drama itu ditulis untuknya dan disutradarai oleh suaminya John Cassavetes. Nominasi lainnya adalah untuk Gloria (1980), juga disutradarai oleh suaminya. Kemudian pada November 2015, ia mendapatkan penghargaan kehormatan Academy Award dalam Governor Awards sebagai pengakuan atas kariernya yang terkenal.

Advertising
Advertising

"Banyak wanita, ketika mereka tidak dapat terus melakukan peran romantis di usia muda, tidak ingin mempertimbangkan bagian dari karakter dan segera berhenti. Tapi saya hanya melihat naskahnya dan terus melihat apa yang ingin saya lakukan, dan tidak pernah mengkhawatirkannya," ujarnya saat menerima penghargaan tersebut.

Setelah suaminya meninggal pada tahun 1989, dia terus berkarya sebagai aktor. Terutama untuk karya anak-anaknya. Dia mengambil peran dalam debut penyutradaraan putranya Nick, Unhook the Stars (1996), film hitnya The Notebook (2004) danYellow (2012), serta peran dalam Broken English karya putrinya Zoe (2007 )

Total ada 106 kredit akting atas namanya. Peran terakhirnya pada tahun 2017 untuk film pendek Unfortunate Circumstances. Beberapa film lain yang dibintanginya termasuk Hope Floats, The Skeleton Key, Paris, I Love You, Something to Talk About, dan banyak lagi.

Dari pernikahannya dengan John Cassavetes, Gena Rowlands memiliki tiga anak, Alexandra, Nick, dan Zoe. Dia menikah dengan Robert Forrest pada tahun 2012.

VARIETY | ET ONLINE | PEOPLE

Pilihan editor: Sempat Ikut Casting Film The Notebook, Britney Spears Hampir Dapat Peran Utama

Berita terkait

Cara Menghadapi Lansia yang Mengalami Demensia

28 hari lalu

Cara Menghadapi Lansia yang Mengalami Demensia

Saat keluarga memiliki demensia, seseorang kerap bingung dan tidak dapat menghadapinya dengan baik.

Baca Selengkapnya

Menguak Kaitan Diabetes Tipe 3 dengan Alzheimer

6 Juli 2024

Menguak Kaitan Diabetes Tipe 3 dengan Alzheimer

Beberapa penelitian menemukan adanya keterkaitan diabetes tipe 3 dengan Alzheimer, apa saja itu?

Baca Selengkapnya

Demensia Vs Amnesia, Berikut Perbedaan yang Melibatkan Gangguan Memori

25 Mei 2024

Demensia Vs Amnesia, Berikut Perbedaan yang Melibatkan Gangguan Memori

Demensia dan amnesia adalah dua kondisi yang mempengaruhi fungsi otak, tetapi keduanya berbeda dalam beberapa aspek penting.

Baca Selengkapnya

Gejala Gangguan Kognitif yang Bisa Berujung Demensia. Cek Juga Pencegahannya

12 Mei 2024

Gejala Gangguan Kognitif yang Bisa Berujung Demensia. Cek Juga Pencegahannya

Satu dari 10 orang yang didiagnosis gangguan kognitif ringan kelak akan mengalami demensia. Berikut gejala yang perlu diwaspadai dan pencegahannya.

Baca Selengkapnya

Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

10 Mei 2024

Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

Para ilmuwan menemukan beberapa faktor dan kebiasaan yang tampak tak berbahaya bisa mempercepat penuaan otak.

Baca Selengkapnya

Memahami Tahapan Alzheimer, pada Usia Berapa Biasa Terserang?

22 April 2024

Memahami Tahapan Alzheimer, pada Usia Berapa Biasa Terserang?

Meski biasanya dialami lansia atau usia 65 tahun ke atas, orang yang lebih muda juga bisa kena Alzheimer. Kenali tahapannya agar waspada gejalanya.

Baca Selengkapnya

4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

16 April 2024

4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

Salah satu metode efektif untuk meningkatkan kesehatan otak dan mencegah penyakit Alzheimer adalah dengan mengonsumsi makanan yang baik buat otak.

Baca Selengkapnya

Kebiasaan Tidur Ini Bisa Jadi Alarm dari Demensia

13 Februari 2024

Kebiasaan Tidur Ini Bisa Jadi Alarm dari Demensia

Menendang atau berteriak saat tertidur lelap bisa menjadi indikasi demensia.

Baca Selengkapnya

Studi Temukan Hubungan antara Kebiasaan Mengupil dengan Penyakit Alzheimer

10 Februari 2024

Studi Temukan Hubungan antara Kebiasaan Mengupil dengan Penyakit Alzheimer

Penelitian ini menyoroti bagaimana tindakan yang tampaknya tidak berbahaya seperti mengupil bisa berkontribusi terhadap perkembangan Alzheimer.

Baca Selengkapnya

Anaknya Cemooh Biden Idap Alzheimer, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Minta Maaf

7 Februari 2024

Anaknya Cemooh Biden Idap Alzheimer, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Minta Maaf

Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir meminta maaf setelah putranya menyiratkan dalam bahwa Presiden AS Joe Biden mengidap Alzheimer

Baca Selengkapnya