Glenn Fredly Pernah Minta Ratna Sarumpaet Tiru Franky Sahilatua

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Aisha Shaidra

Kamis, 4 Oktober 2018 19:19 WIB

Aktivis Ratna Sarumpaet memberikan klarifikasi terkait pemberitaan penganiayaan terhadap dirinya di kediamannya, kawasan Bukit Duri, Jakarta, Rabu, 3 Oktober 2018. Ia mengakui bahwa kabar penganiayaannya pada 21 September 2018 di Bandung merupakan rekayasa. TEMPO/Taufiq Siddiq

TEMPO.CO, Jakarta - Glenn Fredly sejak awal tidak yakin foto yang memperlihatkan wajah lebam Ratna Sarumpaet di media sosial, karena dia menjadi korban pengeroyokan dan penganiayaan. Perbincangan Glenn Fredly dengan Tompi yang seorang dokter malah lebih menguatkan dugaannya tersebut.

Dan dugaan Glenn Fredly terbukti benar. Ratna Sarumpaet di hadapan awak media pada Rabu, 3 Oktober 2018 mengakui dirinya tidak menjadi korban penganiayaan sebagaimana sempat santer diberitakan sebelumnya. Wajah lebamnya karena Ratna melakukan perawatan kecantikan.

Sebelum foto hoaks Ratna Sarumpaet muncul, Glenn Fredly sempat melayangkan kritik terhadap ibunda Atiqah Hasiholan itu. Glenn mengkritik sikap Ratna Sarumpaet.

"Bahkan kritik saya pada Ratna Sarumpaet pernah saya sampaikan, bahwa kalau memang peduli sama bangsa ini, jangan lakukan fetakompli untuk kepentingan politik," ujar Glenn Fredly saat ditemui di bilangan Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu, 3 Oktober 2018.

Advertising
Advertising

Glenn kemudian mencontohkan mendiang musisi Franky Sahilatua yang tidak menghalalkan segala cara dalam berjuang melakukan aksi-aksi sosial dan tema nasionalisme di zaman orde baru. Ratna Sarumpaet, katanya, seharusnya mencontoh Franky Sahilatua.

Baca: Tompi Jelaskan Alasan Wajah Ratna Sarumpaet Bengkak Usai Operasi

"Saya tahu betul perjuangan almarhum Franky Sahilatua. Perjuangan seorang Franky Sahilatua yang ibaratnya dia enggak menghalalkan fetakompli, mengadu masyarakat dengan masyarakat hanya dengan sebuah isu yang tidak ada basis data, tidak berdasarkan sesuatu yang punya argumen yang kuat," ungkap Glenn Fredly.

"Itu dampaknya, saya yakin banget kenapa anak-anak muda apatis karena hal-hal oligarki kayak gini. Tanpa memikirkan kepentingan yang lebih besar sebagai sebuah bangsa," sambung Glenn Fredly.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

5 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Perankan Glenn Fredly, Marthino Lio Dianggap sebagai Ayah oleh Gewa

6 hari lalu

Perankan Glenn Fredly, Marthino Lio Dianggap sebagai Ayah oleh Gewa

Marthino Lio sangat dekat dengan Gewa, putri semata wayang mendiang Glenn Fredly, yang kini memanggilnya dengan sebutan Ayah Lio.

Baca Selengkapnya

Garap Film Glenn Fredly The Movie, Lukman Sardi: Ini Project Tuhan

6 hari lalu

Garap Film Glenn Fredly The Movie, Lukman Sardi: Ini Project Tuhan

Lukman Sardi menceritakan perjalanannya menjadi sutradar Glenn Fredly The Movie

Baca Selengkapnya

Review Film Glenn Fredly The Movie: Nostalgia hingga Menguras Air Mata

6 hari lalu

Review Film Glenn Fredly The Movie: Nostalgia hingga Menguras Air Mata

Glenn Fredly The Movie mengisahkan perjalanan hidup, karier, hingga cinta dari Bung Glenn yang diperankan apik oleh Marthino Lio.

Baca Selengkapnya

Cuplikan Glenn Fredly the Movie Diluncurkan, Simak Serba-serbi Film Biopik Ini

34 hari lalu

Cuplikan Glenn Fredly the Movie Diluncurkan, Simak Serba-serbi Film Biopik Ini

Trailer dan poster film biopik Glenn Fredly telah dirilis pada Senin, 25 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Film Glenn Fredly The Movie Tayang 25 April 2024, Kenang Maestro Musik Indonesia

36 hari lalu

Film Glenn Fredly The Movie Tayang 25 April 2024, Kenang Maestro Musik Indonesia

Glenn Fredly The Movie adalah persembahan istimewa bagi para penggemar dan seluruh masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya

Film Biopik Musisi Indonesia Setelah Chrisye Segera Hadir Glenn Fredly The Movie

42 hari lalu

Film Biopik Musisi Indonesia Setelah Chrisye Segera Hadir Glenn Fredly The Movie

Untuk selalu mengenang perjalanan karier dan karya, terdapat penyanyi Indonesia yang kisah hidupnya dijadikan film biopik. Lantas, film biopik apa saja yang mengangkat kehidupan penyanyi Indonesia?

Baca Selengkapnya

Yura Yunita Menyanyikan Lagu Keluarga, OST Glenn Fredly dan Para Pemeran Film Biopik Ini

46 hari lalu

Yura Yunita Menyanyikan Lagu Keluarga, OST Glenn Fredly dan Para Pemeran Film Biopik Ini

Yura Yunita akan menyanyikan lagu Keluarga. Lagu ini belum pernah dirilis oleh Glenn Fredly

Baca Selengkapnya

Yura Yunita Nyanyikan Soundtrack Glenn Fredly The Movie, Dibuat Sebelum Sang Legenda Wafat

48 hari lalu

Yura Yunita Nyanyikan Soundtrack Glenn Fredly The Movie, Dibuat Sebelum Sang Legenda Wafat

Original Soundtrack film Glenn Fredly The Movie diciptakan musisi legendaris itu hanya beberapa hari sebelum meninggal.

Baca Selengkapnya

Langgar Aturan Nyepi Ratna Sarumpaet Dihentikan Pecalang, Begini Syarat Menjadi Pecalang

48 hari lalu

Langgar Aturan Nyepi Ratna Sarumpaet Dihentikan Pecalang, Begini Syarat Menjadi Pecalang

Ratna Sarumpaet menggunakan mobil saat perayaan Nyepi di Bali pada Senin, 11 Maret 2024, aksinya tersebut kemudian diingatkan pecalang setempat.

Baca Selengkapnya