Waldjinah Menitikkan Air Mata Saat Bernyanyi di Kursi Roda

Jumat, 1 Desember 2017 16:40 WIB

Waldjinah berfoto bersama Sujiatmi Notomiharjo (kiri) dan Krisnina Akbar Tandjung usai menyanyi dalam acara Konferensi Kota BAtik Nusantara di Gedung Batari Solo, Kamis 30 November 2017. TEMPO | Ahmad Rafiq

TEMPO.CO, Solo - Maestro Keroncong Waldjinah menghibur para peserta Konferensi Batik Nusantara di Gedung Batari Solo dengan menyanyikan dua lagu, Kamis 30 November 2017. Sembari menyanyi di atas kursi roda, tamu istimewa itu sempat menitikkan air mata.

Baca juga:
Sakit, Waldjinah Masih Ingin Terus Bernyanyi
Dijenguk Yati Pesek, Waldjinah Minta Disuapi
Waldjinah Dapat Predikat Ibu Keroncong Indonesia

Dalam acara tersebut, Waldjinah menjadi salah satu tamu yang diundang. Saat acara hiburan musik keroncong, dia didaulat untuk menyumbang lagu. Dia pun langsung melantunkan salah satu lagu keroncong terkenal, Putri Solo.

Selama menyanyi, para tamu berkali-kali memberikan tepuk tangan kagum terhadap suara emas penyanyi sepuh itu. Meskipun, di beberapa bagian terlihat suaranya mulai serak. "Baru sembuh dari sakit, makanya suaranya mlela-mlelo (fals)," katanya.

Usai menyanyi, Waldjinah langsung mendapatkan bunga tangan dari Ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmo Notomiharjo yang juga hadir dalam acara tersebut. Mereka juga sempat berfoto bersama. Lantas, penyanyi keroncong muda, Sruti Respati kembali mengajak Waldjinah berduet.

Advertising
Advertising

Lagu yang dinyanyikan merupakan lagu keroncong lawas berjudul Panglipur Wuyung. Saat menyanyikan lagu itu, Waldjinah terlihat beberapa kali mengusap air matanya. Rupanya, Waldjinah memiliki kenangan mendalam dengan lagu tersebut. "Lagu ini biasa saya nyanyikan saat pacaran dengan almarhum suami saya," katanya.

Lagu Panglipur Wuyung yang dibawakan Waldjinah juga menjadi pemenang dalam Anugerah Musik Indonesia Award 2017 dalam kategori Karya Produksi Kroncong/Kroncong Kontemporer, Langgam/Stambul

Berita terkait

Artis Indonesia Bereaksi Usai Timnas U-23 Kalah dari Guinea, Ibnu Jamil: Wasit Kacau

4 hari lalu

Artis Indonesia Bereaksi Usai Timnas U-23 Kalah dari Guinea, Ibnu Jamil: Wasit Kacau

Selebritas Indonesia ramai-ramai mengungkapkan kekesalannya kepada wasit yang menyebabkan kekalahan Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Duet Anggun C. Sasmi dan Waldjinah hingga Penampilan XODIAC di Persembahan dari Solo

18 September 2023

Duet Anggun C. Sasmi dan Waldjinah hingga Penampilan XODIAC di Persembahan dari Solo

Anggun C. Sasmi dan Waldjinah memukau ratusan undangan dengan duet lagu keroncong berjudul Kota Solo. Zayyan XODIAC bawakan lagu Indonesia Pusaka.

Baca Selengkapnya

Gelaran Seni Budaya Persembahan dari Solo Hadirkan Anggun, Fabio Asher, Waldjinah hingga XODIAC

5 September 2023

Gelaran Seni Budaya Persembahan dari Solo Hadirkan Anggun, Fabio Asher, Waldjinah hingga XODIAC

Persembahan dari Solo akan sajikan pentas budaya tradisional yang dipadukan penampilan musisi seperti Anggun, XODIAC, hingga Waldjinah.

Baca Selengkapnya

Lokananta Rampung Revitalisasi, Kenapa Ada Erick Thohir?

6 Juni 2023

Lokananta Rampung Revitalisasi, Kenapa Ada Erick Thohir?

Proses revitalisasi studio rekaman tertua di Indonesia, Lokananta telah rampung. Apa peran keterlibatan Menteri BUMN Erick Thohir di proyek ini?

Baca Selengkapnya

Waldjinah Tetap Semangat Lestarikan Musik Keroncong dan Batik, Tahun Depan Buka Kursus Lagi

8 November 2022

Waldjinah Tetap Semangat Lestarikan Musik Keroncong dan Batik, Tahun Depan Buka Kursus Lagi

Bambang mengatakan Waldjinah berharap dapat menularkannya kepada para generasi muda agar mencintai dan ikut melestarikan musik keroncong tersebut.

Baca Selengkapnya

Rayakan Ultah ke-77 Waldjinah, Ini Doa Gibran untuk Sang Ratu Keroncong Indonesia

8 November 2022

Rayakan Ultah ke-77 Waldjinah, Ini Doa Gibran untuk Sang Ratu Keroncong Indonesia

Tak hanya sebagai ratu keroncong Indonesia, Waldjinah juga memberikan kontribusi besar terhadap pelestarian dua budaya Indonesia lainnya.

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

4 Fakta Lokananta Studio Musik Tertua, Gesang dan Glenn Fredly Pernah Rekaman di Sini

16 Juli 2022

4 Fakta Lokananta Studio Musik Tertua, Gesang dan Glenn Fredly Pernah Rekaman di Sini

Berusia lebih dari 50 tahun, Studio Musik Lokananta menyimpan berbagai catatan historis perkembangan musik-musik di Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya