5 Ajang Penghargaan Drama Korea yang Perlu Anda Ketahui

Editor

Nurhadi

Kamis, 17 Agustus 2023 16:55 WIB

Song Hye Kyo dan Lim Ji Yeon, dua pemeran The Glory, di Baeksang Arts Awards 2023, Jumat, 28 April 2023. (Tangkapan layar YouTube)

TEMPO.CO, Jakarta - Korea Selatan adalah salah satu negara yang memiliki beragam acara penghargaan, salah satunya untuk drama dan film. Ajang penghargaan ini biasanya digunakan sebagai apresiasi dan penghormatan terhadap drama atau film yang berhasil tayang.

Biasanya, acara ini memiliki beberapa kategori bagi judul, aktris, aktor, penulis, sutradara, dan OST. Berikut beberapa ajang penghargaan untuk mengapresiasi drama dan film Korea Selatan.

1. Seoul International Drama Awards

Seoul International Drama Awards (SDA) adalah ajang penghargaan dalam bidang drama. SDA hadir sebagai apresiasi terhadap drama hingga film pendek yang mampu memberikan para penonton sebuah kesan dan kenyamanan. SDA bukan hanya meliputi drama Korea, tetapi juga drama internasional.

Dikutip dari seouldrama.org, ajang penghargaan ini pertama kali diadakan pada 2005. Setiap tahunnya, terdapat 40-60 negara yang berpartisipasi di setiap tahunnya untuk berkompetisi meraih kategori Best Drama of the Year.

Advertising
Advertising

Pada 2022, SDA dilaksanakan di KBS Hall dengan dihadiri berbagai aktor asing, penulis skenario, dan sutradara. Drama Inggris berjudul Help dikonfirmasi telah memenangkan kategori Grand Prize. Lalu, drama Korea yang memenangkan penghargaan di SDA 2022 adalah All of Us are Dead dan The Red Sleeve.

2. Baeksang Art Awards

Baeksang Art Awards adalah penghargaan yang dianggap sebagai Oscar-nya Korea Selatan. Ajang ini pertama kali didirikan oleh Chang Key-young, pendiri surat kabar Hankook. Penghargaan ini sering kali menjadi pengukur kesuksesan sebuah produksi film, drama, atau teater tertentu.

Bagi para aktor, aktris, penulis, ataupun sutradara, penghargaan ini sangat bergengsi di industri hiburan Korea Selatan. Artis yang sudah pernah memenangkan penghargaan ini, yaitu Kim Tae Ri, Lee Jun Ho, Lee Hong Nae, Jo Eun Ji, dan Joo Hyun Young.

3. SBS Drama Awards

SBS Drama Awards dikenal sebagai penghargaan bagi drama Korea yang tayang di stasiun televisi SBS. SBS Drama Awards pertama kali ditayangkan pada 1993. Biasanya, acara ini diadakan pada tanggal 31 Desember dan memiliki penghargaan tertinggi, Hadiah Utama (Daesang). Pada 2022, aktor yang berhasil memenangkan Daesang Award adalah Kim Nam Gil karena perannya dalam Through The Darkness.

4. Blue Dragon Series Awards

Blue Dragon Series Awards pertama kali dilaksanakan pada 19 Juli 2022. Acara ini diselenggarakan oleh Sports Chosun dalam mengapresiasi keunggulan drama di Korea Selatan. Blue Dragon Series Awards memiliki 13 kategori yang diberikan kepada aktor dan aktris terpilih. Pada 2022, acara ini dilakukan di Hotel Incheon Paradise.

5. MBC Drama Awards

Stasiun televisi Munhwa Broadcasting Corporation (MBC) juga memiliki acara penghargaan tahunan, yaitu MBC Drama Awards. Acara tersebut tayang perdana pada 1982. Sama dengan SBS, MBC Drama Awards biasanya akan ditayangkan pada Desember di setiap tahunnya. Pemenang dari setiap kategori yang ada ditentukan oleh suara penonton.

Pilihan Editor: Park Eun Bin Raih Baeksang Arts Awards 2023, Ini Sejarah Penghargaan Hiburan Korea Selatan

Berita terkait

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

1 jam lalu

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

Supergirl: Woman of Tomorrow akan tayang pada 26 Juni 2026. Film ini dibintangi oleh Milly Alcock sebagai Girl of Steel

Baca Selengkapnya

Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

2 jam lalu

Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

Drakor Uncle Samsik sudah tayang pada 15 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

6 jam lalu

Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

Kang Hoon berpartisipasi dalam pembuatan Running Man sebagai anggota sementara.

Baca Selengkapnya

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

8 jam lalu

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

Uncle Samsik jadi debut drama Song Kang Ho setelah 35 tahun aktif bermain film layar lebar yang meraih banyak penghargaan.

Baca Selengkapnya

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

10 jam lalu

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

Aktris Korea BIBI memenagkan penghargaan Baeksang Arts Awards dengan Kategori artis pendatang baru terbaik melalui perannya dalam film Hopeless. Selain itu aktris yang memulai karier di bidang musik ini juga pernah bermain peran dalam drama The Worst of Evil sebagai anggota geng narkoba.

Baca Selengkapnya

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

13 jam lalu

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

Bintang drakor atau drama Korea hit Kingdom, Joo Ji Hoon telah malang melintang di serial televisi hingga di layar lebar Negeri Ginseng.

Baca Selengkapnya

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

1 hari lalu

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh mengungkapkan antusiasnya membintangi drama bersama Potato Research Institute

Baca Selengkapnya

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

1 hari lalu

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

Drama Korea bergenre sageuk bercerita sejarah atau kerajaan masa lampau. Berikut 7 aktris yang mendapat peran sebagai ratu.

Baca Selengkapnya

Belajar Teknologi Drone, 10 Mahasiswa STIK Polri Kursus Singkat di Universitas Kepolisian Korea Selatan

1 hari lalu

Belajar Teknologi Drone, 10 Mahasiswa STIK Polri Kursus Singkat di Universitas Kepolisian Korea Selatan

Selain teknologi drone, mahasiswa STIK Polri juga mempelajari forensik untuk mencari barang bukti penyebab terjadinya pembunuhan.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

1 hari lalu

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

Perhimpunan Alumni dari Jepang (PERSADA) Jawa Barat telah berkontribusi mempromosikan hubungan persahabatan antara Jepang dan Indonesia.

Baca Selengkapnya