Taylor Swift dan Selena Gomez Hadiri Acara Amal, Tunjukkan Solidaritas ke Gaza

Reporter

Intan Setiawanty

Editor

Mila Novita

Senin, 11 Desember 2023 17:29 WIB

Selena Gomez merayakan ulang tahun ke-30 bersama sahabatnya, Taylor Swift. Instagram.com/@selenagomez

TEMPO.CO, Jakarta - Taylor Swift dan teman dekatnya, Selena Gomez dan Cara Delevingne, mengunjungi klub komedi Ramy Youssef di Brooklyn. Tempat tersebut dikenal dengan komitmennya terhadap kegiatan amal. Kunjungan ini merupakan bentuk dukungan terhadap upaya bantuan Gaza.

Kunjungan dilakukan ketika Swift tiba di New York City baru-baru ini setelah menghabiskan waktu bersama pasangannya, Travis Kelce. Kehadiran ketiganya ke klub yang dikenal sebagai pendukung organisasi yang membantu Palestina telah memicu diskusi dan sempat viral di berbagai media sosial.

Selain mereka bertiga, laporan lain juga menyebutkan bahwa Anya Taylor Joy dan Zoe Kravitz juga ikut bergabung dalam rombongan tersebut. Kelima selebritas tersebut dikabarkan ikut menyaksikan acara itu untuk solidaritas dan memberikan donasi ke Gaza, Palestina.

Selena Gomez Ikut Berdonasi ke Gaza

Selena yang baru-baru ini menjadi berita utama usai mengungkap hubungannya dengan produser rekaman Benny Blanco, terlihat berada di Kota New York bersama Taylor Swift dan Cara Delevingne. Beberapa foto muncul di internet, memperlihatkan ketiganya keluar dari klub komedi Ramy Youssef di Brooklyn.

Sensasi pop berusia 31 tahun ini tampil modis mengenakan rok mini yang chic dipadukan dengan mantel motif ular. Ia melengkapi penampilannya dengan atasan hitam dasar dan sepatu bot kulit setinggi paha, Gomez memancarkan keanggunan selama acara bersama teman-teman dekatnya.

Advertising
Advertising

Berita ini menjawab komentar sebelumnya yang dianggap diam terhadap kejadian di Gaza. Banyak yang berpendapat bahwa ia sebenarnya bersikap sarkas membalas komentar karena diam-diam ikut berdonasi ke Gaza bersama teman-teman artisnya.

Hasil Klub Komedi Ramy Youssef Disumbangkan ke Gaza

Spekulasi bermunculan setelah publik dengan sigap melihat Instagram Ramy Youssef. Dalam sebuah unggahan, Ramy mengungkap bahwa 100 persen dari hasil penjualan tiket klub tersebut dialokasikan ke ANERA untuk upaya bantuan Gaza. Sikap para selebritas tersebut rupanya ikut membantu perjuangan Palestina.

Media sosial dipenuhi dengan komentar yang menyoroti kehadiran Gomez di acara komedi tersebut dan kunjungannya ke Lucali's Pizza di Brooklyn, New York, ditemani oleh Taylor Swift, Cara Delevingne, Anya Taylor-Joy, dan Zoe Kravitz.

Komedi di klub Ramy Youssef yang diketahui berlangsung pada 8 Desember di Brooklyn itu bukan sekadar acara glamor, melainkan juga bentuk dukungan untuk Gaza. Perpaduan hiburan dan advokasi menunjukkan peran penting para selebritas dalam menyoroti isu-isu kemanusiaan dan mendorong dukungan bagi mereka yang membutuhkan.

VOGUE | THE DAILY STAR

Pilihan Editor: Selena Gomez Donasi untuk Palestina: Warga Sipil Harus Dilindungi

Berita terkait

Hailey Bieber Hamil, Justin Bieber Perbarui Janji Pernikahan

3 jam lalu

Hailey Bieber Hamil, Justin Bieber Perbarui Janji Pernikahan

Tampak seorang pria, kemungkinan pendeta, yang memimpin upacara Justin Bieber dan Hailey Bieber memperbarui janji pernikahan mereka.

Baca Selengkapnya

Biden Akui Bom dari AS Digunakan Israel untuk Serang Rafah, Ancam Setop Suplai Senjata

10 jam lalu

Biden Akui Bom dari AS Digunakan Israel untuk Serang Rafah, Ancam Setop Suplai Senjata

AS menghentikan pengiriman senjata ke Israel. Joe Biden mengakui bom AS digunakan untuk menyerang rakyat Rafah.

Baca Selengkapnya

Mengapa Netanyahu Menolak Gencatan Senjata dengan Hamas?

1 hari lalu

Mengapa Netanyahu Menolak Gencatan Senjata dengan Hamas?

Israel menolak gencatan senjata dan melancarkan operasi di Rafah, sehingga menimbulkan kekhawatiran bahwa perang di Gaza akan berlarut-larut.

Baca Selengkapnya

AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

1 hari lalu

AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

Amerika Serikat menghentikan pengiriman senjata yaitu 3.500 bom ke Israel pekan lalu, khawatir digunakan di Rafah.

Baca Selengkapnya

Tank-tank Israel Menyerbu Rafah, Hancurkan Tanda I Love Gaza

1 hari lalu

Tank-tank Israel Menyerbu Rafah, Hancurkan Tanda I Love Gaza

Israel mulai melancarkan serangan ke Rafah. Tank-tank merangsek menghancurkan bangunan di Rafah.

Baca Selengkapnya

Israel Tutup Perbatasan Rafah, PBB: Bencana Kemanusiaan Jika Bantuan Tak Bisa Masuk Gaza

2 hari lalu

Israel Tutup Perbatasan Rafah, PBB: Bencana Kemanusiaan Jika Bantuan Tak Bisa Masuk Gaza

Pejabat PBB mengatakan penutupan perbatasan Rafah dan Karem Abu Salem (Kerem Shalom) merupakan "bencana besar" bagi warga Palestina di Gaza

Baca Selengkapnya

Bertemu di Malaysia, Jusuf Kalla Minta Hamas Bersatu dengan Fatah

2 hari lalu

Bertemu di Malaysia, Jusuf Kalla Minta Hamas Bersatu dengan Fatah

Ketua PMI Jusuf Kalla meminta Hamas untuk bersatu dengan Fatah ketika bertemu perwakilan kelompok tersebut di Kuala Lumpur.

Baca Selengkapnya

12 Senator AS Ancam Sanksi Pejabat ICC dan Anggota Keluarga Jika Perintahkan Tangkap Netanyahu

2 hari lalu

12 Senator AS Ancam Sanksi Pejabat ICC dan Anggota Keluarga Jika Perintahkan Tangkap Netanyahu

12 senator AS mengancam akan menjatuhkan sanksi terhadap ICC jika menerbitkan perintah penangkapan terhadap perdana menteri Israel Benjamin Netanyahu.

Baca Selengkapnya

Malaysia Tolak Larang Perusahaan Pemasok Senjata ke Israel dalam Pameran di Kuala Lumpur

2 hari lalu

Malaysia Tolak Larang Perusahaan Pemasok Senjata ke Israel dalam Pameran di Kuala Lumpur

Suara pro-Palestina, termasuk mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad, mengatakan perusahaan Lockheed Martin dan MBDA harus dilarang

Baca Selengkapnya

Profil Gustavo Petro, Presiden Kolombia Tegas Putuskan Hubungan Diplomatik dengan Israel

2 hari lalu

Profil Gustavo Petro, Presiden Kolombia Tegas Putuskan Hubungan Diplomatik dengan Israel

Gustavo Petro, Presiden Kolombia ini menyatakan sikap negaranya memutuskan hubungan diplomatik dengan Israel karena genosida di Gaza Palestina.

Baca Selengkapnya