Satu Dasawarsa Java Jazz

Reporter

Jumat, 8 November 2013 01:20 WIB

Pebisnis dan penggagas Jakarta International Java Jazz Festival, Peter Gontha. TEMPO/Dwianto Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Jakarta International Java Jazz Festival 2014 (JJF 2014) kembali digelar. Festival musik jazz terbesar di dunia ini pun nantinya akan terlaksana pada tanggal 28 Februari serta 1 dan 2 Maret 2014 di JIExpo Kemayoran.

"Tahun 2014 merupakan tahun ke-10 berlangsungnya Java Jazz Festival. Kami mengambil konsep 'Bringing the World to Indonesia' karena bertujuan membuat mata publik dunia melihat ke Indonesia. Membuktikan bahwa Indonesia merupakan negara yang aman, indah, dan juga memiliki musikus yang bisa disandingkan dengan musikus luar negeri," ucap Peter Gontha, founder Java Jazz Festival, yang ditemui di Airman Planet, Hotel Sultan, Senayan, Rabu, 6 November 2013.

Adapun Dewi Gontha sebagai pemimpin Java Festival Production mengungkapkan, "Mencapai umur 10 tahun merupakan achievement yang tak terbayangkan. Bisa mendatangkan musikus dari luar yang awalnya takut datang ke Indonesia dan akhirnya dapat tampil di panggung JJF merupakan kebanggaan tersendiri bagi kami."

Memasuki tahun ke-10 juga membuat JJF 2014 menampilkan sesuatu yang berbeda, lebih hebat dari tahun sebelumnya pada segala aspek. JJF 2014 nantinya juga akan mendatangkan musikus jazz ternama yang lebih hebat dibandingkan tahun sebelumnya. Pada JJF 2014 nanti juga akan tampil beberapa musikus dari luar negeri yang bermain gratis karena mendapatkan dukungan dari kedutaannya dan memilih JJF 2014 sebagai ajang promosi mereka.

"Di JJF 2014, kami juga tetap menampilkan special show yang sangat luar biasa. Untuk harga tiket sendiri, kami tetap memberikan harga yang terjangkau karena visi kami ingin agar masyarakat Indonesia bisa datang ke JJF 2014," ujar Eki Puradiredja, Festival Programmer Java Festival Production. Acara ini juga didukung oleh Kementerian Perdagangan yang selama tujuh tahun setia mendukung acara yang konsisten terselenggara dan diproduksi oleh warga Indonesia ini.

ANINDYA LEGIA PUTRI

Topik Terhangat
Penembakan Satpam | SBY Versus Jokowi | Dinasti Banten | Roy Suryo Marah di Pesawat | Suap Akil Mochtar |

Berita Terpopuler
Uli Auliani dan DJ Davina Bentuk Duo Sex Icon
Fitri Tropika Isi Suara Serial Drama Korea
Rumah Adiguna Ditabrak, Dian Sastro Tak Komentar
Pamela Anderson Ikut Maraton Demi Haiti
Miley Cyrus Bikin Tato Wajah Nenek di Lengan







Berita terkait

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

15 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

16 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

22 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

24 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

29 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

36 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

41 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

59 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

17 Maret 2024

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

14 Maret 2024

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya