Nadin Amizah akan Hidupkan Lagi 'Konser Selamat Ulang Tahun' di Panggung We The Fest 2024

Jumat, 12 Juli 2024 17:17 WIB

Nadin Amizah. Foto: Instagram/@cakecain

TEMPO.CO, Jakarta - Nadin Amizah, penyanyi dan penulis lagu berbakat yang dikenal dengan lirik puitis dan suara yang merdu, menjadi salah satu bintang yang memeriahkan We The Fest 2024. Konser ini akan digelar di GBK Sports Complex Senayan, Jakarta Pusat, pada 19 sampai 21 Juli. Nadin akan menyuguhkan kembali kenangan manis dari konsernya di tahun 2022 yang bertajuk ‘Konser Selamat Ulang Tahun’ dengan durasi penampilan selama 1,5 jam.

Sarah Deshita, Program Director We The Fest menyebutkan bahwa penampilan Nadin kali ini menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu. “Nadin Amizah akan menghidupkan kembali ‘Konser Selamat Ulang Tahun’ yang pernah dibawakan pada 2022," kata Sarah, di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis, 11 Juli 2024.

Nadin Amizah dan Pertunjukan Magis di ‘Konser Selamat Ulang Tahun’ 2022

Sarah Deshita mengungkapkan betapa istimewanya konser Nadin pada dua tahun lalu yang digarap dengan penuh kreativitas bersama Sal Priadi. Konser tersebut tidak hanya menampilkan musik, tetapi juga menyuguhkan berbagai pertunjukan artistik yang dibuat khusus untuk konser tersebut. Selain itu, Sarah juga mengakui bahwa Nadin memang punya tempat spesial di WTF.

“Nadin tuh punya tempat yang spesial juga di WTF, karena dari sebelum dia nyanyi, dia selalu dateng ke WTF. Dia pernah manggung awalnya featuring bareng Dipha, Matter Halo, sampai akhirnya Nadin punya set sendiri,” ujar Sarah.

WTF tahun ini juga merupakan perayaan 10 tahun dari festival tersebut. Sehingga, tahun ini acara akan lebih berwarna dengan nuansa selebrasi yang memeriahkan satu dekade perjalanan mereka. Sarah mengakui, dengan adanya ‘Konser Selamat Ulang Tahun’ yang dipersembahkan oleh Nadin juga menjadi hadiah untuk WTF.

Advertising
Advertising

I think it is the right way (aku pikir ini cara yang tepat) untuk merayakan ulang tahun WTF dengan ‘Konser Selamat Ulang Tahun’ Nadin Amizah,” kata Sarah, melanjutkan.

Nadin melalui akun Instagram pribadinya, @cakecaine, menyampaikan antusiasmenya untuk kembali ke panggung WTF. “Gaung sudah berkumandang. Rinduku terhadap salah satu konser terindah yang pernah kami buat tidak bisa tertahankan. Rasanya ingin kembali ada di sana, berdiri di tengah pesta kelahiranku, kembali melihat Bunda, Ayah, dan Bapak,” ungkap Nadin dalam unggahannya pada Sabtu, 6 Juli 2024.

Nadin mengingat kembali momen-momen berharga yang pernah ia rasakan saat tampil di WTF. Bagi Nadin, konser tersebut bukan sekadar penampilan biasa, melainkan sebuah perayaan penuh makna yang menghadirkan kenangan tak terlupakan.

Maka dengan dukungan besar dari @we.the.fest, nafas kami kembali dikuatkan untuk menghidupkan kembali 'Konser Selamat Ulang Tahun' di 10th Anniversary Edition We The Fest pada 19 Juli 2024 nanti. Kembali menyaksikan atau pertama kali, apapun itu datanglah mampir sebentar. Sampai jumpa,” kata Nadin.

Rangkaian Panggung Spesial dari Musisi Tanah Air

Sal Priadi. Dok. Istimewa

Tak hanya Nadin Amizah, Sal Priadi yang namanya kembali bersinar berkat lagu-lagunya yang hits belakangan, juga akan tampil di WTF 2024. “Sal Priadi juga akan membawakan album terbarunya,” ungkap Sarah. Album terbarunya, MARKERS AND SUCH PENS FLASHDISKS berisi lima belas lagu. Di antaranya ‘Kita usahakan rumah itu’, ‘Dari planet lain’, ‘Gala bunga matahari’, dan lainnya.

Selain Nadin dan Sal, WTF 2024 akan dimeriahkan oleh penampilan dari musisi-musisi dalam negeri lainnya. Sarah menyebut beberapa nama seperti Avhath, Marcell Siahaan, dan kolaborasi spesial antara Sore dengan artis lain. Dipha Barus, salah satu DJ terkenal Indonesia, akan membawa set ‘Aneka Dansa’ dengan kolaborasi berbagai artis ternama.

Rizky Febian, Zeke and The Popo, serta Farrt! juga akan memberikan penampilan spesial mereka di WTF 2024. “Ada Farrt! Juga. Itu bandnya Ucup, Eno, Pandu, sama Bobby Mandela. Besok mereka rilis single, terus manggung pertama di We The Fest,” kata Sarah, melanjutkan.

Kemudian dia juga menyebutkan bahwa akan ada Guu, Jo Soegono, Jordan Susanto, dan Rrag yang baru saja diumumkan sebagai pemenang kompetisi Submit Your Music tahun ini yang akan tampil di panggung WTF. “Jadi kayaknya yang juga worth (patut) banget untuk dilihat itu artis dalam negerinya sih,” tutur Sarah.

Selain musisi lokal, We The Fest 2024 juga akan menghadirkan deretan artis internasional sebagai headliner. Nama-nama besar seperti J Balvin, Joji, Peggy Gou, Bibi, Omar Apollo, Turnstile, XG, Russ, Alec Benjamin, Henry Moodie, JOPLYN, serta Tiger JK & Yoon MiRae siap memeriahkan panggung WTF.

INSTAGRAM

Pilihan Editor: Line Up We The Fest 2024 Fase 1, Termasuk Peggy Gou dan Alec Benjamin

Berita terkait

Musisi Angkat Bicara Usai Dilarang Pasang Visual Peringatan Darurat saat Manggung

18 hari lalu

Musisi Angkat Bicara Usai Dilarang Pasang Visual Peringatan Darurat saat Manggung

Sejumlah musisi, termasuk Baskara Putra hingga Nadin Amizah angkat bicara setelah adanya pelarangan memakai visual Peringatan Darurat saat manggung.

Baca Selengkapnya

Konser Dua Generasi: Iwan Fals Obati Kerinduan OI di Solo, Suguhkan Duet Apik dengan Nadin Amizah

24 hari lalu

Konser Dua Generasi: Iwan Fals Obati Kerinduan OI di Solo, Suguhkan Duet Apik dengan Nadin Amizah

Penyanyi legendaris, Iwan Fals mengobati kerinduan Orang Indonesia dalam Konser Dua Generasi di Pamedan Pura Mangkunegaran Solo, semalam.

Baca Selengkapnya

Sal Priadi Hidupkan Lagu-lagu Cinta dan Duka di The Sounds Project 7

31 hari lalu

Sal Priadi Hidupkan Lagu-lagu Cinta dan Duka di The Sounds Project 7

Sal Priadi membawakan lagu-lagu yang emosional di The Sounds Project 7, termasuk 'Gala Bunga Matahari' yang sukses membuat penonton menangis bersama.

Baca Selengkapnya

Sal Priadi Gelar Tur ZUZUZAZA 2024 di 6 Kota, Mulai dari Jakarta hingga Kuala Lumpur

34 hari lalu

Sal Priadi Gelar Tur ZUZUZAZA 2024 di 6 Kota, Mulai dari Jakarta hingga Kuala Lumpur

Sal Priadi Tur ZUZUZAZA 2024 akan digelar di 6 kota dan 2 negara yang dimulai pada akhir Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Rilis Video Musik Gala Bunga Matahari, Sal Priadi Tak Berniat Bikin Sedih

35 hari lalu

Rilis Video Musik Gala Bunga Matahari, Sal Priadi Tak Berniat Bikin Sedih

Sal Priadi mengaku tidak ada niat untuk menghadirkan cerita yang sedih dalam video musik 'Gala Bunga Matahari'.

Baca Selengkapnya

Alasan Gempi Dipilih Jadi Model Video Musik Gala Bunga Matahari dari Sal Priadi

35 hari lalu

Alasan Gempi Dipilih Jadi Model Video Musik Gala Bunga Matahari dari Sal Priadi

Gempi menjadi model video musik "Gala Bunga Matahari" milik Sal Priadi. Syuting dilakukan selama 4 jam di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Video Musik Gala Bunga Matahari Akan Tampilkan Debut Akting Gempita Nora

37 hari lalu

Video Musik Gala Bunga Matahari Akan Tampilkan Debut Akting Gempita Nora

Sal Priadi memilih Gempi dan Landung Simatupang sebagai bintang video musik terbarunya, 'Gala Bunga Matahari' yang akan rilis 8 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Menuju 10 Tahun Berkarya, Rizky Febian Tampil Bareng Mahalini di We The Fest 2024

52 hari lalu

Menuju 10 Tahun Berkarya, Rizky Febian Tampil Bareng Mahalini di We The Fest 2024

Rizky Febian tampil bersama Mahalini dan Gangga di We The Fest 2024. Selanjutnya dia akan menggelar tur keliling Indonesia dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Bawakan Sanctuary hingga Glimpse of Us, Joji Guncang Panggung We The Fest 2024

52 hari lalu

Bawakan Sanctuary hingga Glimpse of Us, Joji Guncang Panggung We The Fest 2024

Tampil di panggung utama We The Fest 2024 hari terakhir, Joji menyebut Jakarta merupakan kota favoritnya.

Baca Selengkapnya

Dukung Festival Musik Indonesia, Sandiaga Uno Hadiri We The Fest 2024 Hari Terakhir

52 hari lalu

Dukung Festival Musik Indonesia, Sandiaga Uno Hadiri We The Fest 2024 Hari Terakhir

Menparekraf Sandiaga Uno menunjukkan dukungannya untuk festival-festival musik di Indonesia, termasuk We The Fest 2024.

Baca Selengkapnya