Viral Jason Statham Pasang Bendera Palestina di Mobil, Cuma Miripkah?

Reporter

magang_merdeka

Editor

Yunia Pratiwi

Kamis, 26 Oktober 2023 19:30 WIB

Jason Statham. Instagram.com/@jasonstatham

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Inggris Jason Statham menjadi pusat perhatian publik. Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, terlihat pria yang mirip kekasih model Rosie Huntington-Whiteley itu memasang bendera Palestina di mobilnya. Namun belum ada pernyataan resmi terkait hal tersebut.

Video yang viral di X (sebelumnya Twitter) menunjukkan pria berkepala plontos yang mirip dengan Jason Statham, berpakaian hitam. Pria itu kemudian membuka pintu truk SUV hitam untuk menggantungkan bendera Palestina di kap mobil.

Bendera Palestina tiga warna dengan garis horizontal hitam, putih dan hijau itu terpampang jelas di bagian kap mobilnya. Ia kemudian menggantungkan kuffiyah di kedua kaca spion sebelum melompat ke dalam truk dan pergi.

Video viral dan komentar netizen

Video tersebut awalnya dibagikan di TikTok oleh seorang wanita di Ohio, dan telah ditonton lebih dari 3,2 juta kali. Dalam beberapa hari, video itu juga muncul di X berjudul “Aktor Hollywood Jason Statham menantang polisi dan memasang bendera Palestina di mobilnya.”

Advertising
Advertising

Cuplikan video viral mirip Jason Statham. (Twitter.com/@SarahReyi)

Mengutip Ground Report, warganet berbondong-bondong menulis komentar seperti berikut ini:

“Apakah ini aktor Hollywood Jason Statham?”

“Aktor Hollywood Jason Statham menantang polisi dan memasang bendera Palestina di mobilnya,”

“Aktor Hollywood #JasonStatham memasang bendera Palestina di mobilnya untuk menunjukkan solidaritas dengan #Orang-orang Palestina di #Gaza,”

“Aktor terkenal Jason Statham bereaksi terhadap kekejaman pendudukan Israel, yang mana selebriti di Turki tetap diam, dengan menggantungkan bendera Palestina di mobilnya,”

“Jason Statham, nama aktor yang legendaris, adalah seorang pria berkelas. Tidak hanya di film, tetapi juga di dunia nyata. Adalah sebuah hal yang besar untuk melakukan hal ini di jalanan dan di Hollywood.”

Unggahan ulang di X itu dibagikan ulang oleh banyak akun berbeda sejak Selasa, 24 Oktober 2023. Video ini tentu mencuri perhatian publik karena polemik serangan Israel terhadap Palestina masih berlangsung.

Belum ada komentar dari Jason Statham

Namun, belum ada sumber resmi yang memastikan identitas pria dalam video tersebut. Beberapa laporan juga menunjukkan bahwa meskipun pria dalam video memiliki kemiripan yang mencolok dengan Jason, sebenarnya dia bukanlah aktor tersebut.

Jason Statham sendiri belum secara terbuka mengomentari isu yang sedang ramai tersebut. Unggahan terakhir di laman Instagram-nya adalah foto selfie tanpa keterangan apapun. Tapi kolom komentar aktor Meg 2 itu juga dipenuhi komentar tentang konflik Palestina dan Israel.

GABRIELLA KEZIAFANYA BINOWO | HITC | AL BAWABA | GROUND REPORT | SAMAA TV

Pilihan editor: Main di The Expendables 4, Jason Statham dan Iko Uwais Akrab Hingga Saling Puji

Berita terkait

Deklarasi Manama: Dukungan Negara-negara Arab untuk Warga Palestina yang Tertindas

52 menit lalu

Deklarasi Manama: Dukungan Negara-negara Arab untuk Warga Palestina yang Tertindas

Liga Arab menyerukan "perlindungan pasukan penjaga perdamaian PBB di wilayah Palestina yang diduduki" hingga solusi dua negara diimplementasikan.

Baca Selengkapnya

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

2 jam lalu

Sidang Kedua di ICJ, Afrika Selatan: Serangan Israel di Rafah Harus Dihentikan!

Afrika Selatan meminta ICJ untuk mendesak Israel agar segera menarik pasukannya dan menghentikan serangan militer mereka di Kota Rafah, Gaza

Baca Selengkapnya

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

2 jam lalu

Setelah Perang Gaza Usai, Apa Sebenarnya Rencana Netanyahu?

Ketika Israel terus mengebom Gaza, banyak pertanyaan tentang kapan Israel akan berhenti dan apa yang akan dilakukan Netanyahu selanjutnya.

Baca Selengkapnya

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

3 jam lalu

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

AFC memberikan dukungannya terhadap usulan Palestina untuk menangguhkan keanggotaan Israel dari FIFA menyusul konflik yang sedang berlangsung di Gaza.

Baca Selengkapnya

Jadi Bantuan Kemanusiaan ke Jalur Gaza Viral Diinjak-injak Warga Israel, Berikut Sesungguhnya Prestasi Indomie

5 jam lalu

Jadi Bantuan Kemanusiaan ke Jalur Gaza Viral Diinjak-injak Warga Israel, Berikut Sesungguhnya Prestasi Indomie

Tampak dalam video tersebut salah satu bantuan makanan ke Jalur Gaza yang dirusak ekstremis Israel adalah produk mi instan Indomie asal Indonesia

Baca Selengkapnya

Daftar 15 Anggota NATO yang Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, Siapa Saja?

5 jam lalu

Daftar 15 Anggota NATO yang Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, Siapa Saja?

Sebanyak 15 negara anggota NATO juga mendukung Palestina menjadi anggota penuh PBB, siapa saja?

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Rencana Arab untuk Palestina hingga Surat Orang Tua Tentara Israel

6 jam lalu

Top 3 Dunia: Rencana Arab untuk Palestina hingga Surat Orang Tua Tentara Israel

Top 3 dunia adalah rencana negara-negara Arab terhadap Palestina, para orang tua tentara Israel mengirim surat dan ancaman 5 negara ke ICJ.

Baca Selengkapnya

Bantuan Indomie ke Gaza Dicegat dan Diinjak-injak Warga Ekstremis Israel

6 jam lalu

Bantuan Indomie ke Gaza Dicegat dan Diinjak-injak Warga Ekstremis Israel

Bantuan kemanusiaan dari Indonesia ke Jalur Gaza di antaranya berupa Indomie, ditahan dan diinjak-injak warga ekstrimis Israel

Baca Selengkapnya

Untuk Kedua Kali Afrika Seret Israel ke ICJ, Apa Kasusnya Kali ini?

14 jam lalu

Untuk Kedua Kali Afrika Seret Israel ke ICJ, Apa Kasusnya Kali ini?

Afrika Selatan kembali membawa kasus genosida Israel ke ICJ dan meminta penghentian darurat serangan ke Rafah.

Baca Selengkapnya

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

16 jam lalu

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

Seorang anggota Kongres AS mendorong resolusi yang mengakui peristiwa Nakba dan hak pengungsi Palestina.

Baca Selengkapnya