Erina Gudono Ingin Lanjutkan Studi, Kaesang: Boleh-Boleh Aja, yang Penting...

Selasa, 24 Januari 2023 07:14 WIB

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menjawab pertanyaan sejumlah awak media usai acara soft launching Pracima Tuin Pura Mangkunegaran Solo, Sabtu, 21 Januari 2023. TEMPO | SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Surakarta - Menantu ketiga Presiden Joko Widodo (Jokowi), Erina Sofia Gudono atau Erina Gudono, diketahui merupakan lulusan dari Manajemen Keuangan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Istri Kaesang Pangarep ini juga telah menyandang gelar Master of Public Administration setelah menamatkan studi pascasarjananya di Columbia University, Amerika Serikat.

Melalui akun LinkedIn Erina Gudono, perempuan berusia 26 tahun ini juga sempat menempuh pendidikan di The Chinese University of Hong Kong dan Showa Women's University di Jepang. Setelah menikah dengan Direktur Persis Solo itu pada 10 Desember 2022 di Yogyakarta itu, Erina rupanya masih memendam keinginan untuk melanjutkan studinya di strata 3 atau doktoral.

Erina Gudono Ingin Ambil Studi Doktoral

Keinginan itu diakui Erina saat ditemui awak media usai menghadiri soft launching Pracima Tuin di Pura Mangkunegaran Solo, Sabtu, 21 Januari 2023. Erina hadir bersama suaminya, Kaesang. "Iya insyaallah (melanjutkan studi), doanya aja. Terima kasih," ucap Erina menjawab pertanyaan awak media tentang rencana melanjutkan studinya.

Namun Erina mengakui belum mengetahui akan melanjutkan studi di mana. Akankah di dalam negeri atau di luar negeri. "Ya nanti, lihat," kata Erina, yang sempat bekerja sebagai Project at Payment System Policy Department dan Assistant Manager Apprenticeship di Bank Indonesia pada 2020.

Simak: Profil 3 Menantu Jokowi: Selvi Ananda, Bobby Nasution, Erina Gudono

Kaesang Pangarep Dukung Erina Gudono Lanjutkan Studi

Advertising
Advertising

Kaesang yang berada di sebelahnya mendukung keinginan Erina untuk mewujudkan cita-citanya itu. Kaesang pun sempat menyarankan Erina mengambil studi di UGM. "UGM?" ucap Kaesang.

Namun saat ditanya jika Erina ingin melanjutkan studinya di luar negeri, Kaesang mengaku tidak mempermasalahkannya. Apalagi, ia adalah bos di sejumlah perusahaan, yang bisa saja mengendalikan usahanya secara remote. "Ya boleh-boleh aja (kuliah di luar negeri). Di mana aja. Yang penting pinter," tutur putra bungsu Presiden Jokowi itu.

SEPTHIA RYANTHIE

Baca: Tour Guide Ungkap Sikap Kaesang Pangarep dan Erina Gudono saat Bulan Madu ke Swiss

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

4 jam lalu

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

Wapres mengatakan presidential club ini bisa dalam bentuk konsultasi baik secara personal maupun informal, jika sulit diformalkan

Baca Selengkapnya

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

5 jam lalu

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

Jerry Sambuaga mengatakan baik Jerman maupun Indonesia memegang posisi penting di regional masing-masing.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

5 jam lalu

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

Kementerian Kesehatan membuka Program Pendidikan Dokter Spesialis atau PPDS berbasis rumah sakit pendidikan gratis.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

6 jam lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

7 jam lalu

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Indonesia Digital Test House menjadi laboratorium uji perangkat digital terbesar di Asia Tenggara. Simak pesan peresmian Jokowi.

Baca Selengkapnya

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

8 jam lalu

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

Presiden Jokowi menilai tutupnya pabrik sepatu Bata karena pertimbangan efisiensi dan tidak menggambarkan kondisi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

8 jam lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

8 jam lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Jokowi Berkomentar hingga Asal-usul Nama Merek

9 jam lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Jokowi Berkomentar hingga Asal-usul Nama Merek

Pabrik sepatu Bata tutup, Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra, Jokowi, dan Gibran soal Isu Tambah Kementerian di Kabinet Prabowo

10 jam lalu

Respons Gerindra, Jokowi, dan Gibran soal Isu Tambah Kementerian di Kabinet Prabowo

Isu penambahan kementerian di Kabinet Prabowo mendapat respons dari Presiden Jokowi, Gibran, dan Partai Gerinda. Apa katanya?

Baca Selengkapnya